(Minghui.org) Salam kepada Guru terhormat dan rekan praktisi!
Saya adalah mahasiswa tahun kedua yang mulai belajar Fa dan berlatih kultivasi dengan ibu sejak masa anak-anak. Meskipun saya tahu keajaiban Dafa, saya tidak mengerti arti kultivasi di masa muda saya. Dengan dorongan dari ibu, saya belajar Fa dan melakukan latihan dengannya.
I. Mempelajari Fa, Berlatih, Memancarkan Pikiran Lurus
Ibu mengajari saya menghafal HongYin dan Lunyu ketika saya berusia empat atau lima tahun. Ketika saya masih di sekolah dasar, dia melihat saya membaca Fa terlalu cepat karena saya tidak menganggapnya serius. Untuk memperbaiki situasi saya, dia menyuruh saya menghafal Fa. Atas permintaan ibu, saya menghafal ZhuanFalun satu kali. Setelah itu, saya membaca kembali buku itu berulang kali. Agar saya tidak melamun, terhanyut, atau membaca terlalu cepat, saya memutuskan untuk menghafal Fa lagi. Saya sekarang telah menghafal enam bab pertama dari ZhuanFalun. Meskipun saya sangat lambat menghafal setiap paragraf, saya masih berharap diri menghafal setiap kata. Setiap kali saya merasa mengantuk ketika menghafal Fa, saya akan berdiri untuk menyegarkan diri.
Ketika saya masih di sekolah menengah pertama, ibu mengajak saya ke tempat latihan di sekolah dasar di pagi hari. Saya mengendarai sepeda ke sekolah setelah latihan. Setelah saya di sekolah menengah atas, saya melakukan latihan di rumah agar saya dapat naik bus sekolah. Karena keterikatan saya terhadap kenyamanan, saya lebih suka belajar Fa daripada melakukan latihan. Jika saya benar-benar tidak punya pilihan, saya lebih suka bermeditasi daripada memancang. Mengingat situasi saya, ibu memilih melakukan latihan bersama saya di rumah. Kami saling mendorong untuk tidak mengendur dalam latihan kami di malam hari.
Saya terbiasa memikirkan semua hal ketika melakukan gerakan kedua dan gerakan kelima. Meskipun saya tahu tidak boleh memikirkan apa pun selama latihan, saya tidak dapat mengendalikan diri. Saya tahu bahwa alasan pikiran saya tidak fokus karena saya tidak sungguh-sungguh berkultivasi. Menyadari masalah saya, saya mulai fokus pada kultivasi xinxing untuk menyingkirkan keterikatan yang tersembunyi di dalam setiap pikiran saya. Dengan upaya saya untuk memurnikan diri, saya bisa tenang dalam bermeditasi. Saya juga merasakan waktu untuk latihan berjalan lebih cepat dari sebelumnya, karena saya tidak merasakan sakit saat memancang atau melakukan meditasi.
Komputer di rumah secara otomatis memainkan musik untuk memancarkan pikiran lurus setiap jam setelah jam enam malam. Jika tidak ada hal lain yang kami kerjakan, saya akan duduk tegak dengan ibu untuk memancarkan pikiran lurus di ruang tamu. Pada awalnya, saya hanya membaca kata kunci dan melakukan isyarat tangan. Sekarang, saya bisa merasakan energi di telapak tangan saya.
II. Klarifikasi Fakta di Internet
Ketika saya berada di kelas enam di sekolah dasar, ibu menyuruh saya berpartisipasi dalam klarifikasi fakta online untuk mengajak orang-orang mundur dari Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan organisasi kepemudaannya. Karena naskah dan gambar telah disiapkan, tidak sulit bagi saya untuk melakukan proyek ini. Saya mulai mengklarifikasi fakta kepada pengguna internet Tiongkok pada musim panas itu. Karena saya masih muda dan tidak memiliki pemikiran kompleks pada saat itu, klarifikasi fakta berjalan lancar dengan naskah. Untuk mencegah saya tercemar oleh konten web yang kejam atau pornografi, ibu menghentikan saya melakukan proyek ini di akhir liburan musim panas.
