(Minghui.org) Pertandingan Tarian Klasik Tiongkok International ke 8 yang diselenggarakan oleh Televisi New Tang Dynasty (NTD), menutup pertandingan final di BMCC Tribeca Performing Arts Center di New York pada tanggal 21 September. 90 penari profesional lebih dari sepuluh negara dan daerah berpartisipasi dan 37 finalis tampil dalam acara ini setelah lolos seleksi dari Bagian Amerika Utara dan Bagian Asia Pasifik.
Pertandingan ini adalah satu-satunya platform internasional yang bertujuan untuk memugar kembali dan berbagi Tarian Klasik Tiongkok yang asli. Sebagai bentuk seni yang paling sulit dan ekspresif di dunia, Tarian Klasik Tiongkok mempunyai sejarah ribuan tahun dan dikenal dengan kesulitan tekniknya dan juga bermakna dalam.
Upacara penghargaan pada tanggal 21 September 2018 setelah final.
Sorotan dari Pertunjukan dari Pemenang Gold-Award
“Enjoying the Spring” oleh Michelle Lian, penari utama dari Shen Yun Performing Arts yang berbasis di New-York. Ia adalah salah satu pemenang penghargaan emas dari bagian wanita dewasa.
“Grassy Riverbank in the South of the River” oleh Jane Chen, pemenang penghargaan emas dari bagian wanita dewasa.
“Drinking and Pondering under the Moonlight” oleh Monty Mou, penari utama Shen Yun Performing Arts. Ia adalah salah satu pemenang penghargaan emas dari bagian pria dewasa.
“Young Fellow at a Restaurant” oleh Roy Chen, pemenang penghargaan emas dari bagian pria dewasa.
“The Loyal Yue Fei” by Chad Chen, penari utama Shen Yun Performing Arts. Ia juga memenangi penghargaan emas dari bagian pria dewasa.
“Rain in the South of the River” oleh Meilian Yang dari Fei Tian Academy of the Arts. Ia adalah salah satu pemenang penghargaan emas dari bagian wanita junior.
“Spring in the Courtyard” oleh Zhongtian Zhang dari Jepang. Ia juga memenangi penghargaan emas dari bagian wanita junior.
“Spring Awakening” oleh pemenang penghargaan emas bagian wanita junior. Yue Huang dari Fei Tian Academy of the Arts.
“Loyalty for Ages” oleh Xinlong Liu dari Fei Tian Academy of the Arts. Ia adalah salah satu pemenang penghargaan emas dari bagian pria junior.
“Battle of Gaixia” oleh pemenang penghargaan emas lain dari bagian pria junior, Shaohao Hong dari Fei Tian Academy of the Arts.
Umpan Balik dari Juri dan Peserta
“Seluruh tim sangat murni, sangat positif. Luar biasa.” Kata Vina Lee, salah satu juri pertandingan tahun ini.
“Meskipun pada usia yang muda, mereka bisa mengendalikan emosi mereka, bekerja keras dalam karier mereka, dan mempunyai kedisiplinan diri, dan juga tidak bersaing dengan berlebihan,” kata Lee.
“Keterampilan peserta secara keseluruhan meningkat setiap tahun. Sebenarnya tahun ini tidak ada banyak perbedaan dalam keterampilan di antara penari. Maka ini adalah sebuah tantangan besar bagi kami juri,” kata Yungchia Chen, juri pertandingan yang lain.
Banyak penari yang tumbuh besar di Barat merasa bahwa melalui Tarian Klasik Tiongkok, mereka bisa memperoleh pemahaman kebudayaan yang lebih dalam.
“Saya selalu berada dalam masyarakat yang sangat barat, maka belajar Tarian Klasik Tiongkok membantu saya memahami warisan kebudayaan saya dengan lebih baik,” kata Meilian Yang, seorang peserta Kanada dari Fei Tian Academy of the Arts yang memenangi penghargaan emas di bagian wanita junior.
“Sebelum belajar menari, guru mengatakan apabila kamu ingin belajar menari, kamu harus belajar menjadi orang baik terlebih dahulu. Maka kualitas moral dan sifat seseorang sangatlah penting dalam tarian. Apabila tidak ada moralitas, pertunjukan tidak akan baik. Maka apabila kamu ingin menari, pertama-tama harus berkultivasi hati dan tingkatkan moralitas,” kata Roy Chen, seorang pemenang penghargaan emas bagian pria dewasa.
“Tarian Klasik Tiongkok yang Asli belum dikenal oleh banyak orang,” ia berkata. “Saya pikir (pertandingan) Tarian Klasik Tiongkok yang diselenggarakan oleh NTD akan membuat lebih banyak orang memahami inti sari dari kebudayaan Tiongkok.”
Daftar Pemenang
Bagian Wanita Junior:
Penghargaan Emas: Zhongtian Zhang, Meilian Yang, dan Yue Huang
Penghargaan Perak: Yu Zheng, dan Yuting Huang
Penghargaan Perunggu: Tianqing Si, Bella Fan, Hanyue Yu, dan Anqi Lin
Bagian Pria Junior:
Penghargaan Emas: Shaohao Hong, dan Xinlong Liu
Penghargaan Perak: Tony Zhao, dan Shawn Ren
Penghargaan Perunggu: Jingyuan Yin, dan Dawei Xiao
Penghargaan Kehormatan: Shanhui Xu, dan Peter Zhou
Bagian Wanita Dewasa:
Penghargaan Emas: Michelle Lian, Jane Chen
Penghargaan Perak: Shindy Cai, Lin Jie Huang, dan Karina Fu
Penghargaan Perunggu: Kaidi Wu, Ellie Rao, dan Emily Pan
Penghargaan Kehormatan: Olivia Chang, Jenni Song
Bagian Pria Dewasa
Penghargaan Emas: Monty Mou, Roy Chen, dan Chad Chen
Penghargaan Perak: Benjamin Lee, Victor Li, Ruri Zhang, dan Danny Li
Penghargaan Perunggu: Aaron Huynn, Baiyuan Wang, dan Felix Sun
Penghargaan Kehormatan: Tim Lin