(Minghui.org) Dari 1-4 Januari 2011, Shen
Yun Performing Arts mempersembahkan empat pertunjukan di
Kitchener-Waterloo, Ontario, Kanada di Centre In The Square
Theater.
Tur Shen Yun berskala
internasional memberikan pandangan global terhadap keindahan
5.000 tahun kebudayaan tradisional China kepada para
penonton.
Karen Hunt, pemilik Studio Oasis berkata para penari dan
penyanyi Shen Yun, “Terbaik dari profesi mereka”
Karen Hunt, pemilik dan instruktur
tari di Studio Oasis, bersama Steve Adair, musisi berpengalaman 30
tahun menyaksikan pertunjukan Shen Yun. (Matthew Little/The Epoch
Times)
Karen melanjutkan tentang
pertunjukan tersebut, “Saya pikir ini hebat. Kostum-kostumnya
mempesona. Saya menilai bahwa ini adalah penyajian sejarah yang
sangat bagus, namun juga sangat menghibur. Dan saya bisa melihat ke
mana mereka berusaha untuk menyampaikan pesan mereka tentang
penganiayaan atas kebebasan berbicara dan menjalankan kepercayaan
mereka. Menghibur dan juga mengandung makna mendalam.”
Pertunjukan solo erhu Shen Yun, Xiaochun Qi, violin tradisional
China bersenar dua, sangat menyentuh Karen. “Sangat mengharukan.
Saya terharu oleh nada keduanya. Suara yang menghantui. Jika mereka
hendak menyajikan suasana surga, itu keluar dari erhu.”
Ia juga menikmati orkestra simponi Shen Yun yang unik di mana
memadukan instrumen klasik China dan Barat. “Mereka semua bekerja
sama,” katanya.
Teman Hunt, Steve Adair, musisi berpengalaman selama 30 tahun
berkata, “Musik dan tarian adalah universal, hebat.”
Hunt berkata mereka menikmati ‘perjalanan’ bersama Shen Yun.
“Kami adalah orang-orang kreatif, jadi kadang lebih menyenangkan,
ketimbang menganalisa, dan seperti terhanyut oleh tsunami. Saya
merasa pertunjukan ini seperti tsunami menghampirimu.”
“Meski Anda dapat mengapresiasi teknik bermusik dan menari, lebih
baik biarkan terhanyut saja.”
“Saya menyukainya. Luar biasa – perpaduan warna dan gerakan
serta energi,” kata Jennifer Bulloch
Jennifer Bulloch adalah seorang warga Kitchener-Waterloo dan
bekerja sebagai pendaftar di sebuah galeri seni. Bulloch, juga
seorang pelukis, menyukai animasi interaktif di latar belakang,
yang menyertai setiap acara.
“Sangat menyenangkan,” katanya.
Ia berkata bahwa interaksi antara panggung, latar belakang dan
gerakan menarik perhatian para penonton. “Fantastis,” kata
Bulloch.
Eva, seorang pensiunan perancang perhiasan – sekarang menjadi
melukis datang bersama suaminya, yang juga terkesan dengan
adegan-adegan dan musik simfoni orkestra Shen Yun serta para penari
berinteraksi dengan animasi latar belakang.
Latar belakang berperan penting di banyak tarian, termasuk dua
acara yang mendapat perhatian khusus, “Mengenang Qin Besar” dan
“Raja Monyet Mengalahkan Babi.” Yang pertama, seorang seniman
melukis Pasukan Terakota yang terkenal menemukan dirinya berada di
dalam barisan pasukan Qin, sedangkan yang satunya lagi menceritakan
novel China terkenal, Perjalanan ke Barat.
“Muncul dan menyatu dengan musik dan hidup,” katanya tentang latar
belakang. “Pertunjukannya sangat bagus. Kostumnya indah.”
Eva bekerja di perhiasan selama 40 tahun sebelum menyerahkan bisnis
kepada putrinya. Biasanya setiap tahun pasangan ini menghadiri
Konser Tahun Baru Orkestra Vienna, tetapi memutuskan untuk merubah
kebiasaan ini.
“Tahun ini kami datang untuk menonton pertunjukan bagus ini,”
katanya.
“Sungguh indah - terutama kostum-kostumnya,” kata konsultan
fesyen Veronica Cosgrove
Martin dan Veronica Cosgrove
terutama menyukai kostum pertunjukan yang berwarna warni. (Dongyu
Teng/The Epoch Times)
”Kami pikir ini fantastis. Kami
menyukai semuanya. Dari rancangan kostum semua penari, prajurit,
penyanyi, indah sekali,” kata Veronica Cosgrove, datang bersama
dengan suaminya, Martin, yang memproduksi panel surya untuk
Canadian Solar.
“Kami memiliki teropong, jadi saya mempelajari kostum-kostum,
rancangan dan perpaduan warna, bagaimana mereka menggabungkan
semuanya. Sungguh indah –perpaduan warna dan brokat-brokatnya.
Semuanya sungguh indah. Sangat indah,” lanjut Cosgrove.
Suaminya sering mendengar saran fesyen dari istrinya, menambahkan
pendapatnya tentang warna-warna para penari di acara “Mengenang Qin
Besar.”
“Mereka punya terakota (berwarna) di atasnya dan celana mereka --
berwarna kontras –warna hijau. Saya tidak pernah warna itu dan
berpikir, ”Dalam jutaan tahun, saya tidak akan memadukan kedua
warna tersebut. Dan itu ada di depan mata. Indah,” katanya.
”Beberapa warna. Saya belum pernah melihat warna itu. Kelihatannya
itu dirancang khusus untuk pertunjukan. Indah. Pirus dan hijau…
warna yang tidak biasa,” kata Martin.
“Kedalaman warna, kedalaman warna ungu dan keemasan serta
kecerahan…. sangat indah di kulit mereka. Para pemainnya cantik dan
ganteng… mereka sempurna.”
Tetapi melampaui kostum, pasangan ini berkata mereka juga menikmati
aspek lain dari pertunjukan.
“Tidak ada pengisi jeda dalam pertunjukan. Setiap detik dari
pertunjukan adalah spektakuler,” kata Cosgrove.
“Indah bisa berkenalan juga dengan instrumen-instrumen China. Kami
tidak terbiasa dengannya di Barat -- sungguh indah,” katanya.
Shen Yun memadukan instrumen klasik China dan Barat pada
orkestranya, menghasilkan suara unik yang mengiringi setiap tarian.
Namun melampaui keindahan, juga ada makna mendalam dari pertunjukan
Shen Yun. Perusahaan tarian yang berbasis di New York ini berusaha
untuk menghidupkan kembali inti spiritual pertunjukan seni China,
kualitas yang secara sistematis dimusnahkan dari masyarakat China
di bawah rezim otoriter sekarang, terutama selama kekejian Revolusi
Kebudayaan dari 1966 sampai 1976.
“Saya belajar banyak tentang kebudayaan China… Melihat masih
terjadinya penindasan di sana,” kata Cosgrove.
”Sangat menyenangkan bisa menjadi bagian darinya. Saya dapat
melihat keceriaan pada tarian dan pada lagu serta spiritualitas
China. Sungguh hari yang menyenangkan,” ia menambahkan.
“Semuanya sempurna.”
English:
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/1/9/122392.html