(Minghui.org) Yu Yongman, seorang warga 65 tahun dari Kota Liaonyang, Provinsi Liaoning, meninggal di Pusat Penahanan Liaoyang pada tanggal 23 Februari 2020. Para pejabat mengklaim bahwa penyebab kematian adalah "penyakit mendadak."
Yu sangat sehat sebelum penangkapannya pada tanggal 15 November 2019 karena memegang teguh keyakinannya pada Falun Gong. Dia sering bersepeda atau berjalan berkeliling untuk memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan terhadap Falun Gong. Keluarganya telah meminta otopsi dan video pengawasan dari pusat penahanan. Mereka juga berencana untuk menyewa pengacara untuk mencari keadilan baginya.
Yu Yongman
Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah meditasi berdasarkan prinsip Sejati-Baik-Sabar. Sejak Partai Komunis Tiongkok (PKT) mulai menindas latihan ini pada Juli 1999, sejumlah besar praktisi telah ditangkap, ditahan, dipenjara dan disiksa.
Penahanan di Kamp Kerja dan Penjara Empat Tahun
Yu adalah seorang karyawan Perusahaan Petrokimia Liaoyang. Dia ditangkap dan ditahan selama satu bulan setelah pergi ke Beijing pada Oktober 1999 untuk memohon keadilan bagi Falun Gong, akhirnya dijatuhi hukuman dua tahun kerja paksa pada tanggal 1 Desember 1999. Dia dipaksa melakukan kerja tidak dibayar dan menjalani cuci otak di kamp kerja paksa.
Untuk menghindari penganiayaan lebih lanjut, Yu tinggal jauh dari rumah setelah dibebaskan. Dia ditangkap lagi pada tanggal 25 Februari 2004 setelah dilaporkan karena mendistribusikan materi Falun Gong di Kota Yingkou (juga di Provinsi Liaoning, sekitar 100 km dari kota kelahirannya di Liaoyang). Agen dari Departemen Kepolisian Laobian mengirimnya ke Pusat Penahanan Yingkou.
Yu kemudian dijatuhi hukuman empat tahun penjara. Dia pertama kali ditahan di Penjara Anshan, kemudian dipindahkan ke Penjara Dalian pada Desember 2007.
Yu dijadwalkan dibebaskan pada tanggal 10 Maret 2008, tetapi keluarganya dan beberapa praktisi setempat menunggu di luar penjara sepanjang hari, kemudian mereka mengetahui bahwa ia telah dikirim langsung ke Pusat Cuci Otak Heizuizi.
Tiga Praktisi DihukumKarena Mengakses Informasi Tanpa Sensor
Yu sedang membaca buku-buku Falun Gong di rumah praktisi lain pada tanggal 15 November 2019 ketika polisi menerobos dan menangkapnya. Dia pertama kali dibawa ke Kantor Polisi Gongnong sebelum dikirim ke Pusat Penahanan Liaoyang.
Empat hari kemudian, polisi Liaoyang menangkap tiga praktisi lagi di Distrik Hongwei, termasuk Liu Ying, Di Shaoqun, dan istrinya Xiong Hui. Polisi menggeledah rumah praktisi dan menuduh mereka memasang antena parabola untuk menerima sinyal dari New Tang Dinasy TV (NTD), stasiun televisi luar negeri yang dikenal melaporkan informasi tanpa sensor tentang Tiongkok.
Sementara itu, penahanan administratif Yu ditingkatkan menjadi penahanan pidana, dengan alasan bahwa parabola ditemukan di kediamannya. Polisi mencoba memaksa Yu untuk bersaksi bahwa Liu telah memasang parabola untuk Di.
Xiong kemudian dibebaskan, tetapi Yu, Di, dan Liu tetap ditahan dan kasus mereka dibawa ke Kejaksaan setempat.
Yu meninggal dalam tahanan pada tanggal 23 Februari, menjadi praktisi keempat di Distrik Hongwei yang dikonfirmasi telah meninggal akibat penganiayaan. Tiga praktisi lainnya yang meninggal termasuk Xu Guixia (istri Liu Ying), Xu Yuzhi, dan Lin Yongduo. Xu Guixia ditangkap pada tanggal 27 Oktober 2016, dan ditahan di Pusat Penahanan Liaoyang. Dia meninggal pada tanggal 7 November 2016, dengan penyebab kematian yang belum diketahui.
Pelaku Utama:
Zhao Jinlong, manajer Divisi Keamanan Dometik: +86-13904190110, +86-419-5150271, +86-419-5150161 (O)
Pusat Penahanan Liaoyang: +86-419-3149100, +86-41-3149116, +86 -419-3149888, +86-419-3149112
Artikel terkait dalam Bahasa Mandarin: