(Minghui.org) Pada suatu hari, suami saya tiba-tiba merasakan nyeri dada, jantung berdebar-debar, dan sesak napas. Ini adalah pada tahun 1994 dan dia berusia 45 tahun. Dia pergi ke rumah sakit dan diberitahu oleh dokter ahli jantung bahwa ia telah menderita serangan jantung. Ia menjalani prosedur stent implan jantung.
Tiga bulan setelah operasi, gejala makin memburuk. Dia kembali ke rumah sakit. Setelah pemeriksaan menyeluruh, dokter menemukan bahwa pembuluh darah dengan stent tersumbat lagi. Tetapi dengan kondisi jantung dan lokasi sumbatannya, dokter tidak bisa melakukan operasi.
Dia pergi ke beberapa dokter spesialis jantung lainnya, dan mereka semua mengatakan kepadanya hal yang sama. Saran yang diberikan dokter adalah menerapkan gaya hidup sehat yang ketat dan memakan obat-obatan serangan jantung setiap saat.
Kami juga mencoba banyak terapi alternatif, namun tidak satu pun tampaknya bisa membantu.
Mendengar bahwa Falun Gong sangat efektif untuk kesehatan dan penyembuhan, suami saya mulai berlatih pada tahun 1999.
Setelah berlatih selama beberapa waktu, dia mengatakan kepada saya bahwa ia ingin berhenti makan obat. Saya skeptis dan khawatir bahwa ini akan terlalu berisiko. Saya bersikeras agar dia terus minum obat, tapi dia merasa sangat tidak nyaman setelah memakannya. Jadi saya tidak lagi memaksa dia untuk memakan pil.
Dua minggu kemudian, situasinya meningkat secara signifikan. Dia memiliki nafsu makan yang lebih baik dan mulai meminta makanan yang dilarang untuk dikonsumsi. Ketika saya melihat bahwa dia bisa menaiki tangga ke lantai lima tanpa berhenti, saya tahu bahwa dia telah benar-benar pulih. Dokter juga sangat terkesan.
Suami saya telah berhenti bekerja setelah ia didiagnosis menderita penyakit jantung pada tahun 1994. Dia menghabiskan banyak waktu di rumah sakit di tahun-tahun berikutnya. Setelah dia mulai berlatih Falun Gong pada tahun 1999, ia menjadi energik dan segera kembali bekerja.
Setelah menyaksikan pemulihan yang luar biasa, saya juga mulai berlatih Falun Gong pada tahun 2001.