Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Ulasan Tentang Perkembangan Falun Dafa di Timur Tengah

9 Nov. 2009 |   Oleh: Tang En


(Minghui.org) Falun Dafa pertama kali diperkenalkan di Timur Tengah pada tahun 1997. Semakin banyak orang telah mempelajari latihan Falun Dafa ini, dan media lokal pun senantiasa meliput kegiatan-kegiatan para praktisi dalam upaya memperkenalkan metode latihan ini serta menyingkap penganiayaan brutal yang dilakukan oleh Partai Komunis China (PKC).       

Para praktisi di Turki melakukan latihan meditasi menyambut Hari Falun Dafa Sedunia ke-sembilan pada 13 Mei 2008    

Pada 13 Mei 2009, para praktisi Falun Gong di Israel merayakan 17 tahun diperkenalkannya Falun Dafa ke masyarakat

Falun Gong disebut juga Falun Dafa adalah sebuah metode kultivasi (pengolahan) jiwa dan raga Tiongkok tradisional. Metode latihan ini terdiri dari gerakan yang perlahan dan lembut serta meditasi. Latihan Falun Gong mudah dipelajari, menyenangkan, serta bebas biaya. Prinsip Falun Dafa berdasarkan pada karakter alam semesta Sejati-Baik-Sabar. Metode latihan ini mulai dipublikasikan di China pada tahun1992 dan tersebar luas dengan cepat dari mulut ke mulut ke seluruh China dan juga di luar daratan China. Manfaat Falun Dafa dalam hal peningkatan kesehatan fisik pribadi, moral dan spiritual serta pengaruh positif yang demikian besar terhadap  komunitas maupun masyarakat luas sudah tidak dapat dipungkiri lagi. Pada kenyataannya, Falun Dafa telah ada di lebih dari 100 negara. Buku “Zhuan Falun” sudah diterjemahkan ke lebih dari 30 bahasa.                

Pada 20 Juli 1999, Partai Komunis China (PKC) melancarkan penganiayaan brutal terhadap Falun Gong. Sejak dimulainya penganiayaan, para praktisi Falun Gong di seluruh dunia tidak henti-hentinya menyuarakan tentang kebaikan Falun Gong dan menyingkap kejahatan PKC dalam sebuah upaya tanpa mengenal lelah guna mengakhiri penganiayaan tersebut.

Konferensi Berbagi Pengalaman Kultivasi Falun Dafa Timur Tengah yang pertama

Pada 24 Oktober 2009, Konferensi Berbagi Pengalaman Falun Dafa yang pertama diselenggarakan di Ankara, Turki. Para praktisi dari delapan negara termasuk Turki, Iran, Uni Emirat Arab, dan Israel ikut serta dalam konferensi tersebut. Lebih dari sepuluh orang praktisi menyampaikan pengalaman mereka di atas panggung. Berikut ini adalah ulasan penyebaran Falun Dafa di Timur Tengah.        

Falun Dafa Tiba di Timur Tengah

Pada 1997, Falun Dafa diperkenalkan di Israel. Sejak itu, jumlah orang yang berlatih Falun Gong telah meningkat secara terus-menerus. Tempat latihan ada di setiap kota besar. Di Turki juga ada banyak orang belatih Falun Gong.  

Zhuan Falun Terbit Dalam Bahasa Yahudi dan Turki

Dari tanggal 30 September sampai 5 Oktober 2009, para praktisi Falun Gong Israel, melakukan kegiatan enam hari, meliputi konferensi berbagi pengalaman dan pawai bersama. Zhuan Falun dalam bahasa Yahudi secara resmi diterbitkan. Pada 29 Mei 2009, Zhuan Falun dalam bahasa Turki secara resmi dipublikasikan dan tersedia di toko-toko buku.

Zhuan Falun dalam bahasa Turki

Falun Dafa di Timur Tengah

Pada 26 Oktober 2009, para praktisi Falun Gong di Israel mengadakan Konferensi Berbagi Pengalaman Kultivasi Falun Dafa ke-lima di Jerusalem. Lima belas orang praktisi menyampaikan pengalaman kultivasi mereka di atas panggung.  

Konferensi Berbagi Pengalaman Tahun 2009 di Jerusalem

Konferensi Berbagi Pengalaman Kultivasi Pada bulan Mei 2008 di Mersin, Turki  

Pada 3 Oktober 2002 praktisi Falun Gong di Israel melakukan latihan di alun-alun di Jerusalem.
 
Pada 4 Oktober 2002, para praktisi Falun Gong melakukan latihan bersama di sebuah tempat yang berpemandangan indah di tepi Laut Mati  
 
Pada bulan Januari 2006, praktisi Falun Dafa Turki berpartisipasi dalam sebuah festival lokal

Pada 13 Mei 2006 para praktisi Israel berkumpul di Tel Aviv untuk merayakan Hari Falun Dafa Sedunia

Latihan bersama di tepi pantai

Berpartisipasi dalam kegiatan masyarakat untuk menyebarkan Falun Gong

Pawai akbar tahunan selama Sukkot, hari libur tradisional di Israel, dilangsungkan di Jerusalem pada 2 Desember 2007. Puluhan ribu orang Israel yang berasal dari berbagai penjuru datang ke Jerusalem untuk melihat pawai tahunan itu. Perwakilan dari banyak negara juga turut hadir menyaksikan parade tersebut. Tidak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, para praktisi Falun Gong di Israel turut diundang untuk berpartisipasi dalam pawai itu.    

