Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Direktur Musik Denver: Shen Yun Adalah “Menyenangkan Pancaindra”

3 Mei 2010

(Minghui.org) Shen Yun Performing Arts mementaskan pertama dari tiga pertunjukan di Buell Theater di Denver Performing Arts Complex pada tanggal 17 April 2010.

Stacy Towar, direktur musik dan DJ untuk stasiun radio NRC di Colorado Rockies.

Stacy Towar menempuh perjalanan dua jam untuk menonton pertunjukan Shen Yun.

"Benar-benar menyenangkan bagi pancaindra, pada unsur auditori dan visual. Ini adalah keseluruhan pertunjukan!" katanya, sambil menambahkan, "Ini adalah ketiga kalinya saya menonton Shen Yun dan setiap tahun berbeda, namun sama menakjubkan. Indah; maksud saya, benar-benar indah!" katanya.

Dia memberi komentar tentang vokalis, katanya, "Apabila saya hanya melihat penyanyi solo, kedalaman penampilan mereka, dan penuh emosi -- bagi mereka yang berhubungan dengan emosi tersebut hanya melalui suara mereka sudah begitu luar biasa!"

Towar menjelaskan bahwa musik pertunjukan menonjolkan visual, dan "adanya keberadaan instrumen Barat dan China, terutama untuk telinga barat, sungguh menggairahkan, dan membuatnya menarik.”

"Musik dengan orkestra langsung menambahkan unsur pesona ini pada pertunjukan. Sangat luar biasa hingga sulit dipercaya."

Tetapi, musik bukan satu-satunya aspek dari pertunjukan yang mengesankannya.

“Meskipun saya adalah seorang pencinta musik, saya pikir bahwa kostum dan tariannya benar-benar sangat luar biasa bagi saya.”

Towar kemudian menceritakan tentang latar belakang digital yang menambah dimensi lain pada pertunjukan, sangat memperkaya.

"Visualnya sangat mengagumkan, sulit dipercaya," katanya. "Semua latar belakang -- mereka menambahkan unsur ekstra pada cerita itu sendiri; sehingga benar-benar  memukau Anda, karena Anda punya latar belakang yang lebih luas."

Dia menghargai kekayaan budaya China, "Ada begitu banyak budaya yang ditampilkan, hanya melalui tarian yang berbeda."

Towar kemudian berbicara tentang salah satu tarian: tarian rakyat dari orang-orang Miao -- salah satu kelompok etnis tertua di China -- mengatakan bahwa ia menemukanbetapa menariknya mereka menari dengan perhiasan perak.

"Saya tahu mereka membicarakan tentang penggunaan perhiasan [perak] sebagai bagian dari budaya, dan mereka menggunakannya, hampir seperti instrumen ritmis, karena ketika mereka menari Anda bisa mendengar perak berdenting dan saya pikir itu menambahkan unsur keunikannya, "katanya.

Towar melihat keindahan dan kehalusan gerakan tari, mengatakan bahwa para pemain "mengeluarkan emosi seperti itu, meskipun dengan menunduk, karena itulah latar belakang budayanya.

"Bagi para penari untuk membuatnya terlihat begitu mudah; itu sendiri adalah seni, dan 'keringanan' dalam semua teknik; namun, bila Anda mendengar, sangat tenang, dan cara mereka mendarat sangat luar biasa."

Makna yang Lebih Dalam

Towar tertarik pada detail yang halus dari setiap tarian, merasakan makna lebih dalam di balik gerakan para penari.

"Ada begitu banyak arti di balik setiap gerakan. Terutama para perempuan, sesederhana seperti berjalan melintasi panggung. Gerakan kaki dan tangan; begitu banyak ekspresi, hanya pada gerakan tangan," katanya.

Acara “Tidak Ada yang Bisa Menghalangi Jalan Dewa,” yang menggambarkan penganiayaan rezim komunis China terhadap Falun Gong, sebuah latihan meditasi spiritual, menyentuh Towar sampai meneteskan air mata untuk kedua kalinya tahun ini.

Dia mengatakan itu adalah bagian "yang paling berpengaruh" pada dirinya karena tema tarian seperti penebusan, kekuatan batin dan keberanian, serta "teguh pada keyakinan anda," ditambah unsur "penebusan dan keceriaan" di dalam pertunjukan.

Dia menyimpulkan, "Anda tahu, untuk seseorang yang berbicara tentang kehidupan, sulit untuk menemukan kata-kata yang tepat untuk menggambarkan perasaan unik setelah menonton Shen Yun."

Dosen: “Keteguhan dan Kemenangan Semangat Manusia”

Profesor Scott Douglass bersama dengan anak-anak perempuan China yang diadopsinya

Profesor program Kehormatan Teknik di Universitas Colorado, Scott Douglass dan istrinya menghadiri pertunjukan Shen Yun bersama dengan empat anak China yang diadopsinya, berharap dapat menanamkan rasa kebudayaan China pada mereka.

"Saya sangat, sangat menyukainya," kata Douglass mengenai pertunjukan tersebut. "Saya terutama sangat menyukai tarian Miao (Di Sebuah Desa Miao). Putri-putri kami, mereka pikir adalah Miao. Putri-putri kami sedang belajar untuk berbicara Mandarin dan juga bagian dari sebuah studio tari China."

Douglass mengatakan bahwa ia menikmati "aspek sejarah," dari pertunjukan dan  juga "mengenai apa yang sedang terjadi sekarang ini di China."

Mengenai tarian “Memisahkan Gunung” ia berkata, "Saya sangat sukanya," tambahnya, "Saya pikir ada sejumlah hal yang diakhiri dengan sangat positif pada memon kemenangan dan perayaan."

Ketika ditanya apakah ia merasakan pesan universal di balik pertunjukan itu, Douglass menjawab, "Bagian yang saya lihat, lagi dan lagi, terutama pada lirik dari lagu-lagunya, adalah saat kesengsaraan ini. Hidup sangat sulit, tapi ada alasan untuk teguh dan entah bagaimana semangat manusia bertahan dan menang."

Sumber:
http://www.theepochtimes.com/n2/content/view/33616/
http://www.theepochtimes.com/n2/content/view/33610/

English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2010/4/20/116208.html