Nama: Su Dan
(苏丹)
Jenis Kelamin: Perempuan
Usia: 31 tahun
Alamat: RT 6 Komunitas Yulong, Distrik Shunyi,
Beijing
Pekerjaan: Tidak Diketahui
Tanggal Penangkapan Terakhir: 20 Februari
2011
Tempat Penahanan Terakhir: Kamp Kerja Paksa Wanita
Beijing (北京市女子劳教所)
Kota: Beijing
Penganiayaan yang Diderita: Penahanan, interogasi,
kerja paksa, pencucian otak, pemukulan, penyiksaan, pengekangan
fisik, penggeledahan rumah, kunjungan keluarga ditolak
(Minghui.org) Su Dan berasal dari Kota
Chengde, Provinsi Hebei. Dia pindah ke Distrik Shunyi, Beijing pada
2008. Ketika Su sedang sendirian di rumah pada 20 Februari 2011,
pengurus RT setempat, Liu Dongmei menipunya agar membukakan pintu
dengan berkata bahwa dia perlu memeriksa izin tempat tinggalnya.
Ketika Su membuka pintu, tiga petugas menerobos masuk dan
memerintah dia ikut ke kantor polisi “berbincang-bincang.” Ketika
mereka memperlihatkan surat penangkapan yang tidak diisi, Su
menolak untuk bekerja sama. Para petugas kemudian menangkapnya
secara ilegal. Mereka juga menggeledah rumah dan menyita dua laptop
milik keluarganya serta barang lain milik pribadi.
Orangtua Su menerima surat pemberitahuan penahanan Su pada 24
Februari 2011, tetapi tidak ada tanda tangan di surat tersebut.
Suami Su menyewa seorang pengacara pada 1 Maret 2011, tetapi
petugas Ma Xiaoyu menolak pengacara bertemu dengan Su, mengatakan
kasusnya berhubungan dengan “rahasia negara.” Hanya setelah suami
Su dan pengacara mengadu ke kantor kejaksaan dan Kantor Pengaduan
Departemen Kepolisian Distrik Shunyi, Ma baru mengizinkan pengacara
bertemu dengan Su.
Su memberitahu pengacara pada 9 Maret 2011, bahwa para penjaga di
Pusat Penahanan Distrik Shunyu telah memukulinya secara brutal dan
membuatnya terluka berat saat tangan dan pergelangan kakinya
diborgol bersama pada sore hari, 21 Ferbruari 2011. Dia dibawa ke
Rumah Sakit Kepolisian untuk perawatan pada malam hari, 24
Februari; dua penjaga juga memukulinya di dalam mobil polisi dalam
perjalanan ke rumah sakit. Dia harus diopname di rumah sakit selama
lebih dari 10 hari.
Peragaan penyiksaan: Tangan dan
pergelangan kaki dibelenggu bersama
Su dijatuhi satu bulan penahanan
pada 21 Februari 2011. Bagaimanapun juga, dia tidak dapat kembali
ke rumah dan keluarganya tidak menerima pemberitahuan apapun ketika
masa penahanannya telah selesai. Ketika orangtuanya yang sudah tua
pergi ke Pusat Penahanan Shunyi pada 21 Maret, mereka diberitahu
bahwa dia telah dipindahkan ke Pusat Penahanan Kabupaten Huairou
pada 20 Maret 2011. Pasangan tua ini kemudian pergi ke pusat
penahanan tersebut, tetapi direktur Cai tidak mengizinkan mereka
untuk menjenguk Su, mengatakan dia tidak memiliki dokumen yang
diperlukan untuk melakukan kunjungan.
Orangtua Su pergi ke Departemen Kepolisian Shunyu untuk
menyelesaikan masalah ini pada 23 Maret. Namun, kepala kantor Zhao
(ID 048330) dan petugas lain (ID 048841) memberitahu mereka untuk
mengunjungi Kantor Hukum dan Kehakiman. Di Kantor Hukum dan
Kehakiman, sebaliknya, mereka diberitahu untuk pergi ke Kantor
Pra-persidangan. Petugas Wang (ID 057574) dari Kantor
Pra-persidangan memberitahu pasangan tua ini bahwa masalahnya telah
diselesaikan. Pasangan tua ini kemudian pergi ke Pusat Penahanan
Huairou untuk mengunjungi putri mereka lagi, tetapi pihak otoritas
di sana kembali mengatakan bahwa mereka tidak memiliki izin yang
cukup untuk melakukan kunjungan.
