(Minghui.org) Praktisi Falun Dafa juga dikenal Falun Gong di Jepang, Indonesia, Taiwan, dan India merayakan Hari Falun Dafa Sedunia dalam memperingati 27 tahun Falun Dafa diperkenalkan kepada publik dan juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Guru Li Hongzhi, penciptanya.

Nagoya, Jepang

Praktisi di Jepang tengah berkumpul di Distrik Sakae, Nagoya untuk perayaan pada 12 Mei. Mereka membagikan brosur di pusat kota yang paling sibuk di kota Nagoya, memberitahu publik tentang Partai Komunis Tiongkok (PKT) menganiaya Falun Dafa, dan mengumpulkan tanda tangan petisi yang menyerukan agar penganiayaan ini diakhiri.

Praktisi mengumpulkan tanda tangan petisi di Distrik Sakae, Nagoya

Praktisi membentangkan spanduk “Falun Dafa baik,” “Sejati-Baik-Sabar,” “Falun Dafa di Seluruh Dunia,” dan “SOS: Hentikan Penganiayaan Falun Gong” dalam bahasa Mandarin dan Jepang.

Jakarta, Indonesia

Dalam perayaan Hari Falun Dafa Sedunia, praktisi di Jakarta menyelenggarakan kegiatan pada 12 Mei dengan memperagakan latihan Falun Dafa dan membagikan brosur informasi serta bunga lotus kertas.

Peragaan latihan Falun Dafa di Jakarta

Seorang praktisi berbicara dengan pengunjung tentang Falun Dafa

Praktisi berbicara kepada orang-orang tentang Falun Dafa dan menjelaskan bagaimana mereka memperoleh manfaat dari latihan ini. Banyak yang datang untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan bunga lotus kertas. Ada yang ingin mempelajari Falun Dafa dan bergabung di dalam peragaan latihan.

Di akhir kegiatan, para praktisi mengucapkan selamat ulang tahun dan mengungkapkan terima kasih kepada Guru Li.

Chiayi, Taiwan

Praktisi di Chiayi, Taiwan, mengadakan belajar Fa bersama dan berbagi pengalaman di pagi hari sebelum berfoto bersama di Monumen Waduk Renyitan pada sore hari, 12 Mei.

Praktisi Falun Gong mengucapkan selamat ulang kepada Guru Li

Latihan bersama

Praktisi berbicara kepada wisatawan Tiongkok tentang Falun Dafa

Sebagian besar praktisi memperagakan latihan, sedang beberapa lainnya membagikan brosur dan balon dengan tercetak pesan “Falun Dafa Baik” dan “Dunia Memerlukan Sejati-Baik-Sabar.” Beberapa wisatawan belajar cara melipat bunga lotus.

Praktisi muda dari Sekolah Minghui menerbangkan layang-layang di tepi danau. Spanduk warna-warni terikat pada layang-layang dengan tulisan “Falun Dafa baik.” Beberapa orang mengatakan bisa merasakan suasana damai dan energi positif.

Layang-layang dengan spanduk “Falun Dafa baik”

Kabupaten Yunlin, Taiwan

Praktisi di Taichung, Kabupaten Changhua dan Yunlin, mengadakan pawai akhbar di Kota Douliu, Kabupaten Yunlin pada 11 Mei. Kegiatan mereka diterima hangat oleh warga setempat. Banyak yang melihat pawai berteriak, “Falun Dafa baik,” “Terus lakukan dengan baik,” dan “Saya mendukung Falun Gong!”

Pawai dipimpin oleh Tian Guo Marching Band, lalu diikuti spanduk-spanduk besar dan terang. Satu rombongan praktisi mengenakan pakaian bidadari. Barisan genderang pinggang menampilkan tarian dengan irama yang semangat dan gerakan yang rapi. Pawai berjalan sepanjang 4 km dan berlangsung selama dua jam.

Banyak penonton berkesempatan untuk mengetahui tentang Falun Dafa melalui pawai, dan beberapa orang ingin mempelajari latihan.

Pawai di Kota Douliu, Kabupaten Yunlin

India

Praktisi di Nagpur mengadakan latihan dan belajar bersama pada 13 Mei walaupun cuaca panas.

Praktisi di Pune, Bangalore, Kolkata, Delhi dan Mumbai membagikan brosur, meningkatkan kesadaran tentang penganiayaan Falun Dafa di Tiongkok oleh PKT, dan mengajarkan latihan Falun Dafa.

Praktisi di Nagpur merayakan Hari Falun Dafa Sedunia

Praktisi memperkenalkan Falun Dafa di Pune dan Bangalore pada 13 Mei

Mengajarkan latihan Falun Dafa di Hyderabad dan Mumbai

Praktisi di Hyderabad memperkenalkan latihan di akademi musik Tyagaraya Gana Sabha. Para peserta mempelajari tentang Falun Dafa dan penganiayaan di Tiongkok, serta belajar cara melakukan latihan.

Murthy, ketua akademi, menonton video dan mempelajari latihan bersama dengan mahasiswa dan staf fakultas. Dia berterima kasih kepada praktisi dengan memberikan bunga.

Berita terkait dalam bahasa Mandarin:

日本名古屋学员庆祝世界法轮大法日(图)
雅加达法轮功学员庆祝世界法轮大法日(图)
世界法轮大法日-台湾嘉义学员谢师恩(图)
敬谢师恩台湾中部学员大游行-欢庆世界法轮大法日(图)