(Minghui.org) Pihak berwenang di Provinsi Guizhou melancarkan "target nol" pada Maret 2020, dalam upaya lain untuk memaksa praktisi Falun Gong di provinsi itu melepaskan keyakinan mereka pada prinsip Sejati-Baik-Sabar (prinsip dasar Falun Dafa atau disebut pula Falun Gong).
Dilaporkan bahwa Komite Urusan Politik dan Hukum (PLAC) di Guizhou mengeluarkan perintah untuk sepenuhnya "mentransformasi" semua praktisi antara tahun 2020 dan 2023. Perintah mereka didasarkan pada dokumen (No. 101) yang dikeluarkan oleh PLAC pusat di Beijing, berjudul "Perihal Mengurangi Jumlah Praktisi Falun Gong."
Partai Komunis Tiongkok telah menganiaya Falun Gong, sebuah latihan spiritual dan meditasi kuno, sejak Juli 1999. Komite Urusan Politik dan Hukum, sebuah lembagadi luar peradilan yang mengawasi keamanan negara, kejaksaan dan sistem pengadilan, telah memainkan peran sentral dalam penganiayaan terhadap Falun Gong.
Berdasarkan perintah dari Komite Urusan Politik dan Hukum Guizhou, polisi dan staf dari komite perumahan telah mengunjungi setiap praktisi yang berada dalam daftar mereka dan mengancam mereka untuk menandatangani pernyataan untuk melepaskan keyakinan mereka pada Falun Gong.
Perintah tersebut menyatakan bahwa setiap praktisi yang menolak untuk menandatangani pernyataan berisiko memengaruhi pekerjaan anggota keluarga mereka atau akses masuk perguruan tinggi bagi putra-putri mereka dan individu/perusahaan yang mempekerjakan mereka akan diminta untuk membantu proses "transformasi". Jika praktisi masih menolak untuk melepaskan keyakinan mereka setelah langkah-langkah di atas, mereka akan dikirim ke pusat pencucian otak untuk “dididik” lebih lanjut.
Beberapa anggota staf komite perumahan di Kota Tongren melecehkan Huang Fadi pada 11 Maret. Cucunya dipaksa untuk menandatangani pernyataan menolak Falun Gong atas namanya. Anggota staf juga mengancam akan datang ke rumah Huang setiap bulan sejak saat itu.
Pihak berwenang di Kota Tongren juga melecehkan Deng Heyou beberapa kali antara 12 dan 22 Maret dan berusaha memaksanya menandatangani pernyataan melepaskan Falun Gong. Mereka mengambil foto Deng dan mengintimidasi keluarganya. Deng telah menolak untuk mengkhianati keyakinannya.