Su dijatuhi hukuman kerja paksa pada 29 Maret 2011. Dia dibawa ke
Bangsal No. 4 di Kamp Kerja Paksa Wanita Beijing. Di sana, dia
dipaksa untuk duduk tegak di kursi kecil selama 18 jam sehari,
dengan kedua tangan di pangkunya tanpa bergerak. Dia tidak
dipebolehkan untuk meninggalkan kursi meskipun saat makan. Jika
bergerak, tiga tahanan yang ditugaskan untuk menjaganya akan
memukulinya. Dia tidak diizinkan untuk melakukan kontak mata dengan
siapa pun.
Untuk memprotes hukuman penjara yang tidak sah ini, Su menolak
untuk ikut berbagai aktifitas di penjara yang dibuat oleh para
tahanan kriminal, seperti “belajar,” olahraga pagi hari, bekerja,
dan menjawab panggilan. Deputi kepala penjara Tang Jingjing tidak
mengizinkan Su untuk menggunakan toilet karena dia menolak untuk
menjawab panggilan. Akibat penganiayaan ini dan dipaksa duduk di
kursi kecil untuk waktu yang lama, dia mulai mengeluarkan darah dan
bokongnya membusuk.
Suami Su mengadu kepada Yu Zhicheng di Biro Kerja Paksa Beijing
tentang Sun disiksa pada akhir April 2011. Yu memerintah Guo
Zhaokai, kepala Kantor Kelalaian di Kamp Kerja Paksa Wanita
Beijing, untuk melakukan investigasi. Guo meminta pertemuan dengan
keluarga Su dan pihak otoritas kamp kerja paksa pada 11 Mei 2011.
Pihak otoritas kamp menyatakan bahwa tidak ada penyiksaan atau
pemukulan apa pun di tempat itu.
Selama kunjungan pada 13 Juni 2011, keluarga Su menemukan kondisi
Su sangat kurus dan mentalnya tidak stabil. Sebelum kunjungan ini,
kepala penjara Du Jingbin, deputi penjara Tang Jingjing, dan
penjaga Zhang, yang bertanggung jawab atas pencucian otak Su,
mengancam keluarga Su dan berusaha menemukan jika ada diantara
mereka yang berlatih Falun Gong. Inspektur Zhang di Kejaksaan
Shunyi mengatakan bahwa Su tidak menerima pemukulan apa pun, tetapi
menolak untuk menyatakan dalam bentuk tulisan.
Pengadilan meminta surat pernyataan tertulis yang sah dari
administrasi RT pada 23 Mei 2011 tempat kediaman Su. Bagaimanapun,
ketua administrasi RT, Li Yuchun mengatakan bahwa atasannya, Zhou
Yujing, ketua Kantor “Anti-sesat” Komunitas Guanming,
memerintahkannya untuk tidak mengeluarkan dokumen tesebut.
Pada 13 Juni 2011, pengadilan memanggil keluarga Su dan mengatakan
Departemen Kepolisian Shunyi mengajukan satu daftar pertanyaan dan
keluarga dapat menerima lembarannya pada hari berikutnya. Pengacara
diberitahu untuk menyiapkan bukti pada pukul 08.30 pada 21 Juni
2011, dimana tanggal persidangan tersebut akan diumumkan.
Pihak-pihak yang ikut dalam penganiayaan:
Li Shuming, perwakilan dari Departemen Kepolisian Shunyi and deputi
Kantor Hukum dan Kehakiman: 86-10-69424072
Bangsal No. 4 Kamp Kerja Paksa Wanita Beijing: 86-10-60278899,
ext.-5401
Guo Zhaokai, kepala Kantor Kelalaian di Kamp Kerja Paksa Wanita
Beijing: 86-10-60278899, ext.-6107
Chinese:
http://www.minghui.org/mh/articles/2011/6/22/苏丹遭北京女子劳教所虐待-家属控告立案-242824.html
English:
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/6/29/126333.html