Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Malaysia: Praktisi Falun Gong Memperingati Permohonan Damai 25 April di Kedutaan Besar China

30 April 2012

(Minghui.org) Praktisi Falun Gong di Malaysia berkumpul di depan Kedutaan Besar China pada 22 April 2012 untuk memprotes penindasan yang telah berlangsung selama 13 tahun, dan memperingati Permohonan Damai 25 April.


Aksi damai di depan Kedutaan Besar China


Praktisi Guo membacakan pernyataan protes terhadap penindasan

Kegiatan dimulai pada pukul 10.00. Praktisi membentangkan spanduk di depan Kedutaan Besar China, antara lain berbunyi, “Memperingati Permohonan Damai 25 April Ke-13,” “13 Tahun Perlawanan Damai terhadap Penindasan,” dan “Falun Dafa adalah baik.” Praktisi juga membacakan pernyataan yang mengklarifikasi fakta kebenaran tentang permohonan damai 13 tahun yang lalu di China, serta menyerukan diakhirinya penindasan tersebut.

Tiga belas tahun yang lalu, pada 25 April 1999, sekitar 10.000 praktisi Falun Gong pergi ke Kantor Pengaduan Dewan Negara di Beijing, di Jalan Fuyou dekat Zhongnanhai (komplek pemerintahan pusat), untuk memohon agar mencabut pengekangan latihan Falun Gong yang baru dilakukan, dan menyerukan pembebasan 45 praktisi yang ditangkap secara tidak adil di kota terdekat, Tianjin. Pukul 21.00 pada hari itu, ketika praktisi mendengar bahwa praktisi Tianjin telah dibebaskan, mereka membubarkan diri dengan tenang. Permohonan 25 April memperlihatkan kedamaian dan rasional dari praktisi Falun Gong. Namun demikian, tiga bulan kemudian, Partai Komunis China, diketuai oleh Jiang Zemin, melancarkan penindasan brutal secara nasional terhadap Falun Gong. Dalam 13 tahun penindasan ini, banyak sekali praktisi di China ditangkap, disiksa, dan dipaksa meninggalkan rumah, dan lebih dari 3.000 praktisi terbunuh. Sebuah penyelidikan independen mengkonfirmasikan bahwa rezim secara sistematis merampas organ praktisi Falun Gong yang masih hidup. Perbedaan dengan penindasan brutal di China, praktisi dari seluruh dunia terus-menerus melakukan permohonan damai, menjelaskan fakta kebenaran, dan menyerukan dukungan untuk mengakhiri penindasan tersebut. Falun Gong telah tersebar di lebih dari 100 negara, dan memperoleh penghargaan serta piagam dari seluruh tingkatan pemerintahan.

Diakhir kegiatan, praktisi mengirim sepucuk surat kepada Kedutaan Besar China.

Chinese version click here
English version click here