(Minghui.org)
Pameran Internasional Seni Sejati, Baik, Sabar kembali ke Ottawa,
Kanada yang kedua kalinya dalam tahun ini, diselenggarakan di Balai
Kota pada 27-29 Mei 2013.
Kathy Gillis, salah seorang artis
berbicara pada acara pembukaan. Dia mengatakan di samping sebagai
artis, mereka bersama juga melakukan latihan Falun Gong.
“Kami ingin berbicara kepada semua orang cerita mengenai Falun Gong
melalui lukisan yang jelas dan murni. Sebagai artis kami harus
melepaskan sifat egois kami. Kami melukis bukan untuk diri kami.
Kami melukis untuk orang lain. Kami berusaha agar mereka tahu apa
yang telah terjadi. Oleh karena itu anda tak akan melihat tanda
tangan artis yang menyolok pada lukisan,” katanya.
Dia juga berterima kasih kepada para praktisi Falun Gong di seluruh
dunia, yang telah membantu mengorganisir 800 pameran di lebih dari
50 negara.
Kathy Gillis, salah seorang artis
dari pameran, berbicara pada acara pembukaan
Anggota parleman Kanada Bruce
Hyer mengunjungi pameran itu dan hatinya tergerak oleh cerita dalam
lukisan yang menggambarkan para praktisi Falun Gong menahan
penderitaan karena penganiayaan di China. Dia mengatakan Partai
Komunis China adalah kekuatan yang paling jahat di dunia, dan apa
yang telah mereka lakukan terhadap rakyat China dan para praktisi
Falun Gong sungguh mengerikan.
Bruce Hyer, anggota parlemen
Kanada di arena pameran seni
Hyer mengatakan bahwa orang akan
dapat melihat dengan jelas dari karya seni itu betapa brutal
penganiayaan yang dilakukan. “Meski kepercayaan saya bukan Falun
Gong, saya mendukung mereka, bahwa setiap orang mempunyai hak untuk
bebas berkeyakinan,” katanya.
Hyer setuju dengan prinsip Sejati-Baik-Sabar. Dia mengatakan bahwa
karya seni itu memberikan harapan kepada banyak orang. Hyer
mengatakan bahwa pemerintah Kanada seharusnya tidak bekerja sama
dengan pemerintah China jika demokrasi dan hak azasi manusia tidak
dilaksanakan di China. “Kita harus mencoba mengubah situasi di
China, jika orang-orang yang baik dianiaya,” begitu yang
dikatakan.
Juga hadir Brian McAdam, seorang yang terkenal secara internasional
ahli dalam massalah China mantan diplomat Kanada. Dia memuji bahwa
karya seni merupakan penggambaran yang bagus dari praktisi Falun
Gong. “Meski mereka mengalami penganiayaan yang mengerikan,
keyakinan mereka tetap teguh,” katanya.
Brian McAdam, seorang ahli masalah
China, hadir dalam pameran
McAdam mengatakan karya seni itu
membangkitkan perasaan yang berbeda-beda, ada yang damai, ada yang
sedih. Dia percaya bahwa pameran ini membantu memberi informasi
kepada semua orang tentang Partai Komunis China. “Orang harus tahu,
tidak hanya ada bisnis perdagangan, pencakar langit, dan
mobil-mobil di China, juga ada penganiayaan yang berlangsung di
sana setiap hari,” ujarnya. Dia mendesak agar para politisi Kanada
mempelajari kejahatan partai. “David Matas telah mengatakan bahwa
pengambilan organ tubuh adalah ‘sebuah bentuk kejahatan yang belum
pernah terlihat di planet bumi ini.’ Itu adalah tindakan partai
komunis. Ia adalah kekuatan politik paling buruk di dalam sejarah,”
katanya.
Haleigh McClenaghan seorang pegawai pemerintah kota, dia mengatakan
bahwa pernah melihat aktivitas praktisi Falun Gong di Manhattan New
York ketika dia berumur 18 tahun. Dia teringat itu lagi ketika
melihat lukisan penganiayaan Falun Gong. Karya seni itu menunjukkan
kepadanya sisi lain yang tak dia ketahui sebelumnya, dan dia sangat
tersentuh oleh karya seni tersebut yang menggambarkan suatu cerita
dengan cara yang sangat indah.
Banyak sekali tamu yang tersentuh oleh lukisan-lukisan tersebut dan
meninggalkan pesan dukungan dan penghargaan dalam buku tamu.
Chinese version click here
English
version click here