(Minghui.org) Saya adalah seorang praktisi muda Falun Dafa yang lahir pada tahun 90-an. Saya memulai latihan kultivasi pada tahun 2013. Saya ingin berbagi cerita dan pengalaman pribadi saya dalam mengatasi keterikatan hati dalam kultivasi.
Menemukan Falun Dafa
Saya diindoktrinasi dengan ateisme saat tumbuh dewasa di Tiongkok dan tidak percaya pada Dewa atau Buddha. Namun saya memiliki banyak pertanyaan ketika saya tumbuh dewasa, seperti “Siapakah saya? Dari mana kita berasal? Ke mana kita akan pergi?” Saya mencari jawaban untuk jenis pertanyaan ini, tetapi tidak dapat menemukan jawaban yang memuaskan keingintahuan saya.
Akhirnya, rasa ingin tahu mendorong saya untuk mendapatkan perangkat lunak yang diperlukan untuk menerobos blokade internet (di Tiongkok). Dengan melakukannya, saya beruntung menemukan buku utama Falun Dafa: Zhuan Falun. Hanya butuh beberapa hari untuk membacanya untuk pertama kalinya. Setelah membaca pertama kalinya, banyak pertanyaan dan keraguan saya tentang keberadaan Dewa terjawab, dan saya mengerti banyak hal tentang kehidupan, Dewa, dan Buddha. Saya sangat bersemangat untuk mempelajari apa yang diajarkan buku itu kepada saya, dan saya ingin memberi tahu semua orang bahwa Falun Dafa adalah baik.
Tubuh Saya Dimurnikan
Suatu hari, secara tiba-tiba, saya memuntahkan semua yang saya makan. Tidak ada yang tidak keluar. Tetapi hari berikutnya saya benar-benar pulih. Saya tahu tubuh saya sedang dimurnikan dan karma tengah dilenyapkan.
Di lain waktu, kepala terasa panas seperti terkena demam. Saya tertidur ketika saya mendengarkan rekaman Ceramah Fa. Ketika terbangun, saya baik-baik saja.
Pada kesempatan lain, saya mengalami sakit tenggorokan dan suara serak. Keluarga menyuruh saya minum obat, tetapi saya menolak karena saya tahu bahwa tubuh sedang dimurnikan lagi. Beberapa hari kemudian gejala hilang.
Dafa Bermanfaat bagi Siapapun
Meskipun ibu tidak berlatih Falun Dafa, saya sering mendorongnya untuk melafalkan “Falun Dafa baik; Sejati-Baik-Sabar baik.” Suatu malam ketika terkena flu, dia ingat kata-kata yang saya sarankan, jadi ibu memutuskan untuk mencobanya. Dia kagum bahwa gejala flu lenyap di malam yang sama. Pengalaman tersebut meningkatkan kepercayaan diri saya dalam kultivasi Dafa.
Keterikatan and Kesengsaraan
Melalui belajar Fa lebih lanjut, saya segera menyadari harus memberi tahu lebih banyak orang tentang Falun Dafa. Untuk mendorong orang-orang agar mengetahui fakta kebenaran bagi diri mereka sendiri, saya memberikan perangkat lunak untuk menerobos blokade internet. Setelah mendapatkan pemahaman yang lebih baik dan mengetahui bahwa Falun Dafa benar-benar baik, beberapa mengundurkan diri dari Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan organisasi afiliasinya, dan beberapa bahkan mulai berkultivasi Dafa.
Namun, setelah melihat hasil positif, saya mengembangkan keterikatan gembira hati dan egois serta kurang mempertimbangkan orang lain dalam komunikasi. Suatu hari, petugas polisi mengetuk pintu rumah kami. Ketika salah satu petugas bertanya apakah saya adalah praktisi, hati saya menjadi kalut.
Petugas membawa saya ke kantor polisi serta menginterogasi dan meminta saya mengisi formulir, tetapi saya tidak mengatakan apa pun yang menentang Dafa.
Mereka mengirim saya ke pusat penahanan. Ketika saya mengklarifikasi fakta kepada para tahanan di sana, saya menemukan bahwa banyak dari mereka memiliki pemahaman yang lebih baik tentang kejahatan PKT daripada kebanyakan orang.
Saya berbicara dengan tahanan tentang Falun Dafa setiap kali ada kesempatan. Beberapa dari mereka memahami fakta kebenaran dan memutus ikatan mereka dengan PKT. Kurang dari setengah bulan kemudian, saya dibebaskan. Tetapi karena kurangnya pikiran lurus, saya setuju untuk dibebaskan dengan jaminan.
Mencari Ke Dalam
Setelah dibebaskan, saya mencari ke dalam. Saya sedikit demi sedikit memahami bahwa saya telah mengalami kesengsaraan karena pemahaman saya tentang Fa tidak mencukupi.
Saya telah lalai mencari keterikatan tersembunyi dan malah mengejar tingkat alam yang lebih tinggi. Tetapi perilaku saya tidak sesuai kriteria tingkat tinggi. Saya melihat bahwa saya memiliki keterikatan yang kuat untuk menyikapi Dafa sebagai karir. Dalam upaya untuk terdengar mengesankan, saya membuat pernyataan yang terdengar rumit, yang pada kenyataannya, merupakan upaya untuk menutupi pemahaman saya yang dangkal. Meskipun hati ingin berkultivasi, saya tidak benar-benar meningkatkan karakter saya.
