Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

He Haifen Ditangkap Lagi Setelah Sembuh dari Penyiksaan Parah

18 Sep. 2012 |   Oleh: koresponden Minghui di Provinsi Hebei


Nama: He Haifen (何海芬)
Jenis Kelamin: Wanita
Usia: 50-an
Alamat: Desa Qianzhuang, Kabupaten Anping
Pekerjaan: Petani
Tanggal Penangkapan Terakhir: 14 Agustus 2012
Tempat Tahanan Terakhir: Pusat Cuci Otak Hengshui (衡水洗脑班)
Kota: Hengshui
Provinsi: Hebei
Penganiayaan yang Diderita: Pengurangan tidur, kerja paksa, cuci otak, vonis ilegal, injeksi dengan racun, pemukulan, penyiksaan, cekok-paksa, penahanan
Pelaku Utama Penganiayaan: Zhu Tiejun (祝铁军), Su Zengmao (苏增茂)

(Minghui.org) Pada 14 Agustus 2012, praktisi Falun Gong He Haifen dari Desa Qianzhuang, Kabupaten Anping, Provinsi Hebei, ditangkap oleh petugas Partai Komunis yang mendobrak masuk ke rumahnya. Ia dibawa ke Kantor Polisi Kota Anping dan sorenya, ia dipindahkan ke pusat cuci otak Hengshui.

Setelah rejim Komunis memulai penganiayaan terhadap Falun Gong pada Juli 1999, He Haifen telah ditangkap dan ditahan berulang kali. Tiga kali ia disiksa hingga di ambang kematian. Ia pernah mengalami penyiksaan hingga koma.

Setelah He ditangkap kali ini, setiap hari keluarganya mendatangi mereka yang bertanggung jawab atas penangkapan ini untuk meminta pembebasannya. Mereka menemui sekretaris Partai kota Zhu Tiejun. Tiap kali, ia bersembunyi atau mengancam untuk mengirim mereka ke pusat tahanan. Putrinya memberitahu mereka, ”Kalian menangkap ibu saya. Sekarang keluarga kami berantakan dan kami tidak takut ditahan.”

Sejak muda, putri He menyaksikan bagaimana ibunya disiksa oleh penyakit dan melihat langsung bagaimana Falun Gong memberi kehidupan baru kepada ibunya. Ia juga menyaksikan ibunya berulang kali ditangkap oleh pejabat Partai Komunis, ditahan dan disiksa hingga hampir meninggal dunia. Berikut ini adalah penuturan dari putrinya Xiaoxia tentang penganiayaan yang diderita ibunya.

Suara Teriakan Kesakitan Ibu Menemani Tidurku

“Sebelum ibu saya berlatih Falun Gong, beliau menderita migran, tekanan darah tinggi, tulang geser dan banyak penyakit lainnya. Pada musim panas, ia harus mengenakan topi besar ketika pergi ke luar dan setelahnya, ia sangat sakit sehingga tidak bisa bangun dari tempat tidur.

Yang dapat saya ingat, setiap malam ketika saya tidur mendengarkan teriakan kesakitan ibu. Selama tidak ada pekerjaan di ladang, ayah akan meminjam uang dan membawa ibu untuk mendapatkan pengobatan medis. Kami menghabiskan semua uang, tetapi penyakitnya menjadi makin parah dan kami hanya dapat membawanya pulang.

Ibu saya disiksa oleh penyakit selama 11 tahun. Ia begitu kesakitan hingga ingin bunuh diri.

Falun Gong Menyelamatkan Ibu dan Keluarga Saya

Pada 1996, ayah membawa pulang buku Zhuan Falun yang diperolehnya di luar desa kami. Setelah ibu membaca buku berharga ini dan memperlakukan diri sesuai Sejati-Baik-Sabar, keluarga kami mengalami perubahan besar. Ibu dapat bangun dari ranjang dan berjalan keliling halaman kami. Segera, ia tidak lagi perlu obat-obatan dan dapat memasak serta mencuci pakaian.

Ia secara ajaib memperoleh kesehatannya dan saya sering mendengar orangtua saya berbincang-bincang dan tertawa.

