Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Walikota Cologne, Jerman: Semua Orang Tidak Boleh Berdiam Terhadap Penganiayaan Falun Gong

24 Feb. 2015 |   Oleh Xueli, seorang koresponden Minghui di Jerman

(Minghui.org) Pameran Art of Zhen Shan Ren International Exhibition berjalan ke Cologne untuk yang kedua kalinya pada tanggal 30 Januari 2015. Pameran dibuka di Galeri Altes Pfandhaus lebih dari dua minggu. Lebih dari 50 orang termasuk seniman lokal dan politikus menghadiri upacara pembukaan.

Andreas Hupke, Walikota Cologne memberikan kata sambutan pada upacara pembukaan.

Andreas Hupke, Walikota Cologne, memberi kata sambutan pada upacara pembukaan ini dan menekankan bahwa semua orang tidak boleh diam terhadap penganiayaan Praktisi Falun Gong. Ia berkomentar bahwa ia tidak akan peduli apabila Rezim Tiongkok menolak ia masuk ke Tiongkok karena ia mendukung Falun Gong, karena orang-orang seharusnya boleh mengemukakan pikiran mereka dengan suara keras.

Hupke juga mengatakan, meskipun sebenarnya Cologne dan Beijing adalah kota saudara, Cologne harus berani menyatakan perlawanan mereka terhadap penganiayaan. Ia menyambung, “Saya memberikan penghormatan kepada seniman karya-karya ini dan pendukung pameran. Mari berjuang untuk keadilan. Paling buruk adalah hal ini terjadi di dalam ketidakpedulian orang-orang. Tidak boleh ada yang diam sewaktu ketidakadilan terjadi.”

Lebih dari 50 seniman lokal dan politikus menghadiri upacara pembukaan.

Pengunjung pameran kesenian memuji kecakapan seniman dan menyatakan perasaan mereka terhadap cerita di belakang karya seni.

Seorang pemandu menjelaskan latar belakang karya seni.


Ute Engels Terharu oleh Lukisan “Shock”

Seniman Ute Engels memberi tahu wartawan bahwa ia merasakan organisasi pengurus pameran membuat pameran ini mudah dimengerti oleh pengunjung mengenai Falun Gong. Setiap lukisan mengungkapkan cerita yang membuat kita berpikir, dan sebagian sangat mengharukan, khususnya mengenai penganiayaan terhadap Praktisi Falun Gong.

Engels berkata, “Nilai Sejati-Baik-Sabar sangatlah penting. Saya sangat percaya kebenaran akan menang. Setiap orang harus berusaha untuk tujuan ini dan mengingat nilai (dari Sejati – Baik – Sabar). Pameran menunjukkan kepada saya bahwa saya harus menyebarkan nilai ini kepada orang-orang di sekeliling saya. Ini adalah permulaan yang baik dari segala aspek kehidupan saya.”

Ia menambahkan, “Saya berharap bisa membuat sesuatu yang benar saat ini untuk menghentikan penganiayaan. Kita harus memberitahukan publik secara besar-besaran.

Jolanda memuji lukisan minyak yang mengandung arti yang dalam “Setting the Cosmos in Motion”

Jolanda, seorang karyawan galeri memberitahukan wartawan, “Saya selalu menghadiri upacara pembukaan dan pameran yang penting. Saya hari ini sangat terharu. Saya tidak perlu bertanya mengenai pameran apa setelah melihat tiga karya seni.”

Jolanda telah mendengar mengenai penganiayaan Falun Gong di media. Ia berkata, “Saya mempunyai sebuah gambaran di pikiran saya hari ini, suatu gambar prinsip Sejati-Baik-Sabar yang benar-benar indah dan luar biasa. Saya bisa merasakan seniman ini memperlakukan prinsip ini dengan serius. Dan saya bisa merasakan pengalaman mereka dengan jelas.”

Wartawan Ali Safaei-Rad

Ali Safaei-Rad, seorang wartawan berita, mengutuk penganiayaan dan berkata “mengerikan” Ia mengatakan, “Orang-orang yang tidak bersalah ini mempunyai kedamaian di dalam hati mereka, tetapi mereka dibunuh. Saya terkejut melihat lukisan pengambilan paksa organ tubuh dari orang-orang yang hidup. Kejahatan yang mengerikan ini masih berlangsung di abab 21!”

Ia bersambung, “Pameran memberikan pengaruh positif kepada saya. Kelompok orang-orang ini mengejar keyakinan mereka dan bertahan dengan kuat di dalam penderitaan besar. Seniman-seniman ini berusaha menyebarkan informasi mengenai penganiayaan sehingga orang-orang di negara lain akan mengetahui apa yang terjadi sebenarnya. Saya benar-benar mengagumi mereka.”

Banyak pengunjung meninggalkan kata-kata terharu di buku tanda tangan:

“Saya sangat terharu oleh karya besar ini! Terima kasih! Keindahan dan Kengerian berada dalam jarak yang begitu dekat.”

“Ini adalah pameran seni dengan mutu terbaik. Anda akan merasa kesedihan, ketakberdayaan, keberanian yang berlimpahan dan luar biasa, seolah-olah itu adalah pengalaman anda sendiri. Karya seni ini mempunyai bahasa sendiri yang unik.” “Terima kasih banyak! Saya sangat terharu oleh karya seni yang realistis dan mengharukan! Ini memberikan saya keberanian untuk mendengar suara hati saya dan kearifan saya yang tersembunyi.”

Chinese version click here

English version click here