(Minghui.org) Saya mulai berlatih Falun Dafa pada bulan Maret 1999. Berkat perlindungan Guru, saya bisa mengatasi penderitaan dan kesulitan. Dengan demikian saya dapat memenuhi sumpah dan menjalankan misi saya.
Melafalkan Fa di Kamp Kerja Paksa
Saya ditangkap dan dibawa ke kamp kerja paksa selama Pertandingan Olimpiade Beijing pada tahun 2008. Saya sangat menyesal sehingga saya tidak bisa melafalkan Fa Guru kecuali "Lunyu" dan beberapa puisi dari Hong Yin. Saya tidak takut ketika melafalkan Fa di kamp kerja paksa. Saya melafalkan apa pun yang saya ingat dan melafalkan Fa setiap menit dan di mana saja. Saya sangat percaya pada Fa dan menolak untuk "diubah." Saya sepenuhnya percaya pada Guru. Tidak peduli bagaimana penjaga memperlakukan saya atau ke mana pun mereka membawa saya, saya melafalkan Fa dalam pikiran saya sepanjang waktu, dan tidak membiarkan pikiran egois mengambil keuntungan dari saya.
Guru melihat hati saya dan mengatur agar saya dipindahkan ke sel lain. Seorang praktisi di sel itu bisa melafalkan banyak Fa. Dia tampak lemah dan kurus. Dia menuliskan Fa yang bisa diingatnya di selembar kertas di bawah cahaya remang di dalam selimutnya, meskipun sel dipantau setiap saat. Dia kemudian memberikannya kepada saya. Saya berupaya keras menghafal.
Kejahatan sangat ketakutan bahwa kami para praktisi menyebarkan Fa di antara kami. Para penjaga memeriksa pakaian, selimut, dan kebutuhan sehari-hari praktisi setiap beberapa hari. Mereka mencoba segala cara dan tidak membiarkan kami belajar Fa, sementara praktisi berusaha keras untuk melafalkan Fa. Selama satu praktisi di sel dapat melafalkan puisi Fa, praktisi lain di sel yang sama dapat segera melafalnya. Selama para praktisi di satu sel bisa melafalkan Fa, para praktisi di sel lain bisa melafalkannya segera. Saya menghafal "Ceramah Fa di Konferensi Fa Chicago 2004" pada waktu itu.
Kami seperti kapal kesepian yang tersesat di laut tiba-tiba melihat mercusuar. Kami merindukan asupan Fa, bimbingan, dan penyelamatan lebih dari sebelumnya. Dengan banyak melafalkan Fa, kami meletakkan dasar yang baik untuk tindakan kami di masa depan melawan penganiayaan.
Melawan Penganiayaan dengan Tidak Menghitung
“Menghitung” adalah sistem pengawasan untuk mengelola para tahanan di kamp kerja paksa. Setiap tahanan harus menghitung saat mengambil makanan mereka, melakukan studi politik, atau melakukan pekerjaan buruh. Kami adalah pengikut Dafa yang berbicara kebenaran, mematuhi kebenaran, dan bukan tahanan. Tindakan kontra penganiayaan kami dimulai dengan tidak menghitung.
Suatu hari praktisi yang mengajar saya melafalkan Fa menolak untuk menghitung ketika mengambil makanan. Dia berada di baris tidak jauh dari saya. Saya melihat penjaga yang bertugas memarahinya dengan keras dan menyeretnya keluar dari barisan. Saya melangkah keluar dari barisan dan berkata dengan tenang bahwa saya juga tidak akan menghitung. Penjaga yang bertugas panik. Dia mungkin takut bahwa dia tidak dapat mengendalikan situasi jika semua praktisi menolak untuk menghitung. Dia membawa praktisi ke sel isolasi, dan membawa saya kembali ke sel.
Tidak ada praktisi yang makan pada hari itu. Sel itu sangat sunyi, meskipun saya khawatir dan merasa tidak nyaman. Tetapi para praktisi tahu bahwa seorang praktisi mengingatkan kita untuk bangun. Kami bertekad untuk menentang penganiayaan. Ketika kami turun tangga mengambil makanan, kami sepakat bahwa semua praktisi tidak akan menghitung pada hari berikutnya, untuk menunjukkan dukungan kami kepada praktisi yang dikurung.
Para penjaga bingung oleh tindakan kami, dan sangat panik. Puluhan penjaga, dari bagian ruang tugas, bagian pemantauan, bagian pendidikan, datang dan menyeret semua praktisi turun tangga, dibawa keluar ke tanah yang tertutup salju -- untuk membekukan kami. Kami tidak diizinkan mengenakan mantel. Praktisi-praktisi yang telah lama ditahan tidak dapat menahannya.
Puisi Guru muncul di benak saya:
"Teratai jernih dalam dunia yang keruh bagaikan jutaan kuntum bunga Mei
Angin dingin membuat wajahnya makin berseri
Hujan salju yang sambung-menyambung bagaikan air mata Dewa dan Buddha
Mengharapkan bunga Mei pulang kembali
Jangan tersesat oleh hal-hal keterikatan dalam dunia
Teguhkan pikiran lurus
Sejak dulu kala hingga sekarang
Hanya untuk kali ini" ("Bunga Mei," Hong Yin II)
Saya bimbang. Untuk beberapa waktu saya tidak mendengar teriakan penjaga.