Awalnya saya berpikir akan selalu aman selama saya berkultivasi. Namun, tanpa mengultivasi Xinxing, saya tidak benar-benar meningkatkan diri. Lalu bagaimana saya bisa dipandang sebagai praktisi Xiulian sejati dan dilindungi oleh Guru Li (pencipta Falun Dafa)?
Guru berkata: “Kultivasi itu tergantung pada diri sendiri, sedangkan evolusi Gong tergantung pada Shifu, sudah cukup bila anda punya keinginan semacam ini. Sedangkan yang benar-benar mengerjakan hal ini, adalah Shifu.” (Zhuan Falun)
Untuk beberapa waktu saya tidak bisa memahami kalimat ini. Tetapi kemudian saya mengerti bahwa tanpa Guru Li, tidak mungkin berhasil dalam kultivasi. Hanya beliau yang bisa memurnikan tubuh kita dan menanam benih yang diperlukan untuk melindungi kita dalam kultivasi. Pada akhirnya saya menyadari hal ini, saya menemukan pemahaman saya sebelumnya adalah sombong.
Saya juga menemukan keterikatan akan gembira hati. Saya memiliki kebiasaan berbicara tanpa henti ketika berbagi pemahaman dengan rekan praktisi. Saya tidak mau berhenti bahkan jika seseorang memintanya, dan saya merasa tidak nyaman ketika orang lain menunjukkan hal ini. Saya akan berdebat dengan mereka atau mencoba mengubah topik ketika pendapat saya tidak disetujui. Itu adalah upaya untuk menghindari masalah. Semua ini adalah manifestasi dari menjadi terlalu bersemangat dan mencoba untuk membuktikan kebenaran diri sendiri. Meskipun memerlukan beberapa waktu dan praktek, saya sekarang berpikir dua kali sebelum berbicara dan mencoba langsung ke pokok pembicaraan.
Keterikatan Nafsu Berahi
Saya mempunyai keterikatan yang kuat terhadap nafsu sebelum saya berkultivasi. Saya suka melihat foto-foto sensual dan pornografi di internet, dan saya akan menonton sampai larut malam. Ini membuat saya merasa lelah dan tertekan sehingga saya tidak bisa berbuat lebih baik dalam hal ini. Meskipun saya meningkat dalam banyak hal dari belajar Fa, saya merasa sangat sulit untuk menyingkirkan keterikatan pada nafsu berahi ini.
Suatu malam, segera setelah saya dibebaskan dari pusat penahanan, keterikatan saya terhadap nafsu tiba-tiba muncul kembali. Saya melihat beberapa gambar itu secara online. Keesokan harinya, saya mendapat telepon dari kantor polisi yang menyuruh saya datang dan menjawab beberapa pertanyaan. Saya tahu ini bukan kebetulan. Itu adalah peringatan keras betapa seriusnya konsekuensi mengikuti keterikatan pada nafsu. Ini adalah ujian yang harus dilalui oleh semua praktisi Xiulian.
Saya telah lalai menyingkirkannya dan percaya bahwa itu wajar, sementara dalam kenyataannya mentalitas modern terhadap nafsu dan seksualitas adalah tidak normal dan harus disingkirkan oleh praktisi Xiulian Falun Dafa.
Saya sekarang tahu bahwa keinginan-keinginan itu bukanlah diri saya yang sebenarnya, tetapi hasil dari konsep menyimpang yang terbentuk dalam masyarakat manusia biasa yang telah merosot secara moral. Sekarang, jika pikiran apa pun yang berkaitan dengan nafsu muncul dalam pikiran, saya mengingatkan diri bahwa saya adalah seorang praktisi, dan menghalau mereka pergi. Sulit untuk melenyapkan mereka pada awalnya, tetapi melalui kultivasi, kesadaran utama saya semakin kuat, sementara keinginan tingkat rendah seperti itu telah melemah.
Keterikatan terhadap Permainan Komputer
Kecanduan serius lainnya yang saya miliki sebelum berkultivasi Dafa adalah permainan komputer. Selama beberapa waktu, saya sangat kecanduan sehingga saya tidak ingin melakukan hal lain, meskipun itu membuat saya merasa sakit.
Setelah mulai berlatih, saya menyadari bahwa bermain game komputer memperkuat banyak keterikatan seperti pamer, bertarung, kompetisi, iri hati, dan puas diri. Aturan dalam permainan komputer adalah “hukum rimba,” yang bertentangan dengan Sejati-Baik-Sabar.
Saya membaca artikel pemahaman yang ditulis oleh seorang rekan praktisi yang pernah kecanduan permainan komputer: Suatu hari dia sakit tenggorokan, dan seorang rekan praktisi melihat bahwa ada roh yang meringkuk di tenggorokannya. Ini terjadi sebagai akibat dari keterikatannya. Ketika saya mulai memahami bahwa permainan komputer sangat berbahaya, pola pikir saya berubah dan kecanduan itu terlupakan.
Saya telah menemukan bahwa semakin banyak saya belajar Fa, semakin dalam dan kuat saya mengalami kebenaran prinsip-prinsipnya.
Saya bersyukur kepada Dafa karena telah membantu saya untuk membebaskan diri dari ateisme dan memahami esensi sejati dari kehidupan. Saya akan lebih gigih dalam memenuhi janji saya dan menjadi seorang praktisi Dafa sejati.