(Minghui.org) Hanya tujuh bulan setelah ia dibebaskan dari Kamp Kerja Paksa Qianjin, guru sekolah Xu Ying dari Kota Hailin, Provinsi Heilongjiang ditangkap secara ilegal lagi pada tanggal 17 Maret 2014. Ia kini ditahan di sebuah pusat pencucian otak di Qiqihar, tempat penahanan para praktisi Falun Gong yang terputus dari dunia luar dan menjadi sasaran pencucian otak dan penyiksaan.

Karena tidak ada kunjungan yang diperbolehkan, keluarga Xu sangat mengkhawatirkan kondisinya.

Pusat Pencucian Otak di Kota Qiqihar

Ketika Xu ditangkap untuk pertama kalinya pada bulan Agustus 2012, ia ditahan di sebuah pusat penahanan sebelum dipindahkan ke kamp kerja paksa lokal. Setelah penangkapan terbarunya, pihak berwenang setempat mengirimnya ke Pusat Pencucian Otak Qiqihar. Setelah Kamp Kerja Qianjin ditutup pada akhir 2013, Pusat Pencucian Otak Qiqihar mengambil peran lebih menonjol dalam penganiayaan terhadap Falun Gong.

Pusat pencucian otak di Kota Qiqihar terkadang dioperasikan oleh Komite Politik dan Hukum dan Kantor 610 setempat. Organ negara ini bertujuan untuk memaksa praktisi Falun Gong melepaskan keyakinan mereka melalui pemaksaan, penyiksaan fisik, dan manipulasi psikologis. Korban-korban mereka dipaksa untuk mendengarkan rekaman fitnah atau menonton video yang bersifat mencemarkan. Mereka juga dipaksa menulis tiga pernyataan untuk mengecam Falun Gong dan melepaskan keyakinan mereka.

Tidak Ada Dasar Hukum

Seperti yang diatur dalam Ayat 5 Pasal 8 dalam UU Legislasi dari Republik Rakyat Tiongkok dan Pasal 9 UU Hukuman Administrasi dari Republik Rakyat Tiongkok: "Tindakan dan hukuman yang merampas hak warga atau pembatasan kebebasan politik mereka diatur oleh hukum. "

Tidak pernah ada hukum yang memberikan wewenang pada pusat pencucian otak untuk menahan para praktisi Falun Gong, dan penahanan secara paksa terhadap praktisi Falun Gong di fasilitas ini jelas melanggar hukum.

(Untuk penjelasan tentang kejahatan yang dilakukan oleh pusat pencucian otak Partai Komunis Tiongkok, khususnya mengikuti penutupan sistem kamp kerja paksa, lihat studi kasus berikut: Sebuah Sistem Dirancang untuk Menghancurkan Pikiran dan Jiwa - Sebuah Studi Kasus – Pusat Pencucian Otak Xinjin)

Penangkapan Ilegal Xu Ying

Pada tanggal 14 Agustus 2012, Xu ditangkap oleh polisi dari Divisi Keamanan Domestik. Polisi juga menyelidiki dan menggeledah rumahnya, menyita dua komputer, printer, dua ponsel, dan barang-barang pribadi lainnya. Dia diinterogasi selama penahanan oleh polisi, yang juga mencoba untuk memaksa dia untuk menulis surat jaminan.

Pada bulan Oktober tahun yang sama, Xu dijatuhi hukuman satu setengah tahun kerja paksa dan dipindahkan ke Kamp Kerja Paksa Qianjin, tempat ia mengalami berbagai bentuk pelecehan, termasuk penyiksaan kursi besi. Dia tidak dibebaskan hingga 17 Agustus 2013.

Peragaan Penyiksaan: Terikat di Kursi Besi

Kamp Kerja Paksa Qianjin

Di Kamp Kerja Paksa Qianjin, pemimpin divisi memaksa Xu menulis tiga pernyataan mengecam Falun Gong. Ketika dia menolak, pemimpin mengancamnya dengan tongkat listrik dan melarang setiap kunjungan keluarga. Xu juga tidak diizinkan akses dana untuk kebutuhan sehari-harinya, yang berasal dari keluarganya.

Penjaga menggunakan tahanan mengawasi dan melecehkan praktisi Falun Gong. Mereka juga memaksa para praktisi untuk membaca peraturan kamp setiap hari. Ketika Xu menolak, dia dibawa ke sebelah dan dipukuli.

Mengintensifkan penganiayaan di Divisi No 2

Pada Mei 2013, Xu dan tiga praktisi lainnya dipindahkan ke Divisi No 2 untuk mengintensifkan penganiayaan. Mereka tidak diizinkan menyikat gigi, minum, atau makan. Pada tanggal 25 Mei, empat praktisi melakukan mogok makan sebagai protes.

Xu dipaksa untuk tetap dalam posisi berdiri sepanjang malam. Hari berikutnya ia dan praktisi lain diikat ke kursi besi, sementara praktisi lain dibawa ke sebuah sel kecil untuk diberi cekok paksa makan.

Pemimpin Divisi Zhou Muqi memukuli Xu berulang kali. Untuk setiap pemukulan, ia akan memperketat borgol pertama, dan kemudian menjambak rambut Xu dan menamparnya. Wajahnya bengkak dan rambutnya tertarik keluar.

Meskipun Kamp Kerja Paksa Qianjin itu tampaknya "dihapus" pada tahun 2013, itu menggunakan nama lain sebagai "pusat rehabilitasi narkoba" dan terus melecehkan dan menyiksa praktisi Falun Gong secara langsung.

Xu Ying dan banyak praktisi masih ditahan di sana. Mereka yang bertanggung jawab atas penganiayaan tersebut harus bertanggung jawab berdasarkan hukum.

Chinese version click here
English version click here