Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Terikat pada Perubahan Masyarakat Manusia Adalah Kebocoran Besar di Dalam Kultivasi

11 Jan. 2017 |   Oleh praktisi Falun Dafa di Tiongkok

(Minghui.org) Dewasa ini, saya merasa ada sesuatu yang tidak benar dalam kultivasi saya. Saya merasa mengantuk dan linglung ketika memancarkan pikiran lurus. Ada tekanan yang tidak jelas, khawatir, dan rasa takut terus menerus muncul di kepala saya. Beberapa kali, ketika membuka Zhuan Falun, kata “bahaya” muncul di depan mata saya.

Saya bermimpi semalam. Saya tidur dengan bantal yang sangat kotor. Saya tahu itu kotor, tapi tetap meletakkan kepala pada bantal itu sepanjang waktu.

Mimpi itu sangat jelas dimana saya mengingatnya dengan jelas ketika melakukan latihan Falun Dafa pada pagi ini.

Saya bertanya pada diri sendiri apakah ini adalah sebuah peringatan bahwa kepala saya kotor.

Saya mulai mencari ke dalam, dan kemudian menemukan: saya terlalu terikat pada Donald Trump, presiden Amerika Serikat yang terpilih. Ketika mengakses internet, saya mencari berita-berita tentang dia. Membacanya membuat saya merasa senang. Saya mengagumi dia. Saya merasa gembira bahwa banyak orang di timnya memahami dan mendukung Falun Dafa. Saya berharap banyak dari mereka akan berperan penting sehingga mereka dapat membantu untuk mengakhiri penganiayaan Dafa oleh Partai Komunis Tiongkok.

Saya bahkan mulai berpikir bahwa penindasan mungkin akan segera berakhir. “Akankah pemerintah Tiongkok baru menempatkan praktisi Dafa di kantor pemerintah? Lagi pula, kita memiliki bakat dan standar moral yang tinggi.”

Hal ini membuat saya menyadari bahwa saya memiliki keterikatan kuat pada politik dan bahkan pada dunia manusia. Saya juga memiliki keterikatan kuat terhadap waktu.

Tepat setelah menemukan keterikatan-keterikatan ini, saya merasakan benda-benda yang membuat saya linglung dimusnahkan. Benda-benda itu meninggalkan tubuh saya dan melayang pergi. Saya menjadi berpikiran jernih dan tidak merasa takut lagi. Keceriaan saya muncul kembali.

Saya tahu telah menemukan masalah sebenarnya. Kemudian saya bermimpi. Seseorang memberi tahu saya bahwa tabung gas bocor. Saya mengikat katupnya dengan kunci Inggris. Bahaya hilang. Dalam bahasa Mandarin, karakter gas bocor sama dengan karakter untuk kebocoran dalam kultivasi.

Beberapa artikel akhir-akhir ini di website Minghui menyatakan bahwa ada praktisi lain yang juga memiliki keterikatan pada tahun 2017.

Kenapa keterikatan pada waktu adalah salah?

Pertama-tama, siapa yang memutuskan kapan pelurusan Fa akan berakhir? Adalah Guru.

Guru mungkin akan membuat keputusannya berdasarkan berapa banyak pengikut yang telah mencapai tingkat yang ditakdirkan dan berapa banyak makhluk hidup telah diselamatkan. Beliau mungkin menyesuaikan tanggal berdasarkan kebutuhan untuk penyelamatan makhluk hidup.

Sebagai pengikut Dafa, kita tidak boleh bergantung pada hal lain untuk menentukan kemajuan pelurusan Fa. Percaya pada Guru dan Dafa adalah hal paling dasar.

Dunia manusia berubah karena kemajuan pelurusan Fa Guru. Kehendak Guru adalah kehendak langit. Tidak ada yang dapat menghentikannya. Semua orang akan memperlihatkan siapa mereka sesungguhnya di dalam proses ini, dan itu menentukan apakah dia akan diselamatkan atau dimusnahkan.

Sebagai umat manusia, kita bisa memberi tahu mereka tentang perubahan dunia manusia dan membantu mereka membuat keputusan baik untuk menyelaraskan mereka dengan Dafa, tapi kita tidak boleh bergantung pada mereka untuk melindungi Dafa.

Demikian pula, kita tahu bahwa waktu sangat ketat, dan kita hanya bisa memotivasi diri sendiri untuk bergegas dan gigih maju. Kita tidak boleh membenahi hati kita pada beberapa tanggal.

Guru memberi tahu kita,

“Jika ada kebocoran, sifat hati manusia dan keterikatan, semuanya akan membuat jalan Xiulian selanjutnya tidak dapat ditempuh dengan baik.” (“Ucapan Selamat kepada Konferensi Fa Eropa”)

Terikat pada waktu atau perubahan dalam masyarakat manusia adalah berbahaya. Itu adalah kebocoran besar dalam kultivasi kita. Jika kita tidak melenyapkannya, bagaimana kita bisa mencapai kesempurnaan?