Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Fahui Tiongkok | Menyingkirkan Sifat Ingin Membuktikan Diri Sendiri: Bekerja Sama dan Diam-Diam Membantu Orang Lain

16 Nov. 2015 |   Oleh Praktisi Falun Dafa di Provinsi Heilongjiang, Tiongkok


(Minghui.org) Salam, Guru Terhormat! Salam, rekan-rekan praktisi!

Selama 16 tahun terakhir ini, saya telah menyadari dengan mendalam betapa pentingnya bagi seorang koordinator untuk bertanggung jawab dan memenuhi tugasnya. Selain menghubungi dan bekerja sama dengan praktisi lain, seorang koordinator harus sungguh-sungguh berkultivasi sehingga tidak jatuh ke dalam konsep membuktikan diri sendiri. Jika seorang koordinator terikat untuk membuktikan diri sendiri, praktisi lain akan mudah menjadi tergantung kepadanya dan mengidolakannya, yang akhirnya akan berubah menjadi gangguan bagi dirinya dan praktisi lain dalam jalur kultivasi mereka.

Dua Pelajaran yang Didapat: Keterikatan Saya untuk Membuktikan Diri Sendiri

Suatu kali ada praktisi dari luar kota datang berbagi pengalaman dengan kami. Saya tahu antar koordinator mereka ada yang saling iri hati dan memiliki keterikatan yang kuat terhadap rasa takut. Jadi saya berbicara kepada mereka tentang diri saya, yang telah dengan berani mengoordinasi banyak hal bahkan pada saat polisi lokal tidak henti-hentinya mengirimkan agen-agen khusus dan mobil mereka untuk mengawasi saya dari depan rumah.

Begitu saya selesai berbicara, seorang praktisi dari luar kota memberi tahu saya, ia sadar bahwa banyak hal tidak berjalan dengan baik karena mereka tidak memiliki koordinator seperti saya. Saya merasa senang dengan pujiannya, tetapi juga merasa sangat sedih. Praktisi itu ingin saya lebih banyak berbicara, tetapi saya tidak sanggup berbicara lagi.

Setelah mereka pergi, saya terus menerus memikirkan apa yang telah saya katakan. Saya menyadari bahwa Guru sedang mengingatkan saya, dengan menggunakan kata-kata praktisi itu, bahwa saya sedang membuktikan diri sendiri. Jika saya membuktikan Fa, praktisi itu akan mengatakan, “Seperti kami harus menenangkan diri dan belajar Fa. Dengan demikian kami akan melakukan dengan baik juga.”

Guru berkata,

“Fa dapat menjebol segala keterikatan, Fa dapat menghancurkan segala kejahatan, Fa dapat menangkal segala kebohongan dan Fa dapat memperteguh pikiran lurus.” (“Menyingkirkan Gangguan” dari Petunjuk Penting Untuk Gigih Maju II)

Kali lain, tiga praktisi dianiaya di penjara lokal dan meninggal. Kami semua tahu kami harus mengungkap penganiayaan itu. Saya tidak mengatur tugas kali ini, karena saya tahu jika saya lakukan, praktisi lain akan tergantung pada saya untuk mengeluarkan ide-ide, instruksi, dan mengatur segalanya.

Koordinator lain pergi mengunjungi keluarga ketiga praktisi itu berusaha untuk mendapatkan dukungan mereka dalam menyewa pengacara. Salah satu keluarga menolak untuk mendengarkannya dan bersikap buruk pada koordinator itu. Praktisi lain memutuskan bahwa saya harus berbicara kepada keluarga itu. Saya tahu mereka bergantung kepada saya lagi, tetapi saya menyerah dan setuju untuk membantu.

Saya berbicara dengan saudari praktisi yang meninggal dan ia akhirnya mengaku kepada saya jika kami berbicara lebih awal, keluarganya tidak akan memiliki sikap demikian negatif terhadap Dafa. Ia ingin saya berbicara dengan seluruh keluarga, terutama kakak laki-lakinya yang seorang pejabat pemerintah. Ia juga ingin mencari tempat di mana kami bisa bertemu lagi nantinya. Begitu ia berkata begitu, salah satu koordinator mengatakan bahwa saya harus memilih tempat di dekat rumah saya.

Setelah saudari itu pergi, saya bertanya pada koordinator itu mengapa ia bergantung kepada saya lagi. Ia berkata, “Saya belum melakukan sebanyak yang kamu lakukan dan saya belum berpengalaman. Jika saya tahu bagaimana melakukannya, saya tidak akan bergantung kepada siapa pun.”

Tanpa berpikir, saya mengatakan kepadanya bahwa ketergantungan dia sudah menjadi kebiasaan dan ia tidak menyadarinya. “Bertahun-tahun lalu tidak ada orang yang mengajari saya saat saya harus menyewa pengacara atau berbicara kepada anggota keluarga. Sekarang kamu tahu apa yang telah saya lakukan dan bagaimana menangani masalah. Jika kamu tidak mencobanya sendiri kamu akan selalu bergantung kepada orang lain.”

