(Minghui.org) Seorang wanita berusia 70 tahun di Kota Lanzhou, Provinsi Gansu diawasi sepanjang waktu selama berminggu-minggu antara akhir Februari dan Maret 2020 karena keyakinannya pada Falun Gong, sebuah aliran spiritual yang telah dianiaya oleh Partai Komunis Tiongkok sejak 1999.
Petugas mendobrak masuk ke rumah Wang Chunhua, pensiunan profesor dari Universitas Normal Northwest, pada tanggal 25 Februari 2020, mereka menipu dia agar percaya dengan mengatakan akan melakukan sensus.
Para petugas mengklaim bahwa mereka melihat banyak materi yang berhubungan dengan Falun Gong tergantung di pintu-pintu orang di lingkungan itu dan mencurigai Wang memasang materi. Tanpa surat perintah penggeledahan, mereka menggeledah rumahnya dan menyita komputer, printer, buku-buku Falun Gong dan beberapa materi terkait.
Wang mencoba mengklarifikasi fakta tentang Falun Gong kepada petugas, tetapi mereka tidak mendengarkan. Seorang petugas muda berusia 30-an menanggapi bahwa Partai Komunis Tiongkok adalah yang terbaik dan bahwa dia tidak percaya akan mendapatkan balasan karma karena ikut ambil bagian dalam penganiayaan.
Petugas yang sama juga secara paksa mengumpulkan sidik jari, sidik jari dan sampel darah Wang.
Sebelum melecehkan Wang, ia telah melecehkan beberapa praktisi lain yang tinggal di lingkungan tersebut.
Sebelum pergi, polisi memerintahkan Wang untuk menandatangani catatan interogasi. Dia menolak.
Seorang petugas kembali ke rumahnya pada tanggal 27 Februari dan menuntut dia menandatangani catatan interogasi atau menghadapi lima hari penahanan. Wang menolak membuka pintu.
Petugas melecehkannya beberapa kali antara tanggal 29 Februari dan 20 Maret 2020. Wang memperhatikan ada orang di luar gedung apartemennya sepanjang waktu yang mengawasinya selama periode itu.