(Minghui.org) Ada beberapa praktisi Falun Dafa di desa kami. Kami berusaha sebaik mungkin untuk mengikuti prinsip Sejati-Baik-Sabar dalam perilaku kami, sehingga semua orang akan memiliki kesan baik terhadap Dafa.
Setiap desa harus membayar pajak, dan pejabat setempat harus menarik pajak dari para pemilik motor, traktor, dan mobil dari setiap rumah tangga. Setiap keluarga diberi tahu berapa banyak yang mereka harus bayar. Akan tetapi, beberapa warga desa menolak untuk membayar pajak, dan mereka berargumen dengan petugas, membuat kesulitan pada mereka.
Ketika saya pergi ke kantor untuk membayar pajak, saya hanya dikenakan bayar pajak untuk satu motor, tetapi saya sendiri memiliki traktor yang belum mereka daftarkan. Saya memberi tahu mereka dan membayar pajak untuk traktor. Petugas desa terkesan. Dia berkata, “Saya berharap semua orang seperti kamu. Pekerjaan kami akan menjadi sangat mudah.”
Saya menjawab, “Saya adalah praktisi Falun Dafa, jadi saya mengatakan kebenaran dan bersikap jujur.”
Petugas memberi tahu sekretaris PKT desa betapa jujur saya. Kemudian, sekretaris PKT itu mengatakan dalam pertemuan desa: “Kalian harus mengikuti contoh para praktisi Falun Dafa itu. Jika semua orang di desa kita bersikap jujur dan bertanggung jawab seperti mereka, tidak hanya membuat pekerjaan saya menjadi mudah, desa kita akan menjadi tempat yang lebih baik, dan kita semua akan hidup dengan harmoni satu sama lain.”
Suatu hari sekretaris PKT menceritakan sebuah kisah kepada saya:
Beberapa petugas dari Kantor 610 kota mendatangi desa kami untuk memerintahkan agar membatasi gerak gerik praktisi. Sekretaris PKT memberi tahu mereka: “Praktisi di desa saya semuanya orang baik. Mohon jangan mengganggu kami lagi.”
Sekretaris PKT kami merupakan perwakilan di Kongres Rakyat Kota bagi beberapa suku, dan dia cukup terkenal.
Ketika sekretaris mengatakan hal ini, seorang petugas bertanya: “Apakah kamu berani mengatakan hal itu di Kongres Rakyat?”
Dia menjawab: “Walaupun saya tidak bisa mengatakan hal itu di Kongres Rakyat, saya akan memberi tahu kamu: Akan menjadi bagus jika semua warga dewa berlatih Falun Dafa! Pekerjaan saya sebagai sekretaris desa akan menjadi jauh lebih mudah.”