(Minghui.org)
Turis-turis mengunjung Brandenburg Gate yang terkenal di Berlin
mungkin akan bertemu dengan praktisi Falun Gong dan stan informasi
mereka, yang diadakan di Pariser Platz setiap hari Sabtu selama dua
tahun terakhir.
Stan Falun Gong di Brandenburg
Gate
Praktisi membagikan brosur dalam
10 bahasa lebih, termasuk Inggris, Prancis, Italia, Belanda,
Polandia dan Mandarin.
Banyak turis tidak pernah mendengar tentang Falun Gong dan dengan
perhatian mendengar penjelasan praktisi tentang latihan kuno ini
menjadi sangat popular di Tiongkok dan pada pertengahan tahun
1990-an, rezim komunis “melarang’ latihan ini ketika jumlah
praktisi melebihi jumlah anggota Partai Komunis.
Banyak orang yang berhenti untuk membaca atau mendapatkan informasi
menandatangani petisi yang menyerukan diakhirinya penganiayaan
tersebut.
Seorang praktisi dari Rusia bertemu dengan satu pasangan dan putra
mereka. Ia memberitahu mereka tentang Falun Gong dengan beberapa
kalimat sederhana. Namun demikian, ketika mereka bertanya mengapa
Falun Gong ditindas di Tiongkok, praktisi itu tidak dapat
menjelaskan berhubung kemampuan bahasa Inggrisnya yang terbatas. Ia
mengeluarkan buku Sembilan Komentar Mengenai Partai Komunis dalam
bahasa Inggris dan mengundang putranya untuk membaca satu paragraf
di Bab 5 “Jiang Zemin Berkolasi dengan PKT Menindas Falun Gong.”
Kemudian keluarga itu memahaminya.
Turis Tiongkok memotret stan Falun
Gong
Praktisi sering kali terlibat
pembicaraan mendalam dengan turis-turis Tiongkok yang memiliki
berbagai kesalahpahaman yang disebabkan oleh propaganda media
negara di Tiongkok. Hasilnya, banyak turis Tiongkok memilih untuk
mundur dari keanggotaan mereka di PKT dan afiliasinya.
Chinese version click here
English
version click here