(Minghui.org) Pada hari yang dingin tetapi cerah di pertengahan Desember, praktisi Falun Dafa di depan Sun Yat-Sen Memorial Hall Taipei menyambut wisatawan Tiongkok dan memperkenalkan Falun Dafa. Kami sertakan di sini beberapa cerita tentang kegiatan di situs informasi Falun Dafa di memorial hall.

Wisatawan Tianjin: "Saya Tidak Takut, Saya Ingin Mundur"

Seorang pria jangkung dan kuat mendekati seorang praktisi, menunjuk ke papan informasi yang menunjukkan fakta penganiayaan terhadap Falun Dafa, dan berkata, "Saya mungkin tahu lebih banyak tentang Falun Dafa daripada anda. Kota kami dulu banyak orang berlatih Falun Dafa. Penganiayaan terhadap Falun Dafa dimulai di kota kami, Tianjin.”

"Sudah sangat lama," desahnya.

Dia mengatakan namanya adalah Li. Praktisi membimbingnya ke papan pajangan yang menggambarkan kisah permohonan damai 25 April 1999 di Beijing.

Dia membaca papan pajangan dengan saksama. Setelah beberapa saat, dia memanggil anggota grup wisata lain untuk datang, “Cepat, ke sini, orang-orang yang melakukan perbuatan buruk di Tianjin semuanya menerima balasan. Banyak dari mereka sudah mati!"

Hampir seluruh kelompok datang untuk membaca papan pajangan.

Ketika praktisi mengundang mereka untuk mundur dari Partai Komunis Tiongkok dan organisasi afiliasinya, wisatawan lain membisikkan sesuatu kepada Li, yang menjawab dengan keras, “Saya tidak takut. Saya ingin mundur!"

Setelah mundur dari Partai, ia bertanya apakah Falun Dafa secara hukum dilatih di Taiwan dan berapa banyak orang yang berlatih di sana. Dia kemudian menoleh ke anggota lain dari kelompok itu dan berkata, "Lihat, jika (pemerintah Tiongkok) tidak melarang Falun Dafa, tahun-tahun ini akan damai.

Dulu ada begitu banyak orang berlatih Falun Dafa. Sebenarnya berlatih (Falun Dafa) membuat orang memiliki keyakinan; mereka tidak memperjuangkan kepentingan pribadi dan memiliki standar moral yang tinggi. Itu yang terbaik.”

Mengikuti Li, banyak anggota kelompok juga mundur dari Partai.

Pemandu Wisata Memberitahu Wisatawan agar Berbaik Hati dengan Praktisi Falun Dafa

Seorang pemandu wisata kembali ke situs informasi Falun Dafa setelah membawa wisatawan ke memorial hall untuk menyaksikan pergantian upacara penjaga.

Pemandu itu berkata kepada seorang praktisi, "Mereka bertanya kepada saya mengapa pemerintah Taiwan tidak menangkap praktisi Falun Dafa seperti di Tiongkok. Saya mengatakan kepada mereka bahwa orang-orang di Taiwan memiliki kebebasan berkeyakinan. Falun Dafa adalah legal. Kami juga memiliki kebebasan berbicara. Tidak peduli apakah anda setuju dengan pemerintah atau tidak, hak berbicara anda dilindungi."

Pria ini telah menjadi pemandu wisata selama bertahun-tahun dan sering berbicara tentang praktisi Falun Dafa. Dia pernah memimpin kelompok wisata dengan seorang wanita yang bekerja di penjara di Provinsi Shanxi. Dia mengatakan kepadanya bahwa praktisi Falun Dafa yang dipenjara disebut sebagai tahanan hati nurani. Mereka tidak melakukan hal buruk, dan mereka sangat baik dan tidak bersalah. Dia memintanya untuk menjaga mereka, karena bahkan sedikit bantuan sangat berarti.

Wanita itu menjawab bahwa dia akan melakukannya, dan dia tahu bahwa praktisi Falun Dafa sangat baik.

Pria Usia Lanjut: "Saya Percaya, Saya Sangat Setuju!"

Sepasang lansia membaca papan informasi dengan saksama ketika beberapa orang dari kelompok yang sama bergabung untuk membaca papan informasi. Pria yang lebih tua berkata, "Saya telah membaca informasi Falun Dafa sejak lama."

Seorang praktisi berkata kepadanya, "Falun Dafa mengajarkan orang baik hati, dan latihan itu meningkatkan kesehatan, menghemat banyak uang perawatan kesehatan pemerintah. Ini adalah hal yang baik, tidak ada hal buruk sama sekali.”

Pria itu setuju, "Jika anda menganiaya Sejati-Baik-Sabar, anda pasti jahat, dan tentu saja orang jahat ... Jika apa yang anda katakan itu benar, saya percaya."

Praktisi itu membuatkan nama samaran untuk mundur dari Partai. Pria itu mengangguk tetapi tidak mengatakan sepatah kata pun. Untuk mengonfirmasi bahwa itu adalah keinginannya untuk mundur dari Partai, praktisi bertanya apakah dia setuju untuk mundur.

Dia menjawab, “Anda bilang orang harus membuat penilaian sendiri tentang benar atau salah, dan tidak secara membabi buta mengikuti pemerintah. Ini masuk akal, dan saya percaya anda. Saya sangat setuju!"

Pasangan Taiwan Menandatangani Petisi untuk Mengakhiri Pengambilan Organ Paksa

Sepasang suami istri dari Taiwan pernah mengunjungi situs tersebut. Sang istri mengacungkan jempol dan berseru, “Falun Dafa baik! Saya menonton TV dan membaca brosur (tentang pengambilan organ secara paksa di Tiongkok). Apakah anda memiliki petisi yang bisa saya tanda tangani untuk membantu mengakhiri pengambilan organ secara paksa? Saya ingin menandatangani."

Suaminya ragu-ragu dan berkata, “Saya punya banyak teman di Tiongkok. Kamu menentang Tiongkok."

Seorang praktisi menjelaskan kepadanya, "Kami menghargai setiap orang Tiongkok. Kami tidak menentang Tiongkok. Kami menentang penganiayaan rezim yang kejam ini terhadap Falun Gong."

Dia mengerti dan menjawab, “Benar, Partai Komunis adalah rezim otoriter, dan rezim membunuh rakyatnya sendiri. Saya tinggal di Shanghai selama setahun jadi saya tahu. Oke, saya juga mau tanda tangani.”