Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Taiwan: Pameran Seni Sejati-Baik-Sabar di Universitas Chang Gung

5 Okt. 2009 |   Oleh: praktisi Falun Dafa di Taiwan


(Minghui.org) Pameran Seni Internasional Sejati-Baik-Sabar  diadakan di Universitas Chang Gung dari tanggal 16 sampai 26 September 2009. Pada upcara pembukaan, banyak tokoh menyambut pameran tersebut. Setelah melihat lukisan, sekretaris Kotapraja Gueishan mengundang praktisi untuk memamerkan karya lukisan itu di Kotapraja Gueishan.

Pameran diselenggarakan di Student Union. Saat makan siang, sekitar 10.000 mahasiswa pergi ke Union. Para guru dan siswa dari sekolah-sekolah menengah dan dasar terdekat memesan jadwal untuk melihat lukisan-lukisan tersebut. Daftar pemesanan jadwal penuh hanya dalam beberapa hari.

(dari kiri) Lin Wen-Neng, Sekretaris Kotapraja Gueishan; Deng Ching-Huei, Ketua Asosiasi Pelayanan Masyarakat Sipil; dan Fang Chen-Hwa, Kepada Desa Changgung, di upacara pembukaan

Marching Band Dunia Surga dan Kelompok Bendera tampil di upacara pembukaan

Perwakilan dari New Sancai Culture Association, Chang Chin-Hwa memberi pidato pada upacara pembukaan. Profesor Chang mengatakan bahwa keindahan muncul dari kesejatian, kebaikan, dan kesabaran. “Tanpa Sejati-Baik-Sabar, tidak akan ada pameran seni seperti ini,” kata Chang, “Setiap lukisan adalah kisah nyata. Setiap gerakan karakter di lukisan adalah manifestasi nyata dari Sejati-Baik-Sabar. Lukisan-lukisan tersebut dapat mengharukan orang dan sungguh indah.”

Chiu Li-rong mewakili Kotapraja Gueishan. Ia mengatakan bahwa dia tidak sepenuhnya memahami Falun Gong tetapi tahu tentang penindasan. Ia berharap Falun Dafa akan tersebar di setiap sudut dunia, membawakan Sejati-Baik-Sabar. “Ini akan membawa keberuntungan baik bagi dunia,” kata Chiu.

Gong Wen-Hwa, Direktur Kantor Administratif Rumah Sakit Chang Gung, mengatakan bahwa dia merasa sangat tenang dan damai saat melihat lukisan. “Saya akan meluangkan banyak waktu untuk memahami Falun Dafa dan berharap saya dapat menjadi seorang praktisi,” kata Gong.

Wu Ching-Hwa dari Universitas Chang Gung

Wu Ching-Hwa bekerja di Kantor Kemahasiswaan Universitas Chang Gung. Ia percaya bahwa Sejati-Baik-Sabar adalah nilai universal dimana dibutuhkan oleh masyarakat sekarang ini. Wu mewakili universitas untuk menyambut Falun Gong. “Suatu kehormatan bagi kami dan kami beruntung dapat menyelenggarakan pameran ini di sini. Kami akan mempromosikan sehingga lebih banyak orang akan datang melihatnya.”

Sekretaris Kotapraja Gueishan, Lin Wen-Neng mengatakan bahwa kesenian dapat  mengkultivasi dan memurnikan jiwa seseorang. Akan ada serangkaian kegiatan seni dan budaya di Gueishan pada bulan Oktober, dan Lin berharap pameran ini akan diadakan di Gueishan sehingga makin banyak orang di sana dapat menikmati seni kelas dunia ini.

Banyak profesor dan mahasiwa memuji ketrampilan seniman yang bagsu ini. Mereka menilai lukisan-lukisan itu memiliki arti mendalam dan meninggalkan perasaan damai kepada mereka. Beberapa orang ingin mempelajari Falun Gong setelah melihat lukisan.

Chinese: http://www.minghui.ca/mh/articles/2009/9/22/208837.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2009/9/23/111043.html