Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Los Angeles: Praktisi Berbagi Kegembiraan Membaca Zhuan Falun

22 Okt. 2015 |   Oleh He Yu, koresponden Minghui


(Minghui.org) Lebih dari 4.500 praktisi menghadiri Konferensi Berbagi Pengalaman Falun Dafa A.S. Barat pada 16 Oktober di Los Angeles Convention Center.

Salam dari 36 negara, beberapa berbagi manfaat yang mereka peroleh dari latihan di kios buku Tianti, tempat mereka sedang mengantri untuk membeli buku-buku Falun Dafa saat istirahat.

Desainer Grafik: Pertanyaan Terjawab Ketika Sedang Membaca Buku

Perry Uzunoglu dari San Francisco seroang desainer grafik. Memeliki ketertarikan kuat pada kebudayaan Tiongkok, ia selalu ingin menjadi orang baik yang menolong sesama, tetapi ia tidak tahu dari mana memulainya.

Uzunoglu mendengar tentang Falun Dafa pada 2008 di sebuah pameran seni yang diselenggarakan oleh praktisi, dan ia tidak lama kemudian ia sendiri menjadi praktisi. “Zhuan Falun mengajari kita untuk membedakan yang baik dari yang jahat, di tingkatan yang lebih tinggi. Buku itu memotivasi saya untuk menjadi orang yang lebih baik, untuk membantu sesama dan untuk terus meningkatkan diri.”

Perry Uzunoglu, seorang desainer grafik dari San Francisco

Ia mengatakan buku itu memperluas pandangannya. “Cakupan Buku itu dari peradaban prasejarah, kemampuan super normal, hingga qigong. Buku ini menjawab pertanyaan saya dan memberikan bimbingan kepada saya.”

Sekarang sedang mengerjakan seni tradisional di Akademi Seni Fei Tian di San Francisco, Uzunoglu mengatakan ia ingin merekomendasikan Zhuan Falun kepada lebih banyak orang, “Sebagai ajaran utama Falun Dafa, buku ini sangat mendalam, namun tidak sulit untuk dipahami, karena banyak yang merupakan topik-topik universal yang mencakup semua bahasa.”

Dari Pendeta Kristen Menjadi Praktisi Falun Dafa

Bagi Jose Luis Sanchez-Alvares dari Meksiko, menjadi praktisi Falun Dafa adalah sesuatu yang alami, “Saat membaca Zhuan Falun pertama kali, saya langsung menyadari ini adalah sesuatu yang sudah lama saya cari.”

Sebagai mantan pendeta Kristen, Sanchez-Alvarez sekarang bekerja di media berita. Sejak ia masih kecil, seluruh keluarganya telah mencari cara untuk meningkatkan jiwa dan raga. “Tetapi menemukan jalur yang benar tidaklah mudah. Kami memang pernah belajar sesuatu dari Kristen. Sekarang saya telah menemukan Falun Dafa, yang lebih fundamental dengan makna yang lebih luas dan mendalam.

“Karena prinsip Sejati-Baik-Sabar adalah karakteristik alam semesta, praktisi dapat mengikutinya untuk meningkatkan alam pikiran mereka,” kata Sanchez-Alvarez.

Jose Luis Sanchez Alvarez (kanan) datang bersama ibu dan adiknya (tengah)

Sanchez-Alvares menggambar sebuah pola tertentu saat ia sedang bosan sejak ia anak-anak. Kemudian, begitu ia mulai membaca Zhuan Falun, ia tiba-tiba menyadari bahwa apa yang ia gambar sebelumnya sangat mirip dengan simbol Falun. “Pada saat itu, tanpa ragu saya tahu saya akan berlatih Falun Dafa.”

Lima tahun telah lewat dan Sanchez-Alvares berkata Zhuan Falun dan latihan membantunya memahami tujuan hidup. “Latihan ini sangat mudah dipelajari. Semua orang bisa melakukannya.”

Adiknya, Miriam, sejak mengambil PhD dalam manajemen bisnis. Ia berkata bahwa selama lima tahun ini latihan ini telah mengajarkannya untuk melihat ke dalam saat menghadapi konflik. “Xie xie Shi fu (Terima kasih, Guru).” Ia berkata kalimat ini sering muncul dari hatinya yang terdalam.

