(Minghui.org) Agar lebih baik dalam menyelaraskan diri dengan prinsip-prinsip Sejati-Baik-Sabar dalam kehidupan sehari-hari mereka, para praktisi di Daerah Ibu Kota Seoul (SCA) berkumpul untuk mempelajari ajaran Falun Dafa pada tanggal 5 dan 12 Januari di Balai Kota Seoul. Mereka juga berfoto bersama di Gwanghwamun Plaza yang terkenal dan mengucapkan selamat tahun baru kepada Guru Li Hongzhi, pencipta Falun Dafa.
Praktisi Falun Dafa dari Daerah Ibu Kota Seoul (SCA) berkumpul di Gwanghwamun Plaza pada tanggal 12 Januari 2020, untuk mengucapkan selamat tahun baru kepada Guru Li.
Para praktisi membaca buku Zhuan Falun, buku utama Falun Dafa, di Balai Kota Seoul
Terdiri dari Seoul, Incheon, dan Provinsi Gyeonggi, SCA memiliki populasi 25 juta dan menempati peringkat sebagai salah satu wilayah metropolitan terbesar di dunia. Gwanghwamun Plaza terletak di sebelah Istana Gyeongbokgung, sebuah situs wisata dan bersejarah di kawasan ini.
Choi (wanita), yang berusia 50-an, melakukan perjalanan ke Seoul dari Provinsi Gyeonggi. Selama 30 tahun ia menderita penyakit tulang belakang dan mencoba berbagai perawatan. Lebih buruk lagi, dia mengalami kecelakaan mobil. Saat dirawat di rumah sakit, dia bertemu dengan seorang praktisi Falun Dafa yang sedang merawat seorang kerabat. Praktisi itu melakukan latihan Dafa setiap pagi di pintu masuk rumah sakit. Choi ingin tahu dan mempelajari latihan darinya.
Nyeri punggung Choi hilang setelah dia melakukan latihan untuk pertama kalinya. Dia diizinkan keluar dari rumah sakit satu minggu kemudian dan mulai pergi ke tempat latihan kelompok di dekat rumahnya. Dia mengatakan foto-foto lama menunjukkan betapa parahnya tulang punggungnya melengkung sebelum dia mulai berlatih Dafa.
“Dalam buku Zhuan Falun Guru, disebutkan bahwa banyak orang telah menderita untuk belajar Falun Dafa. Saya juga mulai berlatih setelah melalui banyak kesulitan,” kata Choi dengan berlinang air mata.
Liu (wanita) adalah seorang pengusaha sukses, memiliki kehidupan yang baik dan keluarga yang bahagia. Dia kemudian menderita kerugian finansial yang sangat besar karena kesalahan mitra bisnisnya. Dia menjadi depresi dan kelelahan secara emosional. Ketika dia pertama kali bertemu Falun Dafa, dia berpikir latihan itu ‘ajaib.’ Ketika dia terus membaca Zhuan Falun, buku utama, dia sangat terkesan. “Ini adalah ajaran sejati yang dapat membimbing orang ke tingkat tinggi dalam latihan kultivasi,” katanya.
Dengan mengikuti prinsip-prinsip Dafa, Liu menjadi lebih toleran dan berbelas kasih. “Banyak masalah yang saya khawatirkan di masa lalu tidak ada lagi,” katanya selama Konferensi Berbagi Pengalaman Falun Dafa Korea pada bulan November 2019. “Menenangkan diri dan meningkatkan karakter saya, sungguh banyak membantu saya. Saya sekarang orang yang positif.” Di waktu luangnya, dia berbagi informasi tentang Falun Dafa dengan yang lain, berharap lebih banyak orang mendapat manfaat dari latihan ini seperti yang dia peroleh.