Saya mulai menggunakan aplikasi seluler untuk mengklarifikasi fakta setelah menyelesaikan ujian masuk perguruan tinggi. Menggunakan pesan suara, naskah untuk mundur dari PKT, dan foto yang dikumpulkan oleh ibu, saya mengumpulkan keberanian untuk mengajak orang-orang untuk mundur dari partai. Selama proses itu, saya bertemu orang-orang yang segera melakukan pemunduran. Ada juga orang-orang yang berterima kasih kepada saya, mengabaikan saya, atau memaki saya setelah mendengar fakta kebenaran. Saya menemukan bahwa selama kultivasi saya baik, akan lebih mudah bagi saya untuk melakukan proyek ini; jika tidak, orang akan mengabaikan pesan saya. Akun saya kemudian diblokir setelah dilaporkan beberapa kali dan dapat digunakan lagi. Ibu kemudian menyuruh saya membantu mengedit artikel web.
Saya sekarang berada di grup internet dan bekerja sebagai editor di situs web Mingjian. Dalam proses belajar, ibu mengajari saya cara mengumpulkan artikel dan gambar serta cara mengedit dan menggunakan situs web. Ketika saya mengedit artikel, terutama artikel klarifikasi fakta, saya akan mengevaluasi bagaimana orang biasa akan melihatnya dengan menempatkan diri saya pada posisi mereka. Saya berharap orang-orang itu memiliki masa depan yang cerah setelah melihat artikel klarifikasi fakta saya, jadi saya juga akan menyesuaikan artikel saya dengan gambar.
III. Menyingkirkan Keterikatan dengan Peningkatan Xinxing
Saya memiliki keterikatan rasa iri hati yang kuat di masa kecil. Karena saya melihatnya sebagai bagian dari diri saya, saya sering merasa tidak nyaman ketika berhadapan dengan hal-hal yang berbeda. Ketika saya ingin benar-benar meningkatkan Xinxing, tantangan pertama yang saya temui adalah iri hati.
Saya memiliki teman baik di tahun senior saya di sekolah menengah. Kami sangat dekat satu sama lain sehingga kami hampir melakukan semuanya bersama. Tapi suatu hari, wanita lain mulai mendekati teman saya selama istirahat. Cara dia berinteraksi dengan teman saya membuat saya merasa iri hati. Meskipun saya tidak mengungkapkan perasaan saya, saya merasa bahwa dia mencuri teman saya.
Saya tahu bahwa semuanya adalah untuk menyingkirkan keterikatan iri hati saya, tetapi saya masih merasa sangat sedih. Keesokan harinya guru kami mengubah tempat duduk kami semua, dan teman saya dan gadis itu akhirnya duduk bersama. Saat saya melihat grafik tempat duduk, saya menyadari bahwa ini adalah untuk saya menyingkirkan keterikatan iri hati. Terlepas dari itu, saya masih merasa tidak nyaman bergaul dengan teman saya dan gadis itu. Saya tidak ingin dekat dengan mereka bahkan saat istirahat. Pada saat itu, saya terus menyimpan emosi di dalam diri saya.
Suatu hari saat istirahat, saya tidur di atas meja. Saya tahu harus menyingkirkan iri hati. Saya telah menolaknya dengan berpikir "iri hati musnah" beberapa kali di pikiran saya, tetapi saya masih sulit menyingkirkan keterikatan ini. Saya tahu harus membuang substansi semacam itu, tetapi saya merasakannya berputar seperti ombak di pikiran saya. Saya terus-menerus menolak iri hati ketika saya tiba-tiba menemukan tidak ada yang tersisa di pikiran saya, karena keterikatan iri hati telah hilang. Saya sangat terkejut dengan kontras yang tajam. Melalui belajar Fa, saya kemudian menyadari bahwa itu karena saya mengenali keterikatan saya dan menolaknya sehingga Guru membantu saya menyingkirkan substansi seperti itu dari tubuh saya.
Saya sekarang memiliki pemahaman yang lebih baik tentang apa yang dikatakan Guru di ZhuanFalun, “Kultivasi tergantung pada diri sendiri, sedangkan evolusi gong tergantung pada Shifu.” (ZhuanFalun)
Setelah itu, saya bisa bergaul baik dengan wanita itu. Sebelum lulus SMA, saya mempertahankan hubungan baik dengan teman saya dan wanita itu. Meskipun saya masih memiliki sedikit iri hati, terlalu lemah untuk mengendalikan saya. Saya sekarang bisa dengan tegas menolak substansi seperti itu di pikiran saya.
