(Minghui.org) Shen Yun World Company mempersembahkan 11 pertunjukan di lima kota di Korea Selatan antara 17 dan 31 Maret 2019.
Pertunjukan di Goyang, Suwon, Gangneung, Daegu, dan Cheongju menarik penonton dari daratan Tiongkok, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan negara-negara lainnya.
Shen Yun World Company menyelesaikan tur Korea Selatan 2019 pada tanggal 31 Maret di Cheongju Art Center di Cheongju
Tiket pertunjukan Shen Yun di Gyeonggi Arts Center di Suwon, Korea Selatan, pada tanggal 2 Maret terjual habis
Shen Yun World Company di Gangneung, Korea Selatan pada 24 Maret
Meningkatkan Moralitas Manusia
Namgung Song, direktur Wonju cabang dari Masyarakat Korea untuk Pendidikan Musik, hadir di pertunjukan Shen Yun di Gangneung, Korea Selatan, pada 24 Maret
“Dunia kita menjadi lebih baik karena Shen Yun… Hati saya benar-benar tersentuh,” katanya.
“Kombinasi sempurna dari alat musik tradisional dan orkestra simfoni modern menghasilkan musik yang mengagumkan serta menyentuh hati.”
“Arsitektur Tiongkok kuno (latar belakang) demikian spektakuler dan mengagumkan. Sinkronisasi latar belakang yang menampilkan dunia dewata dan pertunjukan di panggung sangat mulus.”
“Shen Yun meningkatkan moralitas manusia dan mengajarkan kebenaran hidup kepada orang-orang. Sungguh sangat bagus.”
“Shen Yun sangat menekankan pada tradisi. Jika orang-orang mengabaikan tradisi, maka kualitas dunia modern tidak akan baik. Oleh karena itu, pertunjukan ini benar-benar bermakna. Bagi manusia modern, Shen Yun adalah sebuah ajaran yang sangat bagus.”
“Mereka memiliki tanggung jawab yang besar. Saya doakan mereka sehat dan berharap mereka bisa meningkatkan upaya untuk menyebarkan budaya indah ini ke seluruh dunia,” katanya.
Penuh Semangat dan Vitalitas
Ha Chulkyung, ketua Asosiasi Seni Rupa Korea, hadir di pertunjukan Shen Yun di Goyang, Korea Selatan, pada 17 Maret
“Ini adalah pertunjukan kelas dunia. Sungguh indah dan menyentuh hati,” ujarnya.
“Tarian Tiongkok klasik [pertunjukan oleh Shen Yun] berbeda dengan tarian Korea. Ini penuh dengan semangat dan vitalitas. Sangat kreatif serta dinamis.”
“Sinkronisasi antara para penari di atas panggung, gambar di latar belakang sangat indah. Koordinasi keseluruhannya sempurna.”
“Bukan menggunakan bahasa vokal, Shen Yun menggunakan tarian untuk menggambarkan budaya Tiongkok berumur 5.000 tahun. Hal ini membuat para penonton merasa hangat dan akrab, dan [kami] termotivasi karenanya.”
“Setiap babak pertunjukan begitu spektakuler dari awal hingga akhir. Pertunjukan indah ini sulit ditemui, bahkan di negara lain,” katanya.
Pertunjukan Anggun dari Awal hingga Akhir
Kang Sang-tae, anggota dan wakil ketua Dewan Kota Seongnam, bersama dengan istrinya di Gyeonggi Arts Center di Suwon, Korea Selatan, pada 21 Maret
“Indah, sangat indah… Para penari membawakan pertunjukan yang anggun dari awal hingga akhir,” katanya.
“Saya senang melihat tarian tradisional Tionghoa yang memiliki sejarah panjang. Sangat luar biasa bisa berada di sini.”
“Tarian, vokalis, keterampilan tingkat tinggi dari para penari, semuanya sangat mengesankan,” ujarnya.
“Dewa-dewa membantu orang-orang baik, dan orang-orang ini bisa hidup dengan baik. Saya merasa harus hidup dengan kebaikan di dalam hati saya.”
“Ini adalah pertunjukan yang tidak bisa sering ditampilkan. Orang-orang harus datang melihatnya paling tidak sekali saja. Acara-acaranya bagus bagi orang-orang dari segala umur dan jenis kelamin,” tambahnya.
Istri Kang sangat tersentuh dengan keterampilan para penari, “Pertunjukan ini tidak seperti pertunjukan lainnya,” katanya.
Menyentuh Hati dan Bagaikan Terapi
Joo Seolya, seorang produser dan direktur di sebuah perusahaan film Korea, hadir di Suseong Artpia Theater di Daegu, Korea Selatan, pada 28 Maret
“Sangat menyentuh hari dan bagaikan terapi,” katanya.
“Pertunjukkan ini hadir sebelum pameran desain kostum Korea saya yang akan datang, dan saya bisa menggunakan beberapa elemen yang saya pelajari dari Shen Yun.”
“Efek kombinasi antara latar belakang pertunjukan dengan panggung luar biasa, seperti karakter animasi menjadi hidup di atas panggung.”
“Gedung-gedung dan patung-patung di latar belakang tampak sangat nyata,” ujarnya.
Penonton Daratan Tiongkok Terbang ke Korea Selatan untuk Menonton Shen Yun
Huang, seorang periset ilmiah dari daratan Tiongkok, mengambil cuti kerja untuk terbang ke Korea Selatan demi menonton Shen Yun. Dia mengagumi upaya Shen Yun menghidupkan kembali budaya tradisional Tionghoa.
“Para dewa pasti eksis di suatu tempat,” katanya, “Saya akan selalu memegang kata-kata saya dan mengendalikan diri.” Dia berharap Shen Yun bisa segera tampil di Tiongkok.
Chen, seorang penonton lainnya dari daratan Tiongkok, membawa putrinya ke Korea Selatan. Mereka dua kali menonton pertunjukan.
“Energi yang sangat kuat menggetarkan seluruh tubuh. Kebaikan pasti akan dapat mengalahkan kejahatan. Sejati-Baik-Sabar pasti akan dapat kembali ke dunia manusia dan mengalahkan kejahatan. Saya percaya hari ini akan segera tiba.”
“Ini sungguh bisa mengguncang bagian terdalam dari hati… Jika Shen Yun pergi ke daratan, setiap pertunjukan di mana pun di Tiongkok pasti akan terjual habis. Karena dia mempromosikan keindahan dan kebaikan,” tambahnya.
Pertunjukan akan Datang
Shen Yun melanjutkan tur dunianya dengan pertunjukan-pertunjukan yang akan datang di Provinsi Aix-En, Prancis, 2–6 April; Kaohsiung, Taiwan, 3–7 April; Kota Meksiko, Meksiko, 4–7 April; dan Seattle, Washington, 2–7 April.
Untuk informasi lebih lanjut tentang tiket dan tanggal, silakan kunjungi http://shenyun.com.