(Minghui.org) 13 Mei 2020 adalah peringatan 28 tahun pengenalan Falun Dafa ke publik dan Hari Falun Dafa Sedunia ke 21. Pejabat terpilih di Kanada mengeluarkan proklamasi, penghargaan dan surat untuk menandai acara tersebut.
Proklamasi Hari Falun Dafa di Kota Victoria, Ibu kota dari Provinsi British Columbia.
Walikota Victoria dan Tamara Jansen, Anggota Parlemen dari Kota Cloverdale-Langley, mengeluarkan sebuah proklamasi dan surat.
“Falun Dafa adalah sebuah latihan kuno tingkat tinggi dan latihan meditasi pikiran, jiwa dan raga berdasarkan prinsip alam semesta Sejati,Baik, dan Sabar,” sebut proklamasi tersebut.
“Selama masa sulit pandemi Covid-19 sekarang ini, kita semua diingatkan betapa pentingnya nilai-nilai dan prinsip ini untuk kita semua.”
Surat dari Anggota Parlemen Tamara Jansen dari Kota Cloverdale-Langley
“Saya sangat senang menyampaikan salam hangat saya kepada semua yang merayakan Hari Falun Dafa,” tulis Anggota Parlemen Tamara Jansen. “Meski perayaan ini dilakukan dalam bentuk yang berbeda tahun ini, prinsip-prinsip Falun Dafa Sejati, Baik, dan Sabar dihormati dan dirayakan.”
“Kanada memiliki catatan kuat mendukung kebebasan beragama, hak asasi manusia dan supremasi hukum. Rekan saya dan saya akan selalu berjuang untuk kebebasan ini di seluruh dunia.”