Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Dokumenter Pengambilan Organ Mendapat Penghargaan Kategori Terbaik di Festival Film Hamilton Kanada

22 Nov. 2014 |   Oleh praktisi Falun Gong di Kanada


(Minghui.org) Davids dan Goliat, sebuah film dokumenter tentang pengambilan organ dari praktisi Falun Gong di Tiongkok, telah diakui sebagai Kisah Dokumenter Terbaik di Festival Film Hamilton tahun ini. Acara diselenggarakan dari 3-9 November 2014 di Ontario, Kanada menarik 140 kiriman film dari seluruh dunia.

Nathan Armada, direktur administrasi festival, memuji film, "Ini adalah sebuah film dokumenter yang fantastis, benar-benar sangat sedih dan mengerikan. Itu meninggalkan kesan yang baik pada kita semua yang menontonnya. Sehingga mudah untuk memilih sebagai film dokumenter terbaik."

Sebuah kisah dari Davids dan Goliath, Dokumenter Terbaik di Festival Film Hamilton 2014

Davids dan Goliath berfokus pada upaya besar dari David Matas, pengacara hak asasi manusia, dan David Kilgour, mantan anggota parlemen dan Menteri Luar Negeri (Asia Pacific). Hal ini juga berisi wawancara dengan sejumlah pasien yang menerima transplantasi organ di Tiongkok.

Pada bulan Maret 2006, dua orang bersaksi tentang Sujiatun, sebuah kamp konsentrasi rahasia di Kota Shenyang, Provinsi Liaoning, karena keterlibatannya secara sistematis dalam pengambilan organ dari para praktisi Falun Gong. Lebih banyak kesaksian sesudahnya.

Matas dan Kilgour melakukan penyelidikan independen, dan menerbitkan sebuah laporan pada bulan Juli 2006. Penelitian mereka terus berlanjut sehingga bukti tambahan tersedia lebih banyak. Versi ketiga laporan mereka diterbitkan pada tahun 2009 dengan judul Bloody Harvest.

Para ahli memperkirakan bahwa sekitar 65.000 praktisi Falun Gong menjadi korban pengambilan organ antara tahun 2000 dan 2008. Hal ini didukung oleh peningkatan pesat operasi transplantasi Tiongkok, yang sumber organ tidak dapat dijelaskan oleh narapidana hukuman mati.

Pengambilan Organ menjadi praktik yang direstui negara untuk militer, pengadilan, dan rumah sakit demi mendapatkan keuntungan dari membunuh tahanan Falun Gong sesuai permintaan. Kebijakan penganiayaan nasional membuat operasi sistematis seperti itu mungkin di Tiongkok tanpa konsekuensi hukum.

State Organs, buku yang disusun oleh Matas dan ahli lainnya dalam bidang ini dan diterbitkan pada bulan Juli 2012, lebih mengeksplorasi keterlibatan lembaga negara Tiongkok. Dengan semangat kebersamaan penulis dari empat benua berbagi pandangan dan wawasan mereka tentang bagaimana untuk memerangi kekejaman ini, buku ini menyerukan semua orang untuk menghentikan "bentuk kejahatan yang belum pernah ada di planet ini."

Matas dan Kilgour dinominasikan menerima Hadiah Nobel Perdamaian pada tahun 2010 atas penelitian yang luas dan upaya yang konsisten pada pengambilan organ hidup.

Fleet mengatakan, "Seperti banyak orang di film, saya tidak bisa percaya hal seperti ini benar-benar telah terjadi, dan membiarkan hal seperti ini terus berlangsung."

"Jumlah tersebut, jumlah dalam film ini menakjubkan ... Sebuah film seperti ini perlu disampaikan keluar ke publik, sehingga banyak orang menyadari hal itu, tahu itu terjadi dan bagaimana hal itu terjadi. Hal seperti itu perlu segera dihentikan," tambahnya.

Ia berharap film dokumenter ini bisa menginspirasi "Davids" lebih banyak bekerja sama untuk mengakhiri kekejaman ini.

Li Yunxiang, direktur dokumenter, mengatakan ia pertama kali mendengar tentang pengambilan organ paksa pada tahun 2006. "Saya merasa sulit menerima awalnya karena menantang dasar moralitas manusia. Seiring berjalannya waktu, lebih banyak bukti terungkap. Saya tahu bahwa ini memang terjadi."

Dia kemudian memiliki ide membuat film dokumenter untuk meningkatkan kesadaran.

"Saya mendesak para penonton untuk menonton film dengan tenang, dari awal sampai akhir," kata Li, "Pikirkan bukti yang disajikan dalam film dan menggunakan penilaian Anda sendiri."

Film dokumenter ini juga telah masuk dalam Viewster Online Film Festival. Sekarang tersedia untuk dilihat gratis di domain festival antara 13 dan 27 November.

Chinese version click here
English version click here