Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Pemilik Restauran Gendang Telinga Pecah Akibat Pemukulan Selama Ditahan

20 Juni 2014 |   Oleh: koresponden Minghui di Provinsi Liaoning, Tiongkok


(Minghui.org) Qi Xiangyang merupakan salah satu praktisi yang ditangkap {ilegal}  pada tanggal 24 April 2014 di Kota Shenyang. Dia menderita gendang telinga pecah akibat pemukulan selama penangkapan dan penahanan.

Qi adalah penduduk Kabupaten  Liaodafang, Liaozhong. Dia dan istrinya memiliki sebuah restoran makanan cepat saji di Shenyang. Ketika ia sedang memasak sekitar pukul 10.00 pagi tanggal 24 April 2014 beberapa petugas berpakaian preman datang ke restoran yang mengaku sebagai pemeriksa pengendalian kebakaran. Mereka mendesak agar ia menelepon istrinya, pemilik sah restoran dan katakan padanya untuk datang ke Kantor Polisi Jalan Yingbin. Saat tiba di kantor polisi istrinya ditangkap.

Rumah Digeledah dan Harta Benda Disita

Polisi mendobrak rumah Qi sedangkan tak seorang pun berada di sana dan menggeledahnya. Mereka menyita komputer, MP3 player, speaker, buku-buku Falun Gong, dan barang-barang pribadi lainnya.

Kemudian, tujuh petugas, termasuk Han Wentao, direktur Kantor Polisi Jalan Yingbin, mencoba untuk menangkap Qi di restoran. Ia menolak pergi bersama mereka dan menolak selama 20 menit. Mereka mendorongnya ke tanah dan memukulnya.

Ia dibawa ke Kantor Polisi Jalan Yingbin dan dimasukkan di sel isolasi dengan tangan diborgol di belakang punggungnya. Dia tidak diizinkan pergi ke toilet selama dua setengah jam. Dia diinterogasi di malam hari selama setengah jam. Dia kemudian dipindahkan ke Pusat Penahanan Kota Shenyang.

Pekerja di restoran juga ditahan dan diinterogasi.

Terluka oleh Polisi

Pemeriksaan fisik di pusat penahanan menunjukkan bahwa Qi memar dan luka di beberapa tempat. Bahu dan lengan kiri bengkak dan memar. Borgol telah melukai ke dalam daging pada pergelangan tangan kanan dan menyebabkan kerusakan saraf ibu jari kanannya.

Qi dua kali meminta untuk diberikan pemeriksaan fisik secara menyeluruh di pusat penahanan. Dia akhirnya dibawa ke rumah sakit. Pemeriksaan menunjukkan bahwa gendang telinga kanannya pecah. Qi memberitahu polisi yang memukulinya bahwa ia akan menuntut mereka dengan penyerangan.

Setelah 15 hari ditahan, Qi dibebaskan. Ketika keluarganya datang ke pusat penahanan untuk membawanya pulang, petugas dari kantor polisi mencoba untuk memeras 10.000 yuan namun keluarganya menolak untuk membayar.

Dua minggu setelah pembebasannya, petugas polisi setempat datang untuk memeriksanya.

Ringkasan Fakta kunci Penganiayaan:

Nama: Qi Xiangyang (齐向阳)
Jenis Kelamin: laki-laki
Umur: Tidak diketahui
Alamat: Kabupaten Liaodafang, Liaozhong, Liaoning
Pekerjaan: Pemilik Restoran
Tanggal Penangkapan Terakhir: 24 April 2014
Tempat Penahanan Terakhir: Pusat Penahanan Kota Shenyang (沉 阳 市 看守所)
Kota: Shenyang
Provinsi: Liaoning
Penganiayaan Diderita: pemukulan, kurungan isolasi, penyiksaan, pengekangan fisik, penggeledahan rumah, interogasi, penahanan, penolakan toilet Penganiaya utama: Han Wentao (韩文涛)

Chinese version click here
English version click here