(Minghui.org)
Hari Buruh (1 Mei) adalah hari libur di Prancis. Seperti biasanya,
turis-turis dari berbagai daerah di Prancis dan mancanegara
mengunjungi tempat wisata, seperti Menara Eiffel. Banyak dari
mereka merasa gembira dapat mengetahui fakta tentang Falun Dafa di
Trocadero Square.
Praktisi tetap mendatangi Trocadero Square sejak tahun 1999, ketika
Jiang Zemin (mantan kepala Partai Komunis Tiongkok, PKT)
memerintahkan penindasan terhadap Falun Dafa di Tiongkok. Tempat
ini dikenal juga sebagai Human Right Plaza (Plasa Hak Asasi
Manusia), dimana praktisi berbincang-bincang dengan para pengunjung
untuk meningkatkan kesadaran terhadap penindasan di Tiongkok.
Praktisi Falun Dafa memberitahu
para pejalan kaki di Trocadero Square mengenai latihan dan
penindasan di Tiongkok
Sepasang warga Prancis yang telah
tinggal di Tiongkok selama sepuluh tahun dan baru saja kembali ke
Prancis. Sang suami berkata, "Kami pernah mendengar hal ini
sebelumnya, namun kami tidak tahu secara detail."
Pasangan ini berbicara dalam bahasa Mandarin, dan praktisi menjawab
semua pertanyaan mereka. Mereka berdua menandatangani petisi untuk
mendukung praktisi, dan menyampaikan harapan agar penganiayaan ini
segera berakhir.
Akuntan Alain Dchanga juga menandatangani petisi. Ia mengatakan
tahu bahwa Falun Dafa dapat membantu orang untuk meningkatkan
kesehatan fisik dan moral, namun PKT melarang latihan meditasi yang
damai ini. Ia merasa senang bisa membantu praktisi dengan
menandatangani petisi.
Sebagian besar turis dan warga terkejut atas penyiksaan yang
dialami oleh praktisi.
Seorang turis berkomentar, "Ini gila. Bagaimana bisa membunuh orang
lain dan menjual organ tubuh mereka?"
Seorang turis yang lain berkata, "Terlalu kejam. Ini (pengambilan
organ tubuh praktisi Falun Dafa) bukanlah sesuatu yang dilakukan
oleh manusia"
Banyak orang menyemangati praktisi untuk terus berupaya, dan
beberapa orang mempelajari latihan Falun Dafa, atau bertanya di
mana mereka bisa mendapatkan buku Zhuan Falun.
Turis dari Tiongkok juga berbincang-bincang dengan praktisi Falun
Dafa untuk memperoleh informasi lebih lanjut. Beberapa orang setuju
untuk mundur dari partai komunis, dan ada yang mengambil materi
Falun Dafa untuk dibawa pulang ke Tiongkok.
Chinese version click here
English
version click here