(Minghui.org)
Praktisi Falun Gong di Tuscany, Italia, menggelar kegiatan berskala
besar di Florensia pada tanggal 20 Juli 2010. Kegiatan seharian
penuh tersebut diadakan di jalan-jalan sibuk dan menginformasikan
penganiayaan brutal terhadap para praktisi Falun Gong di China yang
telah menderita selama 11 tahun terakhir.
Praktisi Falun Gong memperagakan
latihan
Orang-orang menandatangani petisi yang
menyerukan diakhirinya penganiayaan
Beberapa siswa asal China mendapatkan bunga lotus kertas dan
mempelajari fakta-fakta tentang Falun Gong
Mahasiswa dari China mempelajari fakta-fakta
tentang Falun Gong
Para praktisi memperagakan latihan Falun Gong
dan membagikan brosur kepada turis. Banyak orang menandatangani
petisi yang menyerukan agar penganiayaan segera diakhiri.
Banyak wisatawan dari berbagai penjuru dunia mengunjungi meja
informasi. Mereka terkejut menemukan brosur pengenalan dalam bahasa
mereka sendiri. Mereka mengetahui bahwa Falun Gong telah menyebar
ke setiap sudut dunia. Banyak pengunjung menggunakan isyarat tangan
untuk memberi dukungan kepada praktisi Falun Gong.
Seorang warga setempat terpesona oleh kata-kata dalam bahasa
Mandarin "Sejati-Baik-Sabar." Dia memperoleh bunga lotus kertas
dari seorang praktisi dan menggantungnya di dalam mobilnya.
Seorang wisatawan dari Australia terguncang oleh kebrutalan
penganiayaan. Dia berujar bahwa dia akan mencari informasi lebih
banyak tentang hal ini ketika pulang ke rumah.
Sekelompok siswi dari China ragu-ragu untuk mendekat pada awalnya.
Mereka kemudian menyelinap lebih dekat untuk membaca informasi
pengenalan, dalam bahasa Mandarin, tentang manfaat dari Falun Dafa
dan penganiayaan kejam di China. Mereka semua menerima bunga lotus
kertas. Seorang praktisi China berbicara kepada mereka dengan sabar
dan menjelaskan watak asli Partai Komunis China. Semua siswi
memilih untuk keluar dari Liga Pemuda Komunis dan Perintis Muda
Komunis.
Chinese:
http://www.minghui.org/mh/articles/2010/7/29/227669.html
English:
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2010/7/30/118938.html