(Minghui.org) Dalam analisis saya di bawah ini, saya menggunakan proses Six Sigma sebagai metafora, karena dapat digunakan oleh praktisi untuk berhasil dalam banyak proyek-proyek mereka. Banyak pembaca kami mungkin tidak pernah mendengar tentang proses Six Sigma. Oleh karena itu, saya sertakan pula definisinya:
Proses Six Sigma adalah teknik dengan alat terkait yang digunakan untuk meningkatkan proses manufaktur. Six Sigma berusaha untuk mengidentifikasi dan menghilangkan kesalahan dan cacat dan menghasilkan produk yang hampir sempurna. Hanya proses produksi yang sempurna, bebas dari cacat, yang mampu menciptakan produk yang sempurna.Ketika saya pertama kali belajar tentang Six Sigma, saya punya gambar dalam pikiran saya - orang Barat duduk di depan meja, dengan hati-hati memeriksa objek di tangannya. Dia bertanya-tanya bagaimana untuk meningkatkan produk sampai mencapai kesempurnaan. Jika saya pelanggan, saya pasti akan percaya pekerjaan individu ini dan membeli produknya.
Menyelesaikan Tugas Dengan Cepat
Sikap yang dijelaskan di atas harus menjadi suatu keharusan dalam masyarakat kita. Namun, sulit untuk mencapai keadaan seperti itu. Saya sering merasa gelisah dan ingin menyelesaikan tugas dengan cepat dan dengan cara yang paling efisien.
Saya telah mencari cara cepat dan efektif untuk membantu orang memahami kebenaran tentang Falun Dafa dan penganiayaan. Saya telah berpartisipasi dalam banyak proyek-proyek Dafa, seperti menggunakan SMS (layanan pesan singkat), MMS (layanan pesan multimedia), dan pesan suara yang direkam untuk memberi tahu orang-orang tentang Falun Dafa. Saya berpikir bahwa dengan bergabung dalam proyek terbaru yang menggunakan teknologi terbaru adalah sedang mengikuti roses pelurusan Fa.
Mengingat sikap saya, saya mengabaikan gambaran yang lebih besar, dan gagal melakukan hal-hal sesuai dengan kemampuan saya. Saya menyadari kemudian bahwa pikiran saya sangat dipengaruhi oleh Doktrin Partai Komunis Tiongkok (PKT). Oleh karena itu saya berperilaku sembrono, dangkal, dan kompetitif, dan bersemangat untuk mencapai hasil. Saya tidak benar-benar memahami makna Fa, dan karena itulah konsep manusia menghambat hasil yang saya ingin capai.
Mental yang Tidak Benar
Saya ingin berbagi sebuah cerita
dari artikel Minghui sebelumnya, "http://en.minghui.org/html/articles/2014/10/26/146569.html"
"Beberapa materi klarifikasi fakta yang sangat baik, tapi masih belum sempurna, karena mentalitas ketika memproduksi tidak mencapai standar. Jika setiap orang dari kita dapat memperlakukan ini sebagai kebiasaan, akan dapat menutup kekurangan dalam hal lain. Jika setiap orang dapat mencapai keadaan hati yang murni, yang benar-benar akan membentuk satu tubuh, dan materi klarifikasi fakta akan memainkan peran yang lebih baik dalam menyelamatkan lebih banyak orang."
Memproduksi materi klarifikasi fakta, yang meliputi penulisan, penyuntingan, produksi dan distribusi, didasarkan pada bagaimana kita telah meningkat selama kultivasi kita. Ketika kita membuat bahan dengan pikiran lurus dan hati yang murni, kita akan memproduksi "produk" yang sempurna yang bisa menyelamatkan makhluk hidup. Bukankah proses ini mirip dengan Six Sigma? Setelah kita meminimalkan cacat dalam setiap langkah proses produksi, kita dapat mencapai hasil yang terbaik.
Tetap Rendah Hati
Setiap proyek Dafa mampu membantu orang untuk memahami kebenaran tentang Falun Dafa dan penganiayaan, karena setiap proyek adalah manifestasi dari niat kita. Makhluk hidup akan terbangun ketika kita benar-benar menempatkan hati kita pada apa yang kita lakukan, dan ketika niat kita murni dan berdasarkan prinsip-prinsip Falun Dafa. Jika itu tidak terjadi, maka tidak peduli berapa banyak proyek kita terlibat, kita tidak akan mampu menyelamatkan orang.
Janganlah kita mengejar semua jenis proyek, dan lakukanlah yang terbaik sesuai dengan kemampuan kita. Ketika kita tuangkan energi kita dengan benar dalam pekerjaan kita, mungkin brosur, DVD yang indah, atau kalimat sederhana dan murni maka akan benar-benar mencapai apa yang telah kita tetapkan untuk dilakukan.
Tetap fokus sangat kuat. Saya berharap bahwa mereka yang memiliki pikiran gelisah bisa tenang dan tetap rendah hati. Terlepas dari proyek apa yang kita kerjakan, apakah kita mendistribusikan bahan atau berbicara dengan orang-orang tentang Falun Dafa, kita harus berpikir tentang bagaimana kita dapat meningkatkan kualitas dari setiap langkah, meningkatkan karakter moral kita, memperkuat pikiran lurus, dan mencurahkan energi dan pesan belas kasih ke dalam proyek. Saya percaya ini adalah cara yang paling efektif untuk membantu menyadarkan makhluk hidup.