Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Zhou Mofang Dianiaya Selama Bertahun-tahun

11 Okt. 2010 |   Oleh: koresponden Clearwisdom dari Yunnan


(Minghui.org) Zhou Mofang (pria, 58 tahun) adalah seorang dosen pada perguruan tinggi Ilmu Tehnik Kehutanan di Yunnan, yang mulai berlatih Falun Gong pada tahun 1994. Dia menolak untuk mengkhianati Falun Gong ketika penganiayaan dimulai dan sebagai akibatnya ia telah mengalami banyak penganiayaan berat selama bertahun-tahun. 

Zhou dibawa ke kantor polisi setempat pada 22 Desember 1999. Tanpa menunjukkan dokumen atau pemberitahuan apa pun, polisi mengirimnya ke sebuah kamp kerja paksa selama satu tahun.

Kepala regu Keamanan Domestik Distrik Guandu Kota Kunming, bersama dengan polisi lainnya, memaksa masuk ke rumah Zhou pada pagi hari 30 Oktober 2002. Mereka membawa Zhou ke Pusat Penahanan Guandu, kemudian dia dipindahkan ke Pusat Penahanan Distrik Xishan. Kali ini Zhou Mofang ditahan selama sebelas bulan. 

Pada bulan Mei 2003, Pengadilan Banding Kota Kunming menyidangkan Zhou. Pengacara membela dia, "Saya telah mempelajari seluruh file klien saya. Semua yang disebut barang bukti berasal dari satu orang. Berdasarkan fakta tersebut, tuntutan terhadap klien saya adalah tidak sah." Hakim ketua Zhang Zhaolong memotong, "Menurut Anda, kami harus melepaskan dia sekarang? Itu tidak mungkin." Hakim ketua menjatuhkan hukuman lima tahun penjara dan mengirimnya ke Penjara No. 1 Yunnan. Hakim anggota lainnya adalah Tang Yong dan Xu Jianbin, sementara panitera adalah Duan Yunping.

Selama lima tahun penjara, Kantor 610 telah mengirim tiga kelompok orang untuk "merubah" Zhou secara paksa, tetapi praktisi Zhou menolak untuk menuruti upaya-upaya mereka. Dia juga terus mengklarifikasi fakta, dan meyakinkan beberapa rekan praktisi yang telah ‘dirubah’ di bawah tekanan dan penyiksaan untuk melanjutkan kultivasi Falun Dafa. Untuk menghukum Zhou, agen dari Kantor 610 penjara mengirimnya ke sebuah regu pengawasan ketat untuk penganiayaan lebih lanjut secara intensif. Zhou mengalami perlakuan yang sangat buruk di sana. Rambutnya berubah menjadi abu-abu, dan tekanan darahnya naik hingga 200. Ia terkena penyakit jantung, stroke, edema dan beberapa gejala lainnya. Seorang penjaga penjara berkata kepadanya, "Jika Anda berubah, kami akan membiarkan anda pulang untuk pembebasan medis bersyarat. Jika tidak, Anda harus menjalani masa penahanan penuh." Zhou menolak melepaskan keyakinannya pada prinsip-prinsip Sejati-Baik-Sabar. 

Akhirnya dia dibebaskan pada tanggal 29 Oktober 2007, setelah menyelesaikan masa penahanan penuh. Ketika dipenjara ia diberhentikan dari pekerjaannya. Namun beberapa pejabat dari perguruan tinggi masih mengganggunya secara teratur. Mantan kolega, yang juga wakil sekretaris partai komunis Zhang Yao, kepala Kantor 610 Hao Chuansong, dan wakil kepala keamanan Zhang Feng sering datang ke rumah Zhou untuk mengancam istri dan putrinya. Mereka juga membatasi ruang gerak Zhou pada tanggal-tanggal ‘sensitif’ (seperti: kongres partai komunis).

Meskipun menurut aturan penjara Zhou berhak untuk mendapatkan kunjungan dari keluarganya sekali atau dua kali sebulan, keluarganya hanya diberikan lima kali ijin kunjungan selama lima tahun. Haknya untuk bertukar surat dengan keluarga juga dilanggar. Penjara tidak meneruskan sebagian besar surat yang dikirim kepadanya. 

Chinese: http://www.minghui.org/mh/articles/2010/9/8/229366.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2010/9/25/120232.html