Kumpul dengan keluarga saya juga dapat mengultivasi Xinxing saya. Terlepas dari kenyataan bahwa ibu dan saya adalah kultivator Dafa, kami masih bertengkar. Ibu akan mengomeli saya jika saya membuat kesalahan atau memiliki pendapat yang berbeda dengan dia. Meskipun saya dapat segera menyadari apa yang dia katakan, dia masih akan mengomeli saya empat atau lima kali, yang membuat saya sangat kesal. Fenomena semacam itu membuat saya menyadari bahwa ego saya terlalu besar, dan saya tidak tahan untuk dikritik oleh orang lain dan hanya peduli pada diri sendiri. Setelah menyadari hal ini, saya mulai mentolerir dan menolak emosi negatif tersebut. Meskipun saya masih merasa tidak nyaman sesekali, saya tahu saya seorang kultivator. Oleh karena itu, saya harus toleran terhadap kritik dan harus berpikir lebih banyak tentang orang lain.
Media sosial sangat menarik bagi orang modern. Saya dulu dipengaruhi oleh kecenderungan ini. Pada saat itu, saya terobsesi dengan pacaran, membaca novel dan komik di Internet. Setiap kali saya melihat teman sekelas menggunakan telepon mereka, saya akan bergabung dengan mereka. Meskipun saya belajar Fa, melakukan latihan, dan memancarkan pikiran lurus dengan ibu setiap hari, saya memperlakukan hal-hal itu sebagai bagian dari rutinitas harian dan tidak memiliki kemauan yang kuat untuk berkultivasi. Saya secara bertahap menyadari pentingnya Dafa ketika saya tumbuh dewasa. Di tahun senior saya di sekolah menengah, saya tidak berteman dengan banyak orang yang saya temui di Internet dan berhenti membaca komik dan novel online. Saya dapat merasakan peningkatan, karena Guru membersihkan hal-hal negatif itu dari pikiran dan tubuh saya.
Setelah beberapa waktu, saya mulai membaca novel romantis online lagi. Sering sekali, saya merasa tidak nyaman di bagian tubuh saya. Pada awalnya, saya tidak menyadari itu disebabkan oleh membaca novel online. Meskipun saya ingin berhenti dari kebiasaan ini, itu lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Saya mulai menolak pemikiran untuk membaca novel ketika gagasan itu muncul dalam pikiran saya. Guru kemudian memurnikan tubuh saya. Ini membuat saya merasa bersalah karena tidak gigih dalam kultivasi. Pada saat yang sama, saya juga merasa terharu, karena Guru tidak pernah mencampakkan saya. Saya memutuskan untuk berhenti dari Internet dan dengan rajin mengultivasi diri sendiri.
Setelah berhenti dari novel, saya mulai membaca konten web lain setiap saat. Akibatnya, saya terganggu oleh hal-hal itu dalam mimpi. Saya sangat terkejut dengan mimpi saya sehingga saya mulai tidur di kamar ibu. Untuk menghentikan gangguan tersebut, saya meminta bantuan Guru dengan mengatakan bahwa saya tidak akan pernah membaca jenis konten web itu lagi. Berkali-kali, saya merasakan keterikatan saya ke Internet menjadi lebih lemah dan lebih lemah saat pikiran dan tubuh saya dimurnikan oleh Guru. Sekarang saya dapat menolak gangguan musik pop dan media sosial.
Saya juga menemukan bahwa setelah membaca konten web, akan sulit untuk tetap tenang ketika belajar Fa, melakukan latihan, dan memancarkan pikiran lurus. Saya berharap setiap kultivator muda dapat belajar dari pelajaran saya. Mari lakukan tiga hal dengan baik dengan melepaskan keterikatan kita ke ponsel, internet, dan media sosial.
IV. Kesimpulan
Masih banyak hal yang perlu dilakukan lebih baik dalam kultivasi saya. Khawatir bahwa saya akan meninggalkan Dafa, ibu mengajak saya untuk melakukan tiga hal. Sekarang setelah saya dewasa dan benar-benar menyadari apa itu Dafa, serta arti kultivasi, saya akan lebih gigih dalam kultivasi bersama ibu.
Terima kasih, Guru! Terima kasih, rekan praktisi!
(Disampaikan pada Konferensi Berbagi Pengalaman Taiwan 2018)