Pawai Falun Gong melewati pusat keramaian kota Jerusalem

Pada 15 Oktober 2008, para praktisi Falun Gong di Israel berpartisipasi dalam Pawai Akbar tahunan selama Sukkot
 
Pada 21 Agustus 2008, para praktisi di Turki memperkenalkan Falun Gong di sebuah alun-alun di pusat kota di Istambul   

 
Tanggal 10 sampai 22 Januari 2009, Pameran Seni Internasional Sejati-Baik-Sabar diselenggarakan di Mersin. Pengunjung mempelajari latihan Falun Gong di ruang pameran  
 
Pada 9 Mei 2009 praktisi di Turki menyelenggarakan kegiatan di sekitar Kedubes China di Ankara untuk memperkenalkan Falun Gong kepada warga setempat dan menyingkap sepuluh tahun penganiayaan yang dilakukan oleh PKC
 
Pada 18 Juli 2009, praktisi Falun Gong di Turki memperkenalkan Falun Gong di pusat kota Ankara. Para pejalan kaki berhenti sejenak untuk menyaksikannya   

Menyingkap Penganiayaan Falun Gong
 
Pada 5 Oktober 2002, para praktisi berbicara tentang penganiayaan kepada para pekerja asal China   
 
Memperkenalkan Falun Gong di tepi pantai Haarertz

Pada 3 Februari 2008 Pameran Seni Internasional Sejati-Baik-Sabar diselenggarakan di Be’er-Sheva, kota terbesar di Israel Selatan

 
Pada 2 Juni 2006, para praktisi di Israel berkumpul di Nazareth untuk memperkenalkan Falun Gong selama sebuah festival lokal
 
Pada 20 Juli 2009,para  praktisi di Turki mengadakan Pameran Seni Internasional Sejati-Baik-Sabar di Pantai Boulevard, Mersin untuk mengekspos penganiayaan brutal terhadap Falun Gong yang dilakukan oleh PKC

Pada 15 Agustus 2009, sekelompok praktisi Falun Gong Turki mengadakan rapat umum di Alun-alun Taksin Istambul yang terkenal itu, untuk menyingkap penganiayaan terhadap Falun Gong. Mereka menghimbau masyarakat Turki agar ikut serta menghentikan penganiayaan brutal yang terjadi selama lebih dari satu dasawarsa terakhir.     

Menandatangani petisi untuk mendukung para praktisi menentang penganiayaan PKC

Menandatangani petisi untuk mendukung para praktisi menentang penganiayaan

Media utama memberikan perhatian terhadap penganiayaan Falun Gong
 
Koran Israel mewawancarai praktisi Falun Gong terkait Hari Falun Dafa Sedunia pada tahun 2002

Pada 20 Juli 2006, praktisi Falun Gong Israel menyelenggarakan peragaan anti-penyiksaan dan pameran foto di Alun-alun Rabin di Tel Aviv. Para praktisi mengumpulkan ratusan tanda tangan yang memprotes penganiayaan keji tersebut.   

Menandatangani petisi untuk memprotes penganiayaan
 
Selama Konferensi Berbagi Pengalaman Falun Dafa Israel pada bulan Oktober 2002, Maaniv, salah satu surat kabar yang paling berpengaruh di Israel, mewawancarai praktisi dari Australia, Ms. Dai Zhizhen dan putrinya Fadu. Kemudian dalam dua halaman penuh, koran ini melaporkan kisah keluarga Dai, yang telah memperoleh manfaat berkat berkultivasi Falun Dafa dan tentang penganiayaan yang mengakibatkan kematian suami dan mertua laki-laki Ms. Dai. Artikel itu juga memuat informasi tentang pengenalan Falun Dafa.     

Dari tanggal 10 sampai 22 Januari 2009, Pameran Seni Sejati-Baik-Sabar diselenggarakan di Mersin, sebuah kota sebelah selatan Turki. Pameran ini disambut hangat oleh masyarakat setempat dan menarik perhatian media utama. Koran lokal, majalah, dan stasiun TV meliput seluruh kegiatan, baik sebelum maupun selama kegiatan berlangsung.

Koran Liberty melaporkan tentang pameran lukisan
 
Harian New South Daily memperkenalkan Falun Gong secara rinci

Pada 15 Agustus 2009, para praktisi Turki mengadakan rapat umum di pusat Kota Istambul. Banyak media lokal datang meliput kegiatan itu  

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2009/10/29/211278.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2009/11/1/112023.html