Ketekunan di Hadapan Penindasan

Fuyao, seorang wanita muda dari Tianjin, mulai berlatih Falun Dafa dengan orang tuanya ketika ia masih sangat muda. “Kami membaca buku Dafa bersama setiap hari dan sering berlatih bersama praktisi lain. Itu adalah masa-masa terbaik dalam hidup saya.”

Tetapi penindasan dimulai, dan kedua orang tuanya ditahan karena keyakinan mereka. Melalui pengalamannya sendiri, Fuyao tahu bahwa Falun Dafa adalah baik dan ia teguh dalam keyakinannya. Teman sekelasnya menghormatinya karena integritas dan sikapnya yang positif.

Karena tidak dapat merawatnya saat mereka dipenjara, orang tuanya mengubah namanya menjadi Fuyao (yang arti harfiahnya “dewasa di dalam angin”). Mereka ingin ia mengikuti prinsip-prinsip Falun Dafa dan terus menerus membuat terobosan walaupun kesulitan mengintai.

Setelah datang ke Amerika Serikat dan bergabung dengan praktisi lain berlatih bersama di Central Park di Manhattan, Fuyao tersentuh hingga menangis: setelah 16 tahun ujian dan kesulitan, ia akhirnya bisa berlatih keyakinannya di tanah kebebasan.

Kedua Orang tua Fuyao ditahan karena kepercayaan mereka

Tanpa Ego adalah yang Paling Berharga

Yiyuan, yang sekarang bekerja di universitas di New York, juga lahir di Tiongkok. “Banyak anggota keluarga saya yang telah memperoleh manfaat dari latihan ini, baik jiwa maupun raganya. Oleh karena itulah penganiayaan di Tiongkok tidak menghentikan mereka,” katanya.

Melihat perubahan positif dalam keluarganya, Yiyuan juga mulai membaca Zhuan Falun. “Saya tahu semua propaganda memfitnah di Tiongkok adalah suatu kebohongan karena contoh-contoh yang disebutkan [dalam propaganda] berlawanan dengan prinsip-prinsip Falun Dafa.”

Yiyuan bekerja di sebuah universitas di New York

Berangsur-angsur masalah metabolismenya hilang dan nilainya meningkat tajam. Nilainya di universitas adalah yang tertinggi.

“Saya belajar untuk bertanggung jawab pada diri sendiri dan memperlakukan orang lain dengan baik, tanpa mengejar nama dan kepentingan pribadi. Teman saya mengatakan bahwa saya sekarang sangat rendah hati, saya tahu itu semua karena Falun Dafa mengajari saya untuk tidak egois, adalah hal yang paling berharga di dunia.”

Di usia 80, Tidak Butuh Pengobatan selama 20 Tahun.

Yang, seorang pensiunan guru dari Beijing, pertama kali mendengar Falun Dafa saat ia berusia 60. “Sekitar 20 tahun telah lewat dan saya belum pernah sampai harus pergi ke dokter atau makan obat sejak saat itu.”

Tetapi perjalanannya sangat panjang untuk mencapai itu. Setelah sebelumnya mencoba Taichi, sistem qigong lain, dan olah raga lebih dari satu dekade, kesehatan Yang tidak terlihat banyak peningkatan. “Falun Dafa berbeda, karena buku Zhuan Falun mengajarkan kita untuk mengubah hati kita ke arah yang positif. Ketika alam pikiran seseorang meningkat, ia akan memperoleh kesehatan, jiwa dan raga yang sejati.”

Yang mulai berlatih Falun Dafa 20 tahun yang lalu di usianya yang ke 60

Yang berkata itu adalah sebuah proses kembali ke jati diri kita yang sejati. Ketika seorang praktisi terus menerus memurnikan pikirannya, ia akan menjadi lebih memikirkan orang lain.

“Ini akan menguntungkan diri kita, keluarga, dan masyarakat,” katanya dengan tersenyum.

Chinese version click here
English version click here