Saya menyesal begitu selesai mengatakannya. Saya mencari ke dalam dan mengetahui bahwa sayalah yang tidak berbagi dengan praktisi-praktisi lain tentang prinsip-prinsip Fa yang membimbing saya dalam melakukan sesuatu. Saya juga tidak percaya pada praktisi lain; saya suka mengerjakan dan menyelesaikan sesuatu dengan cepat; dan saya yakin saya mampu menangani banyak hal dan tidak memberikan banyak kesempatan kepada praktisi lain untuk mengerjakan pekerjaan nyata.

Ketidakhadiran Saya dari sebuah Pertemuan Mengungkap Keterikatan Kami

Dalam upaya membongkar pusat cuci otak lokal, seorang praktisi menyarankan untuk mengadakan pertemuan dengan praktisi-praktisi di daerah sekitar untuk berbagi pengalaman. Saya selalu diharapkan untuk menghadiri pertemuan semacam ini, tetapi saya putuskan untuk tidak hadir kali ini.

Praktisi itu bersikeras agar saya hadir di sana, memberikan beberapa alasan. Saya memberi tahunya bahwa pertemuan itu untuk berkomunikasi dan menyelesaikan masalah di antara praktisi dan tidak ada satu praktisi pun (saya) yang mencoba untuk membujuk orang lain. Selain itu, kehadiran saya pasti akan menyebabkan praktisi lain merasa tidak nyaman untuk berbicara.

Setelah pertemuan beberapa praktisi memberi tahu saya bahwa pertemuan itu tidak berjalan dengan baik dan bahwa praktisi dari daerah lain mengatakan pasti tidak akan seperti itu jika saya hadir dalam pertemuan. Saya berpikir mengenai ini dan mencari ke dalam.

Saya melihat selama bertahun-tahun ini tingkah laku saya telah memengaruhi praktisi lokal. Mengikuti kepemimpinan saya, mereka bersikap seperti bos terhadap praktisi dari daerah lain yang datang ke pertemuan itu.

Saya bertemu dengan kelompok kami dan kami menyadari bahwa kami tidak seharusnya memaksakan pendapat kita tentang prinsip-prinsip Fa yang kita sadari adalah satu-satunya standar untuk melakukan pekerjaan Dafa, kepada orang lain. Pertemuan ini setidaknya telah memberikan kesempatan kepada semua orang untuk mengeluarkan pendapat dan membangun fondasi untuk berbagi dan bekerja sama selanjutnya.

Setelah pertemuan itu saya menemukan bahwa ketergantungan praktisi lain terhadap saya telah berkurang. Keterikatan saya terhadap membuktikan diri sendiri juga melemah. Saya mulai bekerja sama dengan praktisi lain dan diam-diam membantu menyempurnakan pekerjaan mereka.

Menyelamatkan seorang Praktisi, Memberikan Tanggung Jawab pada Orang Lain

Beberapa praktisi telah ditangkap dan salah satunya adalah seorang koordinator senior yang telah lama saya kenal. Sebelumnya jika ada praktisi yang ditangkap, saya langsung mengambil semua pekerjaan, dari berbagi dengan praktisi lain dan keluarga mereka hingga menyewa dan menerima pengacara. Tetapi sekarang saya tahu, saya harus mengajak semua orang untuk ikut membuktikan Fa dan bekerja sebagai satu tubuh, saya kesulitan untuk memutuskan apakah saya harus dengan agresif mengambil semua, pekerjaan penyelamatan ini atau tidak.

Saudari praktisi yang ditangkap datang ke saya dan menangis, mengatakan saya harus membantu apa pun yang terjadi. Saya ingin langsung berkata “OK,” tetapi pergolakan di kepala saya langsung menguat. Saat itu Guru mengingatkan saya,

“...jika hati anda benar-benar demi kebaikan orang lain,...” (“Ceramah Fa pada Hari Falun Dafa Sedunia”)

Kata-kata “benar-benar demi kebaikan orang lain” mengena dengan tepat dan membangunkan saya. Ini adalah kesempatan yang baik untuk saudari itu dan praktisi lain melangkah maju dan saling bekerja sama. Jika saya memimpin semua orang kali ini karena merasa tidak enak mengecewakan teman baik, saya akan menghilangkan kesempatan praktisi untuk maju dan melakukan dengan baik. Saya juga akan menghalangi mereka untuk berbuat dengan lebih baik dalam menyelamatkan makhluk hidup dan menyelamatkan rekan praktisi mereka. Saya harus menyingkirkan perasaan manusia agar pekerjaan yang kami lakukan menjadi sakral.

Pekerjaan penyelamatan di tahun-tahun berikut, saya diam-diam mendorong praktisi lain dan membantunya dari belakang. Saya lihat semakin banyak praktisi yang menjadi dewasa dan mandiri pada akhirnya.

Ketika praktisi lain berhenti bergantung pada saya, saya merasa kehilangan. Saya dapat melihat bahwa saya masih memiliki keterikatan untuk membuktikan diri sendiri dan oleh karena itu saya harus bekerja lebih keras lagi untuk bertanggung jawab pada Fa, pada makhluk hidup dan pada semua praktisi.  

Saya akan terus diam-diam memberikan bantuan untuk memaksimalkan upaya rekan-rekan praktisi dan untuk sepenuhnya mengikuti prinsip bekerja sama sebagai satu tubuh.

Chinese version click here

English version click here