(Minghui.org) Praktisi sering berkomunikasi dan berinteraksi satu sama lain, terutama mereka yang berada dalam kelompok belajar Fa yang sama. Saat mereka meningkat, mereka yang telah berlatih selama bertahun-tahun mungkin merasa sulit untuk berkomunikasi dengan orang biasa, termasuk anggota keluarga mereka yang tidak berlatih. Karena itu, mereka cenderung lebih banyak berinteraksi dengan rekan praktisi, dan keterikatan emosional dapat berkembang seiring waktu.
Emosi yang saya bicarakan tidak hanya antara praktisi wanita dan pria. Begitu keterikatan emosional muncul, praktisi mungkin merasa lebih dekat satu sama lain, dan terlibat dalam acara pernikahan keluarga praktisi lain, perayaan kelahiran, pemakaman, atau acara duniawi lainnya.
Saat kita menghadapi masalah atau kesulitan, kita mungkin memiliki persyaratan yang lebih tinggi untuk orang yang dekat dengan kita. Jika pihak lain tidak memenuhi persyaratan ini, kebencian mungkin akan timbul. Sangat mudah untuk memiliki kesalahpahaman yang mendatangkan masalah yang tidak perlu, dan dapat menimbulkan hambatan untuk kultivasi kita. Praktisi dengan Xinxing yang buruk mungkin lupa bahwa mereka adalah praktisi, dan perilaku emosional mereka dapat mengganggu yang lain. Fenomena ini selalu ada di kalangan praktisi.
Bahkan lebih berbahaya ketika perasaan tumbuh antara praktisi pria dan wanita. Ini adalah sesuatu yang harus disadari oleh setiap praktisi. Menurut tradisi kuno, pria dan wanita tidak boleh saling memberikan barang secara langsung, untuk menghindari kontak tubuh. Jika praktisi tidak memerhatikan, mungkin akan ada lebih banyak gangguan dan masalah, jadi kita harus waspada tentang ini.
Tentu kita masih hidup di antara manusia biasa dan harus berinteraksi dengan orang lain, lalu apa yang harus kita lakukan? Saya pikir yang terbaik adalah menggunakan belas kasih dan kebaikan untuk menggantikan emosi. Baik berinteraksi dengan rekan praktisi, mengklarifikasi fakta kepada manusia biasa, atau dengan anggota keluarga, kita harus selalu memperlakukan setiap orang dengan belas kasih dan kebaikan.
Guru berkata pada kita untuk “mengultivasi diri hingga mencapai kesadaran lurus yang tanpa ego dan tanpa mementingkan diri sendiri.” (“Sifat Kebuddhaan Tanpa Kebocoran” di Petunjuk Penting Untuk Gigih Maju) Kita harus memiliki lebih banyak toleransi, lebih banyak pengertian, dan lebih sedikit konsep pemikiran manusia. Kita harus menghilangkan kekurangan dan melakukan tiga hal dengan baik, sehingga kita dapat dengan cepat memperbaiki dan menghilangkan belenggu pemikiran dan emosi manusia. Hanya dengan begitu jalur kultivasi kita akan menjadi luas, dengan lebih sedikit kesulitan dan kesengsaraan, dan kita dapat menyelamatkan lebih banyak orang.