Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Istri Disiksa Hingga Meninggal, Suami di Ambang Kematian

8 Mei 2010 |   Oleh: koresponden di Provinsi Liaoning, China


(Minghui.org) Pada tanggal 14 April 2010, praktisi Wang Kaiming dipukuli hingga pingsan di Divisi No. 4 Penjara Panjin di Provinsi Liaoning. Keluarganya diberi tahu bahwa korban berada di unit perawatan intensif Rumah Sakit Umum No. 2 di Panjin. Otoritas rumah sakit mengetahui bahwa korban mengalami perdarahan otak dan berada di ambang kematian. Istri Wang, Yao Guilan, meninggal pada bulan Agustus 2009. Dia tidak pernah pulih dari penganiayaan yang ia derita di Kamp Kerja Paksa Masanjia.

Wang Kaiming dan Yao Guilan adalah pensiunan dari Ladang Minyak Liaohe, Pusat Produksi Minyak Gaosheng di Panjin. Pada tanggal 28 April 2008, Han Shilong dan Xing Baochang dari pos polisi Gaocai, para petugas kepolisian cabang Xinglongtai Panjin, dan Wang Guolin dari masyarakat perkotaan menangkap praktisi Wang dan menyita kunci apartemennya selama razia terhadap para praktisi sebelum dimulainya Olimpiade 2008 di Beijing. Pihak berwenang kembali ketika tidak ada orang di rumah dan mencuri harta milik pribadi, termasuk komputer.

Wang Kaiming ditahan secara rahasia di Pusat Penahanan Panjin selama setengah tahun. Dia dihukum selama empat tahun oleh Pengadilan Panjin pada bulan Oktober 2008, dikirim ke Penjara Nanshan di Jinzhou. Ia dipindahkan ke Penjara Panjin pada bulan November 2008.

Istri Wang Kaiming, Yao Guilan, yang juga seorang praktisi Falun Gong, ditahan selama 15 hari oleh polisi dari Divisi Keamanan Domestik Panjin karena mengklarifikasi fakta dan memberi tahu orang-orang bahwa "Falun Dafa baik". Setelah ia dikirim ke Kamp Kerja Paksa Masanjia selama dua tahun oleh petugas dari Kantor 610, dia tidak pernah mendapatkan kembali kesehatannya. Setelah ia kembali ke rumah, ia tidak bisa bangun atau mengurus dirinya sendiri. Dia meninggal pada tanggal 9 Agustus 2009.

Chinese: http://www.minghui.org/mh/articles/2010/4/25/222211.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2010/5/5/116694.html