(Minghui.org) Parade Festival Seni Lingkungan Tamsui 2020 dimulai pada 27 September 2020, di Alun-alun Tamsui Old Street di Kota Taipei. Parade tahunan ini menampilkan budaya daerah yang kaya dan seni yang unik. Ini adalah tahun keempat Tian Guo Marching Band secara berturut-turut diundang untuk berpartisipasi dalam pawai. Dalam tahun yang dibayangi pandemi virus corona, pemerintah Taipei memutuskan untuk melanjutkan acara dengan tujuan agar masyarakat dapat bersosialisasi kembali satu sama lain dan menemukan harapan di saat krisis.
Hou Yu-ih, walikota Kota Taipei, bersama anggota kelompok seni yang berpartisipasi, memulai acara pada pukul 3 sore, meski cuaca hujan. Acara ini diikuti parade yang terdiri sekitar 40 kelompok dan lebih dari 1000 peserta. 130 Anggota Tian Guo Marching Band yang mengenakan kostum tradisional Tiongkok berwarna biru dan putih telah menarik perhatian banyak orang. Para pejalan kaki berhenti untuk mengambil foto dan merekam pertunjukan mereka.
Tian Guo Marching Band yang dibentuk oleh praktisi Falun Gong tampil di Parade Festival Seni Lingkungan Tamsui meskipun hujan deras.
Tian Guo Marching Band tampil di jangkar emas Tamsui di akhir festival.
Tian Guo Marching Band memainkan lagu rakyat Taiwan yang populer, serta beberapa lagu yang menggambarkan keindahan Falun Dafa. Arthur Wu, direktur distrik Tamsui, memuji penampilan band tersebut.
Banyak turis meminta suvenir bunga lotus, yang berisi pesan Falun Dafa. Mereka berterima kasih kepada praktisi atas hadiah yang sangat indah.
Barisan bidadari yang mengenakan kostum tradisional Tiongkok berjalan di belakang barisan marching band. Mereka memberikan bunga lotus dan informasi mengenai latihan spiritual, untuk berbagi keindahan Falun Dafa.
Seorang pria berkata, “Kami kebetulan lewat jalan ini ketika kami melihat Tian Guo Marching Band. Meski hujan, kami tidak ingin pergi. Kami tetap di sini untuk menikmati pertunjukan.”
Seorang wanita berkata, "Semangat Tian Guo Marching Band patut dipuji, tetap tampil meski cuaca buruk." Temannya bernama Lu juga memuji band dan berkata, “Band ini mengagumkan. Merupakan salah satu grup terbesar dalam pawai hari ini. Kostum mereka begitu indah dan semua kru-nya sangat energik."
Du, seorang penduduk setempat, berkata, "Kami menerima hadiah yang indah hari ini, sekuntum bunga lotus dengan pesan 'Falun Dafa Baik.’"
Li dari Kaohsiung, yang memainkan terompet di Tian Guo Marching Band, berkata, “Ini ketiga kalinya saya mengikuti festival ini. Senang sekali bisa melihat penonton lagi. Saya naik bus dari Kaohsiung jam 5 pagi hari ini. Meskipun hujan terus turun di Tamsui, kami tetap melakukan yang terbaik untuk tampil. Awal tahun ini, banyak acara di ruang terbuka dibatalkan karena virus corona. Saya berpikir betapa berharganya bisa menghadiri festival di tahun ini dan berbagi keindahan Falun Dafa melalui musik. Karena musik yang kami mainkan murni dan tenang, saya yakin ia akan memberi harapan pada orang-orang di masa sulit seperti ini."
Tian Guo Marching Band tampil di jangkar emas Tamsui setelah parade, mengakhiri acara hari itu dengan sempurna.