(Minghui.org) Para pengunjung pameran menyatakan terima kasih karena mendapatkan informasi serta tersentuh menemukan Falun Dafa di 2018 Baby Boomers Expo di San Juan, Puerto Rico.
Saat mendekati stan Dafa, banyak pengunjung berhenti, memperlambat dan melihat poster serta spanduk. Membaca tentang penganiayaan terhadap praktisi Falun Dafa di Tiongkok, wajah mereka terlihat tidak percaya, kebencian, dan kesedihan. Kebanyakan terdiam, menggelengkan kepala mereka saat membaca, sementara lainnya tidak mampu menahan perasaan mereka. Beberapa orang tersentak dan berbisik, “Oh tidak! Apakah ini benar-benar terjadi? Apakah ini benar?”
Praktisi yang berjaga di stan menjelaskan tentang Falun Dafa dan penganiayaan oleh rezim komunis di Tiongkok. Beberapa pengunjung membaca lebih banyak tentang Dafa. Banyak yang menandatangani petisi DAFOH (Doctors Against Forced Organ Harvesting) yang menyerukan perhatian terhadap pembunuhan praktisi yang direstui negara demi organ mereka di Tongkok.
Beberapa orang bertanya dengan ragu, “Mengapa tidak melakukan sesuatu terhadap hal ini?” Praktisi memperlihatkan resolusi dari Kongres Amerika Serikat yang mengutuk Tiongkok karena penganiayaannya terhadap praktisi Falun Dafa, agama lain serta kelompok minoritas.
Kerumunan orang yang melewati stan, ada yang hanya melirik poster-poster sebelum langsung berjalan ke meja untuk menandatangani petisi tanpa diskusi atau penjelasan apa pun. Salah seorang berkata, “Jika Anda tidak mendukung ini, lalu apa yang akan Anda dukung?!”
Seorang wanita berhenti setengah jalan di salah satu spanduk praktisi dan berkata, “Lihat! Bulu roma saya berdiri! Ini mengerikan, mengerikan – tidak mungkin benar!” Dia selesai membaca dengan rasa sakit di matanya dan berkata kepada seorang praktisi. “Ini tidak mungkin. Di mana saya bisa menandatangani? Saya akan kembali bersama keluarga. Kami semua akan menandatanganinya.” Dan dia melakukannya: satu jam kemudian, dia membawa ayah, ibu, saudari, dan dua temannya, semuanya menandatangani petisi.
Setelah mengetahui tentang Dafa dan prinsip Sejati-Baik-Sabar, beberapa pengunjung bertanya tentang mempelajari latihan serta memperoleh buku utama, Zhuan Falun. Beberapa pengunjung mencoba latihan Dafa dan pergi dengan senyuman serta rasa terima kasih.
Stan Falun Dafa terlihat sederhana dibandingkan dengan banyak stan teknologi tinggi di pameran. Stan praktisi menampilkan foto Guru Li Hongzhi, pencipta Falun Dafa, di sampul majalah Qigong tahun 1993.
“Ini adalah stan paling penting di sini,” kata salah satu pengunjung setelah berbicara dengan praktisi. Beberapa pengunjung menyemangati praktisi untuk meneruskan upaya mereka. “Kalian tahu, kalian sedang melakukan hal yang paling penting di pameran ini,” kata seorang pengunjung.