(Minghui.org)
“Praktisi Falun Gong sangat teguh. Mereka mengekspresikan keyakinan
mereka melalui lukisan. Kami sangat terharu dan menghormatinya.
Kami memperoleh pembelajaran sejarah, sesuatu yang kami tidak
ketahui sedang terjadi di dunia.”
Prnnipa dan Varaporn meninggalkan
dua komentar itu di buku tamu pada Pameran Seni Internasional Zhen,
Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar) di Bangkok, Thailand. Pameran itu
diselenggarakan dari 27-31 Oktober 2014.
Thailand merupakan negara Buddha, dan banyak warganya menganut
agama Buddha. Para pengunjung bersimpati kepada Falun Gong, sebuah
latihan kultivasi dari aliran Buddha yang dianiaya di Tiongkok, dan
memuji makna dari lukisan-lukisan tersebut di buku tamu.
Pameran Seni Internasional Zhen,
Shan, Ren diselenggarakan di 14 Tula Memorial Hall di Bangkok,
Thailand dari 27-31 Oktober 2014
Para pemudi mengapresiasi lukisan
Pengunjung pameran mempelajari latihan Falun Gong
Vichai mengomentari salah satu
lukisan, “Siapa Saya,” yang meninggalkan kesan mendalam baginya. Ia
melihat bahwa bunga-bunga lotus bergemerlapan di dalam lukisan. Ia
merasa bahwa wanita di dalam lukisan itu terlihat seperti bidadari
yang tidak mengetahui dirinya sendiri lagi setelah ribuah tahun
reinkarnasi. Ia mengetahui makna kehidupan dan rahasia kembali ke
jati diri sebenarnya dari hadiah buku dan bunga lotus dari seorang
praktisi Falun Gong.
Beberapa pengunjung pameran mempelajari latihan Falun Gong di ruang
pameran. Banyak orang mengambil materi informasi latihan dan
penganiayaan. Orang-orang merasa sangat senang menerima bunga lotus
kertas. Mereka mengatupkan kedua telapak tangan: seorang penganut
Buddha dengan tulus menyatakan terima kasih.
Di bawah ini beberapa komentar tambahan dari pengunjung di buku
tamu:
Wanpen: “Saya merasakan ketentraman dan keharmonisan di dalam hati
saya ketika melihat lukisan-lukisan. Saya berharap semua orang bisa
datang. Kami semua akan merasa lebih bahagia.”
Somchai: “Pameran ini sangat bagus dan berguna. Saya telah
mengetahui kebenaran dan asli dari Falun Gong. Lukisan-lukisannya
sangat indah.”
Nipat: “Pamerannya sangat bagus. Saya sangat mendukung. Saya
berharap pameran meraih sukses besar!”
Chinese version click here
English
version click here