Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Polisi Mengancam 100 Keluarga Karena Menandatangani Petisi Pembebasan Dua Praktisi

3 Sep. 2014 |   Oleh: koresponden Minghui dari Provinsi Shandong, Tiongkok


(Minghui.org) Sebanyak 677 orang dari Kabupaten Junan menandatangani petisi yang menyerukan pembebasan Liu Li dan Wang Xixia pada 31 Juli 2014. Segera setelah itu, para petugas dari Kantor 610 Kabupaten Junan, Divisi Keamanan Domestik dan setiap kantor polisi setempat pergi ke desa-desa untuk mengancam penduduk serta memaksa mereka menarik kembali tanda tangan mereka.

Polisi Terus-menerus Mengganggu dan Menangkap

Petugas dari Komite Urusan Hukum dan Politik Kabupaten Junan, Kantor 610, Divisi Keamanan Domestik, Kantor Polisi Desa Xianggou dan sekretaris partai Zhang Dingnong dari Komite Permukiman Sanyi mendobrak ke dalam ruman Liu Huaifeng sekitar pukul 19.00 pada 1 Agustus 2014. Mereka ingin menangkapnya tetapi tidak berani karena terlalu banyak orang di rumahnya.

Kelompok yang sama mendobrak ke dalam rumah Liu Xia, kakak dari Liu Huaifeng dan menggeledah pada sore itu. Mereka menyita buku Dafa dan kemudian membawanya ke Pusat Tahanan Junan.

Sekelompok petugas dan pejabat yang sama pergi ke Desa Zhaojiahezi di Kota Shizilu pada 3 Agustus 2014. Mereka mengancam setiap keluarga yang menandatangani petisi dan ingin mencari tahu siapa yang bertanggung jawab atas pengumpulan tanda tangan itu.

Mereka juga pergi ke desa Dongfeng, Donglianwangya, dan Xilianwangya untuk mencari siapa yang bertanggung jawab atas pengumpulan tanda tangan.

Mereka menangkap Kong Linghong dari Desa Xilianwangya dan membawanya ke Pusat Tahanan Kabupaten Junan.

Para pejabat dan petugas ini juga pergi ke desa Zhaojiahezi, Xujiahuangzhuang, Mengjiahuangzhang, Lianwangya, Bailongwang pada 4 Agustus 2014. Mereka memaksa sekitar 100 keluarga untuk menandatangani atau mencap jari di dokumen yang menyatakan menarik dukungan mereka bagi pembebasan Liu Li dan Wang Xixia.

Latar Belakang

Liu dan Wang dari Kabupaten Junan, Kota Linyi, secara ilegal ditangkap pada pagi hari, 16 Januari 2014, karena membagikan materi klarifikasi fakta Falun Gong di Kabupaten Ganyu, Kota Lianyungang. Mereka ditahan di Pusat Tahanan Desa Xishan di Lianyungang selama lebih dari 6 bulan.

677 orang dari Kabupaten Junan baru-baru ini menandatangani petisi yang meminta pembebasan mereka.

Pihak-pihak yang bertanggung jawab atas penganiayaan:

Chen Zhangwei (陈章伟), kepala Kantor 610 Kabupaten Junan: +86-13854911668 (selular)
Chen Xin (陈鑫), petugas dari Divisi Keamanan Domestik Kabupaten Junan: +86-13505395391 (selular)
Liu Xipeng (刘希鹏), petugas dari Divisi Keamanan Domestik Kabupaten Junan: +86-13153936567 (selular)
Niu Sizheng (牛思正), sekretaris partai dari Komite Permukiman Shizilu: +86-13905399197 (selular)
Lu Yanbin (路彦宾), kepala Kantor Administrasi Menyeluruh Shizilu: +86- 13583979708 (selular)

Chinese version click here
English version click here