(Minghui.org)
Australian Associated Press (AAP) baru-baru ini melaporkan bahwa
ada tiga praktisi Falun Gong Queensland – John Meng, David Yu, dan
Xie Weiguo – yang melarikan diri dari penganiayaan di Tiongkok dan
sekarang melayangkan tuntutan hukum terhadap mantan diktator
Tiongkok, Jiang Zemin.
Xie melarikan diri ke Australia
setelah penganiayaan dimulai pada tahun 1999 untuk menghindari
penangkapan. Meng, Yu, dan keluarga Yu semuanya dipenjara karena
berlatih Falun Gong.
Meng, 42 tahun, mahasiswa PhD di Queensland University, mengatakan
dia mengalami sejumlah kekerasan selama 9 tahun di penjara. Selain
dipukuli dan disiksa, penjaga penjara memaksa dia bekerja di ladang
atau memerintahkan dia membuat hiasan untuk dijual di luar
negeri.
“Ketika saya ditangkap, polisi memukuli saya dengan brutal,”
katanya kepada AAP.
“Mereka menggunakan tongkat kayu untuk memukul lutut, tulang kering
dan punggung, saya mengalami luka serius.”
“Di dalam penjara mereka tidak memperbolehkan saya tidur dan
berusaha mencuci otak saya.”
Meng dan Yu ingat bahwa pemeriksaan darah sering dilakukan saat
mereka berada di penjara. Mereka menjelaskan bahwa rezim komunis
telah mengumpulkan database untuk program pengambilan organ secara
paksa. Bilamana rumah sakit memerlukan organ, database digunakan
untuk mencocokkan darah dan jenis jaringan. Narapidana kemudian
terbunuh, dan organ mereka dijual dengan harga tinggi.
Setelah reformasi hukum di Tiongkok awal tahun ini yang menyatakan
untuk menjamin semua tuntutan hukum akan diproses, penuntutan
terhadap mantan diktator Tiongkok telah dilakukan oleh ribuan
orang. Praktisi Falun Gong telah mengajukan 22.000 tuntutan dalam
beberapa bulan terakhir. Yan Zhao, seorang praktisi Falun Gong dan
pengajar studi budaya Tionghoa, memberitahu AAP, “Saya yakin ketika
kejahatannya dibuka, ia dan para pengikut dekatnya harus diseret ke
pengadilan.”
Chinese version click here
English
version click here