Salah satu praktisi pingsan dan jatuh ke tanah. Kesehatannya buruk karena penganiayaan yang lama. Saya berlari ke arahnya meskipun para penjaga menatap kami, memindahkannya ke samping, dan memeluknya. Saya hanya ingin menghangatkan dengan tubuh saya sendiri. Hati saya yang murni mungkin menyentuh para penjaga. Tidak ada dari mereka yang bergerak, mereka hanya melihat kami. Adegan ini mungkin telah memperbaiki dimensi tertentu.Adegan ini membuktikan apa yang Guru katakan:
“Bila dalam menghadapi kesulitan pikiran anda benar-benar dapat sangat lurus, di hadapan penganiayaan kejahatan, di hadapan gangguan, sepatah kata yang anda ucapkan dengan pikiran lurus yang kokoh, niscaya dapat segera mencerai-beraikan kejahatan, (tepuk tangan) dapat membuat orang yang diperalat oleh kejahatan berpaling melarikan diri, dapat membuat penganiayaan yang dilakukan kejahatan terhadap anda lenyap sama sekali, dapat membuat gangguan dari kejahatan terhadap anda lenyap tak tampak lagi." ("Ceramah Fa pada Konferensi Fa Internasional Amerika Serikat Barat ,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat - 7)
Penderitaan luluh.
Berlatih Latihan Bersama
Karena kami menolak menghitung, keenam praktisi ditahan di sel yang sama dan tidak perlu mengambil makanan, atau membeli kebutuhan sendiri. Ketika kami melihat penjaga, kami juga tidak perlu melapor. Ini adalah pengecualian pertama di kamp kerja paksa. Karena itu, kami memiliki lebih banyak waktu untuk belajar Fa, dan berbagi satu sama lain. Ketika kami belajar Fa lebih banyak, kami menyadari harus berbuat lebih banyak untuk menghentikan penganiayaan. Kami memutuskan untuk melakukan latihan bersama dan memberi tahu para tahanan tentang fakta kebenaran Falun Dafa.
Segera setelah kami melakukan latihan meditasi, para penjaga yang bertugas ketakutan dan berlari ke sel kami dengan tongkat listrik. Para penjaga dan tahanan yang bertugas menyeret kaki kami ke bawah, mengutuk, memukuli dan menyengat dengan tongkat. Itu tidak mempengaruhi kami. Kami terus melakukan latihan dan berupaya keras memberi tahu mereka fakta tentang Falun Dafa. Para penjaga tidak mendengarkan kami, tetapi menganiaya kami dengan lebih kejam. Mereka memborgol kami ke bingkai tempat tidur sepanjang waktu.
Seorang praktisi meminta untuk menggunakan toilet. Penjaga yang bertugas menyengat dengan tongkat listrik tanpa mengucapkan sepatah kata pun, dan dia pingsan. Setelah beberapa saat dia sadar. Meskipun dia terlihat lemah, dengan tekad kuat dia meminta narapidana yang bertugas menyampaikan kata-katanya kepada penjaga yang bertugas agar para praktisi bertemu para pemimpin kamp kerja paksa.
Melakukan Mogok Makan untuk Memprotes Penganiayaan
Karena kami kehilangan hak dasar untuk menggunakan toilet, kami melakukan mogok makan untuk melindungi martabat kami. Dua hari kemudian, para penjaga secara tidak manusiawi mencekok makan praktisi yang meminta untuk menggunakan toilet. Mereka kemudian mencekok semua praktisi lainnya. Kami tahu kehidupan para penjaga itu dalam bahaya karena penganiayaan mereka terhadap praktisi.
Kami tidak mau melihat kejahatan memanfaatkan para penjaga untuk menganiaya praktisi, sehingga kehilangan masa depan mereka. Kami mencoba mengatakan fakta sebenarnya kepada mereka dengan belas kasih. Tetapi mereka menghentikan kami berulang kali. Kami kemudian melafalkan puisi Guru satu per satu. Kami melafalkan puluhan puisi.
Semua orang merasakan energi yang kuat. Para dokter kamp mengendur. Para narapidana, penjaga, kepala penjaga, direktur kamp kerja paksa mengendur, dan berseru bahwa setiap praktisi sangat berbakat. Falun Dafa membuka pikiran mereka dan membangunkan hati nurani mereka sehingga mereka masih memiliki harapan untuk diselamatkan oleh Dafa.
Tim manajemen kamp kemudian sering memanggil kami. Mereka bertanya kepada praktisi yang menyanyikan lagu dengan baik untuk menyanyikan lagu-lagu Dafa untuk mereka. Kami memberi tahu mereka apa hak asasi manusia dasar, betapa berharganya kehidupan manusia, dan betapa indahnya Falun Dafa. Kami memberi tahu mereka bahwa setiap orang bertanggung jawab atas hidupnya, dan mendorong mereka untuk memilih masa depan yang cerah bagi diri mereka sendiri pada saat yang kritis ini.
Para penjaga mengubah sikap mereka terhadap semua praktisi. Kami tidak lagi mengenakan seragam tahanan, tidak melakukan kerja paksa, dan tidak menghadiri pelajaran politik. Para penjaga diam dan tidak ikut campur. Banyak narapidana mengetahui fakta kebenaran dan menyadari bahwa praktisi adalah orang baik. Mereka melindungi kami secara diam-diam.
Kami tidak akan pernah melupakan tanggal 13 Mei 2009. Semua praktisi berdiri dalam satu baris dan menyanyikan lagu "Ode to Master's Grace" dengan berlinang air mata. Suara kami bergema di udara kamp kerja paksa. Melalui jendela sel, kami melihat langit biru indah hari itu.