(Minghui.org) Cabang yudisial PKT telah memvonis ribuan praktisi Falun Gong lansia ke penjara dan kamp kerja paksa. Berikut adalah beberapa contohnya.

Yu Changxin, mantan pilot angkatan udara Tiongkok, instruktur senior Sekolah Komando Angkatan Udara, profesor universitas terkenal dan wakil di Korps Militer, divonis 17 tahun penjara karena menolak melepaskan keyakinannya terhadap Falun Gong (juga dikenal sebagai Falun Dafa).

Pada tahun 2014, Xiong Huifeng, usia 80 tahun, mantan wakil direktur Kementerian Penerbangan, profesor universitas dan direktur Masyarakat Penerbangan Tiongkok, divonis tujuh setengah tahun penjara karena berlatih Falun Gong.

Istrinya, Liu Yuanjie, insinyur senior di Institut 8358, menerima banyak penghargaan atas sumbangsihnya dalam riset misil. Ia menjadi kurus kering dan amat depresi, karena pemenjaraan suaminya dan gangguan polisi terus menerus. Ia meninggal dunia pada tanggal 3 Maret 2015.

Pada tahun 1999, praktisi Dafa Liu Dianyuan, dari Kota Lingyuan, Provinsi Liaoning, terpaksa menjadi tuna wisma selama empat setengah tahun untuk menghindari penganiayaan karena keyakinan spiritualnya. Ia kemudian dipenjara selama tujuh tahun karena mengklarifikasi fakta.

Pada bulan November 2015, ketika Liu berusia 79 tahun, ia ditangkap dan divonis sebelas setengah tahun penjara. Istrinya, Liu Yufang, usia 61 tahun, divonis tiga tahun di kamp kerja paksa. Ia kemudian ditangkap dan dipenjarakan selama empat tahun lagi.

Zhao Meizhen, praktisi dari Kota Xinxiang, Propinsi Henan, ditangkap pada tanggal 24 Oktober 2016. Pusat Tahanan Xinxiang menolak untuk menerima nenek yang hampir berusia 80 tahun, karena tekanan darah tingginya.

Tetapi, Kejaksaan Xinxiang membalikkan keputusan pusat tahanan dengan menyuruh, “Kirimkan dia langsung ke penjara! Masa penjaranya dimulai hari ini dan berakhir tahun 2020!” Ia sekarang ditahan di Penjara Nomor 5 di Kota Henan. Keluarganya tidak diperkenankan mengunjunginya.

Zhao Xiaolu, dari Kota Zhangjiakou, Provinsi Hebei, bekerja sebagai wartawan untuk Biro Penyiaran TV Zhangjiakou. Ia telah ditahan, dipenjara dan dipaksa menghadiri sesi cuci otak berulang kali. Ia sekarang divonis empat tahun penjara.

Menurut Minghui.org, ada peningkatan jumlah secara tetap praktisi Falun Dafa lansia yang ditahan dan dipenjarakan di Tiongkok.

Per tanggal 28 Agustus 2017, dilaporkan kira-kira 270 praktisi ditahan di Penjara Wanita Heilongjiang, setengahnya berusia lebih dari 60 tahun, dengan yang tertua berusia 77 tahun.