Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Penganiayaan Yang Diderita Wang Yujie, Perempuan Muda Dari Provinsi Hubei, Sebelum Kematiannya

9 Okt. 2011 |   Oleh: koresponden Minghui di Hubei


Nama: Wang Yujie (王玉洁)
Jenis Kelamin: Perempuan
Usia: 24
Alamat: Kota Xiantao, Provinsi Hubei
Pekerjaan: Tidak diketahui
Tanggal Kematian: 3 September 2011
Tanggal Penangkapan: 11 Maret 2010
Tempat Penahanan Terakhir: Pusat Pendidikan Hukum Provinsi Hubei (湖北省法制教育中心)
Kota: Wuhan
Provinsi: Hubei
Penganiayaan Yang Diderita: Kerja paksa, cuci otak, hukuman ilegal, pemukulan, pemenjaraan, penyiksaan, pengekangan fisik, penahanan

(Minghui.org) Pada pagi 3 September 2011, Wang Yujie dari Kota Wuhan, yang berusia hanya 24 tahun, meninggal sebagai akibat penyiksaan kejam.

Ditangkap dan Dikirim ke Kamp Kerja Paksa Karena Ingin Menjadi Orang Baik

Wang Yujie mulai berlatih Falun Dafa pada 2006 dalam usia 19. Pada 11 Maret 2010, dia ditangkap secara ilegal ketika menempatkan lembaran klarifikasi fakta Falun Gong dekat Kantor Polisi Manchun. Wajahnya ditampari oleh petugas Chen. Barang milik pribadinya disita dan dia ditahan selama 15 hari di Pusat Penahanan Pertama Kota Wuhan. Belakangan, dia secara diam-diam dipindahkan ke Pusat Pencucian Otak Erdaopeng di Distrik Jianghan oleh Kantor 610 Distrik Jianghan.

Ketika ibunya, juga seorang praktisi, pergi ke kantor polisi untuk mencari tahu di mana putrinya, dia juga turut ditangkap. Dia dibawa ke pusat pencucian otak di Pusat Pendidikan Hukum Hubei dan dianiaya selama hampir dua bulan.

Pada 2 April 2010, Wang yang saat itu usia 23 tahun, secara rahasia dikenakan hukuman satu tahun kamp kerja dan ditahan di Divisi 6 di Kamp Kerja Paksa Hewan di Kota Wuhan.

Disiksa Dengan Kejam di Kamp Kerja Paksa

Di kamp kerja paksa, kepala regu Hu Fang memerintahkan para pecandu narkoba untuk menyiksa Wang. Dia dipaksa berjongkok selama enam hari enam malam. Dia diawasi oleh para pecandu narkoba yang melarangnya tidur.

Karena dia tetap teguh pada keyakinannya, Hu Fang memerintahkan pecandu narkoba Cao Wenli untuk mematahkan kaki kirinya dan memukuli kepalanya. Setelah itu, Cao Wenli dan napi lain, Zhou Yan memborgol korban, menyetrum dengan tongkat listrik, memukulinya selama 40 menit dan menjambaki rambut korban sehingga rontok dalam jumlah besar.

Sipir Hu Fang menyeret Wang ke dalam ruang pemanas saat musim panas dan membiarkan korban tergeletak di ranjang pemanas selama lebih dari 12 jam, dari jam 6 pagi hingga 6.30 malam. Dia bermandi keringat dan hampir pingsan karena kepanasan. Kepalanya seolah hendak meledak. Panas yang amat tinggi telah membahayakan kondisi tubuhnya.

Dia dipaksa melakukan kerja paksa di pabrik dan diawasi selama 24 jam sehari. Dia tidak diijinkan berbicara dengan siapa pun dan tidak pernah diperbolehkan bertemu dengan keluarganya.

Dianiaya Lebih Lanjut di Pusat Cuci Otak

Wang seharusnya dibebaskan pada 11 Maret 2011. Hari itu pukul 9 pagi, Wang Yang, kepala Kantor 610 Kota Xiantao, dan Zhou Guohuai, kepala Divisi Keamanan Domestik, menjemputnya dari kamp kerja paksa. Mereka membawanya ke Pusat Pendidikan Hukum Hubei yang terkenal kejam, sebuah pusat pencucian otak.

Di pusat pencucian otak, dia kembali diancam dan dicuci otak oleh Liu Cheng. Dia juga dipaksa untuk menulis pernyataan melepas keyakinannya pada Falun Gong.

Wang mulai merasa tidak nyaman dan kesulitan berjalan. Dia juga dalam kesakitan besar, tetapi polisi menolak untuk membebaskannya. Zhang Xiuming, kepala pusat pencucian otak, memaksanya untuk melepas Falun Gong, dan bahkan memaksanya berlatih qigong lain bersamanya.

Setelah menjadi sasaran cuci otak selama dua bulan, pada 29 April, Wang Yang dari Kantor 610 Kota Xiantao dan Xiao Aiyun dari Divisi Keamanan Domestik mengawal Wang kembali ke rumahnya di Kota Xiantao, Hubei.

Tidak lama setelah kembali ke rumah, Wang mulai mengalami kesakitan hebat di kepala depannya. Dia amat menderita dan hampir pingsan. Dia terus berkeringat sepanjang waktu. Dia memuntahkan semua yang dimakannya. Ini terus berlangsung hingga empat bulan. Dia akhirnya dirawat di rumah sakit dan diberi injeksi tetapi tidang dapat menolongnya. Tangannya mengejang. Matanya terluka dan dia mulai buta. Setelah beberapa bulan dalam penderitaan, dia akhirnya meninggal dunia pada 3 September 2011, dalam usia hanya 24 tahun.

Nomor telepon para pelaku kejahatan:
Kamp Kerja Paksa di Hewan - Divisi No. 6: +86-27-65681766
Yao Aijun, kepala Divisi No. 6
Hu Fang, usia 30-an, kepala regu
Wang Yang, wakil kepala Kantor 610 Kota Xiantao: +86-728-3491159
Zhou Guohuai, kepala Divisi Keamanan Domestik Kota Xiantao: +86-18907227908
Zhang Xingfu, penanggung jawab Pusat Pendidikan Hukum Hubei
Zhang Xiuming, kepala Pusat Pendidikan Hukum Hubei

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2011/9/20/湖北女青年王玉洁生前遭受的迫害-246966.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/10/1/128441.html