(Minghui.org) Saya adalah seorang praktisi
muda Falun Dafa. Meskipun saya hanya berumur 15 tahun, saya sudah
belajar Fa sejak masih kecil. Saya telah berlatih Falun Dafa selama
13 tahun, jadi saya seharusnya dianggap seorang praktisi lama.
Dengan dukungan dari teman-teman praktisi, saya ingin berbagi
pengalaman-pengalaman saya untuk melapor kepada Guru dan berdiskusi
dengan praktisi lain.
Saya lahir pada tahun 1994 dan
pada saat itu nenek saya mengasuh saya. Kondisi kesehatannya buruk,
dan memiliki lebih dari 20 penyakit. Pada tahun 1995, dia mulai
berlatih Falun Dafa dan dengan cepat bebas dari segala masalah
kesehatan. Karena nenek berlatih Dafa, saya segera berhubungan
Falun Dafa juga. Nenek sering menghafal dan membaca Hong Yin saat
sedang mengawasi saya, dan jadi sejak umur yang sangat muda saya
juga menghafalnya.
Ketika saya berumur tiga tahun, ibu saya mulai berlatih Falun Dafa.
Dia mulai mengajari saya untuk membaca Zhuan Falun. Pada awalnya,
dia membaca satu kalimat, dan kemudian saya mengulang untuk
mengikutinya. Sangat sulit pada awalnya, kami mulai dengan sangat
lambat, satu kalimat demi satu kalimat. Secara bertahap saya
menyelesaikan satu paragraf, dua paragraf, satu halaman, dan
kemudian satu ceramah. Saat saya berumur enam tahun, saya dapat
membaca Zhuan Falun sendiri.
Saat masih kecil, saya suka mencontoh orang dewasa. Apapun yang
mereka lakukan, saya akan mencontohnya. Ibu saya mulai menulis
buku-buku Dafa dengan tangan, dan saya memutuskan untuk melakukan
hal yang sama. Pada kelompok belajar bersama, saya juga belajar Fa
sendiri. Sejauh ini saya telah menulis Hong Yin berkali-kali. Sejak
penindasan dimulai pada tanggal 20 Juli 1999, menulis Hong Yin
menjadi sangat sulit dilaksanakan. Saya menulis Hong Yin untuk
praktisi lain. Saya juga membantu orangtua untuk menulis
artikel-artikel baru Guru. Orangtua saya memeriksanya terlebih
dahulu dan kemudian diberikan kepada praktisi lain. Sejauh ini saya
telah menulis buku Zhuan Falun sebanyak tiga kali dan menyelesaikan
semua artikel baru Guru juga. Dafa mengakar sangat dalam di hati
saya. Saya masih ingat bahwa kami enam praktisi muda melafal
artikel Guru di konferensi berbagi pengalaman skala kecil di
perusahaan ibu pada tahun 1998. Rasanya luar biasa, begitu
menyenangkan berasimilasi ke dalam lingkungan Dafa.
Saya selalu sehat. Karena saya mulai berlatih bersama dengan nenek,
saya tidak pernah meminum obat apapun ataupun suntikan.
Kadang-kadang saya menderita karma penyakit yang terwujud sebagai
demam, tetapi saya tidak takut. Saya hanya melafalkan Hong Yin
dengan nenek, dan keesokan paginya segalanya baik-baik saja.
Kadang-kadang saya mencari ke dalam dengan bantuan orang dewasa.
Suatu kali saya menemukan keterikatan, saya sembuh lagi. Suatu saat
saya memiliki gejala penyakit kulit (psoriasis), dan sangat gatal.
Orang lain melihatnya dan meminta ibu saya untuk mengoleskan obat.
Ibu saya membeli obat dan mengoleskan pada kulit saya. Setelah dua
hari malah bertambah buruk, dan akhirnya ibu menyerah. Kemudian
sembuh dengan sendiri, dan kulit baru sangat bagus dan
lembut.
Partai Komunis China (PKC) menindas praktisi Falun Dafa dengan
brutal sejak 20 Juli 1999. Saya tidak takut. Saya sering membantu
ayah untuk membagikan brosur Falun Dafa dan menempelkan
poster-poster. Saya membantu orangtua untuk klarifikasi fakta
tentang Falun Dafa dan menyelamatkan makhluk hidup.
Di kelas enam, setiap Senin kami harus menghadiri pengibaran
bendera PKC. Saya tidak memberi hormat kepada bendera. Sebaliknya,
saya memancarkan pikiran lurus untuk memusnahkan makhluk jahat di
belakangnya. Kemudian, saya tidak pernah lagi mengikuti upacara
pengibaran bendera. Malahan, saya dipilih oleh guru untuk
membereskan buku-buku di perpustakaan setiap hari Senin, sehingga
saa tdak perlu menghadiri upacara. Di kelas delapan, guru beberapa
kali meminta saya untuk bergabung dengan Liga Pemuda Komunis dan
mengatakan bahwa saya tidak akan dinilai untuk Penghargaan Murid
Teladan jika tidak bergabung. Namun saya tetap tidak bergabung, dan
saya menerima Penghargaan Murid Teladan selama dua semester di
kelas delapan. Sekretaris Liga Pemuda Komunis di kelas kami menulis
dan mendaftarkan saya untuk bergabung dengan Liga Pemuda Komunis.
Pada saat itu saya tidak menolaknya dan tidak mengklarifikasi
kebenaran kepadanya. Setelah tiba di rumah, saya mencari ke dalam
dan menemukan keterikatan akan rasa takut. Saya segera mengirimkan
pernyataan saya untuk mundur dari Liga Pemuda Komunis.
Saya memiliki banyak kekurangan. Contohnya, saya memiliki fanatisme
dan suka mendengar pujian, terikat kenyamanan dan tidak dapat
memperlakukan diri sebagai seorang praktisi di setiap saat. Tetapi
saya percaya diri bahwa saya akan berusaha keras untuk
menghilangkan keterikatan-keterikatan itu di lingkungan kultivasi
dan menjadi seorang praktisi muda Falun Dafa yang sejati.
Akhir kata, saya ingin berterima kasih kepada Guru atas
penyelamatannya yang penuh belas kasih.
7 Mei 2009
Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2009/5/7/200375.html
English:
http://www.clearwisdom.net/emh/articles/2009/5/26/107720.html