Dianiaya oleh Rejim Komunis, Mimpi Buruk Kami Dimulai

Setelah Juli 1999, Jiang dan kelompoknya mulai menangkap dan menahan praktisi Falun Gong. Ibu saya adalah salah satu diantaranya. Kehidupan kami sekali lagi mengalami mimpi buruk.

Peragaan penyiksaan: cekok paksa dengan brutal

Pada awal 2001, ibu ditangkap secara ilegal dan ditahan di Hengshui. Ia dicekok paksa dan akibatnya perut dan kerongkongannya rusak. Ia memuntahkan makanan yang dimasukkan dengan paksa dan terdapat darah di dalamnya. Kemudian penjaga penjara menyuruh kami membawanya pulang karena takut bertanggung jawab jika ibu meninggal dunia. Selama dua bulan penuh, ibu hanya dapat makan sedikit makanan cair. Enam bulan kemudian, karena keyakinan teguhnya, ibu sembuh dari penyiksaan dengan ajaib.

Diinjeksi dengan Racun, Ibu Saya Menjadi Lumpuh

Pada Agustus 2001, petugas polisi mendobrak masuk rumah kami dan membawa ibu ke Kamp Kerja Paksa Shijiazhuang. Kurang dari dua bulan, kami menerima surat untuk menyuruh kami membawanya pulang.

Ketika saya melihat ibu, saya sangat terkejut oleh penampilannya, saya hampir pingsan. Dari seorang yang sehat dengan berat 48 kg, menjadi tengkorak terbaring di ranjang kayu. Wajahnya hitam, matanya menutup dan ketika saya mengangkatnya, tubuhnya dingin. Tetapi saya yakin ia masih hidup. Kemudian, penjaga membawanya pulang dengan mobil.

Saya menyuapnya beberapa sendok kecil makanan cair tiga kali sehari. Saya sangat kagum atas kekuatan Dafa. Dalam waktu yang singkat, beberapa bulan dan tanpa bantuan perawatan medis apapun, ibu saya yang jatuh dalam keadaan ini akibat penganiayaan, dapat bangkit lagi.

Peragaan penyiksaan: disuntik obat yang tidak diketahui jenisnya

Ibu memberitahu saya setelahnya bahwa ketika ia ditahan di Hengshui, ia dipukul, dianiaya dan diawasi penjaga sepanjang waktu. Ia dipaksa berdiri untuk waktu yang lama, dilarang tidur dan tidak diperkenankan duduk. Di Shijiazhuang, ia disuntik obat tidak diketahui jenisnya.

Untuk Ketiga Kalinya, Ibu Disiksa hingga Hampir Meninggal Dunia

Pada 2002, polisi menangkap ibu saya lagi dan membawanya ke pusat cuci otak. Dalam beberapa bulan, ia sekali lagi disiksa hingga hampir meninggal dunia.

Pusat cuci otak Hengshui

Setelah ibu sembuh dari penganiayaan, saya berusaha menghentikan dia berlatih Falun Gong namun tidak berhasil.

Kali ini ketika ibu saya ditangkap lagi, saya menyadari bahwa ibu saya tidak melanggar hukum apapun dan tidak salah berlatih Sejati-Baik-Sabar. Dafa menyelamatkan hidup ibu saya. Adalah rejim Komunis yang merampas ketenangan dan kehidupan bahagia kami.

Saya berharap siapa saja yang membaca artikel ini akan mengecam mereka yang memilih untuk mengikuti rejim Komunis dalam penganiayaan praktisi Falun Gong. Menjunjung keadilan dan kebaikan adalah juga menjunjung kebudayaan dan masyarakat tradisional China yang sejati.

Mereka yang bertanggung jawab dan ikut dalam penganiayaan He Haifen:

Zhu Tiejun, sekretaris Partai Kota Anping +86-18903182118
Zhang Yueqi, sekretaris Komite Hukum dan Politik Kota Anping +86-13315822999
Su Zengmao, petugas Kantor Polisi Kota Anping
He Huan, penjaga penjara +86-13784850665
Zheng Genqi, wakil kepala Kantor 610 Kota Hengshui, kepala pusat cuci otak Hengshui +86-318-2026026 (Kantor), +86-13383383636, +86-318-2135585(Rumah)

Chinese version click here

English version click here