(Minghui.org) Seorang praktisi pria dan seorang praktisi wanita di wilayah saya bekerja sama membagikan materi Dafa, dan proyek Dafa lainnya berduaan saja, untuk waktu yang lama. Ketika perasaan kekaguman dan romantis muncul di antara mereka, teman praktisi mengingatkan dan membagikan pemahaman dengan mereka beberapa kali, tapi tidak berhasil.
Mereka kemudian menjadi terlibat secara romantis dan keduanya mengakui kesalahan mereka. Meskipun mereka menunjukkan kemauan untuk meluruskan situasi dan mendengarkan peringatan teman praktisi, mereka terus melakukan hal-hal hanya berduaan dalam skala harian, dan bersikeras bahwa mereka tidak melakukan kesalahan.
Ada lebih dari hanya beberapa contoh praktisi pria dan wanita yang bekerja berduaan saja pada proyek di daerah saya, dan banyak yang memberikan hasil yang tidak sesuai. Ketika praktisi yang terlibat bersikeras bahwa mereka bekerja sama untuk menyelamatkan orang dengan lebih efisien, rekan praktisi mereka mulai menjadi tidak yakin dengan penilaian mereka.
Saya telah menemukan bahwa saya kurang mempunyai pemahaman jelas dari masalah ini, karena saya mempunyai ruang untuk meningkatkan kultivasi saya sendiri berkaitan dengan masalah tersebut. Saya mencari artikel Minghui yang relevan dan membacanya kembali, dan sadar bahwa untuk meluruskan situasi, praktisi harus mematuhi aturan perilaku konkret tertentu selain melepaskan diri dari keterikatan pada nafsu berahi.
Guru Li berkata kepada kita, “…bercita-cita luhur dan memedulikan hal-hal yang kecil.” (“Orang Suci,” Petunjuk Penting untuk Gigih Maju I)
Orang biasa juga percaya bahwa harus menjaga jarak yang pantas antar lawan jenis.
Kita semua hidup dan berkultivasi dalam triloka, di mana dipenuhi dengan nafsu berahi dan emosi. Selama kita masih berkultivasi, kita semua mempunyai keterikatan manusia, jadi berhubungan dekat jangka panjang dengan lawan jenis cenderung membiarkan emosi manusia tidak terkekang. Jika kita tidak berperilaku berdasarkan standar yang tinggi mengenai hubungan antar lawan jenis, kita akan meninggalkan celah yang dapat dimanfaatkan oleh kejahatan.
Beberapa praktisi yang saya maksud berdebat bahwa hubungan antara mereka murni dan tidak akan ada hal-hal tidak pantas yang akan terjadi. Saya sekarang merasa bahwa konsep pikiran tersebut sesungguhnya sama dengan tindakan irasional yang dideskripsikan di Zhuan Falun yaitu ada seorang yang memegang buku Dafa dan tidak takut ditabrak mobil.
Mengambil beberapa langkah mundur, bahkan jika praktisi tidak mengembangkan hubungan romantik, hubungan dekat mereka dalam jangka panjang sendiri saja bisa menyebabkan kritik dari orang biasa dan keresahan di keluarga masing-masing. Dari pandangan orang biasa, ini tidaklah normal bagi dua orang dengan jenis kelamin berbeda hanya berduaan saja dalam waktu yang lama. Sikap ini akan mengakibatkan ketidakpercayaan dan gangguan dalam keluarga. Sebagai praktisi Dafa, kita harus mematut diri sendiri dengan standar yang lebih tinggi, karena jalan kita adalah harus menjadi contoh untuk bisa diikuti oleh orang-orang di masa depan.
Guru berkata, “Jauh lebih agung dibandingkan tokoh teladan di tengah manusia biasa.” (Zhuan Falun)
Sebagai praktisi Dafa, standar kita lebih tinggi dari orang biasa. Bagaimana kita bisa merendahkan diri kita ke tingkat di mana masyarakat biasa telah merosot, dan bahkan lebih buruk lagi? Kita tidak bisa merendahkan standar perilaku kita dengan alasan bahwa kita melakukan aktivitas terkait Dafa.
Saya sekarang mendapat pemahaman lebih mendalam dari Fa Guru di “Ceramah Fa di Kota Los Angeles:”
“Saya mengatakan tentang gangguan kekuatan lama, apakah kalian pernah berpikir? Ini juga merupakan faktor dari pengikatan semacam itu! Hal apa yang dipandang paling utama oleh kekuatan lama dan alam semesta lama? Yaitu nafsu birahi, kelengahan antara pria dan wanita, hal ini dipandang paling utama.”
“Oleh sebab itu barang siapa telah melanggar pantangan dalam aspek ini, barang siapa telah berbuat tidak benar dalam aspek ini, maka kekuatan lama serta semua Dewa dari alam semesta itu tidak akan melindungi anda, dan juga akan mendorong anda ke bawah.”
“Anda tahu mereka justru berbuat demikian. Ada sebagian dari mereka yang berkesadaran sesat, kalian kira apakah dia dengan sungguh hati melangkah menuju kejahatan? Semua itu juga ada sebabnya.”
Rekan praktisi menunjukkan bahwa Guru telah menyuruh kita untuk mengikuti pedoman Minghui mengenai masalah utama, dan banyak artikel Minghui telah menekankan keseriusan masalah tersebut. Namun, dua praktisi yang terlibat berdebat, “Fa memiliki banyak tingkatan yang berbeda. Artikel Minghui hanyalah praktisi yang berbagi pemahaman pribadi mereka. Mereka bukanlah Fa. Setiap orang berada pada tingkat individu mereka. Bagian mana dari Fa yang mengatakan kita tidak bisa bekerja bersama berduan saja?”
Pemikiran saya adalah jika Guru telah memberi tahu setiap hal yang boleh atau tidak boleh kita lakukan dalam kultivasi kita, tidak akan ada lagi hal yang tersisa bagi kita untuk dikultivasikan dan dicerahkan.
Kesopanan adalah bagian integral dari budaya tradisional Tiongkok. Mematuhi kesopanan adalah dasar untuk menjadi orang yang mulia dalam masyarakat dan untuk menjaga keharmonisan dalam keluarga. Misalnya, menurut tradisi, pria dan wanita tidak boleh saling menyerahkan barang secara langsung; melainkan, mereka harus menggunakan perkakas. Itu dimaksudkan untuk mencegah potensi kontak tubuh.
Menurut ajaran lain, pria dan wanita seharusnya tidak tidur bersama dalam satu ruangan atau duduk di meja yang sama, yang membantu membuat jarak yang diperlukan antar lawan jenis. Konvensi ini dapat menumbuhkan rasa hormat dan malu yang pantas dalam masyarakat.
Sayangnya, hanya beberapa orang sekarang, dan bahkan hanya beberapa praktisi, mematuhi standar kesopanan ini. Beberapa praktisi menganggapnya dapat diterima dan beberapa bahkan merasa bangga dengan perilaku mereka selama mereka belum melakukan hubungan seksual. Mengapa orang berpikir seperti ini? Karena konsep pikiran semacam itu berkembang setelah kemerosotan moralitas masyarakat dan kita membandingkan diri kita dengan orang-orang biasa daripada dengan standar tinggi budaya tradisional Tiongkok. Jika kita tidak memenuhi standar tradisi asli, bagaimana kita bisa lebih meningkatkan diri kita sendiri ke tingkat yang diminta oleh Dafa?
Meskipun kita hidup di zaman yang berbeda, tradisi dan aturan yang diturunkan kepada manusia oleh dewa tidak berubah. Orang-orang yang lurus dengan rasa hormat dan malu yang kuat dalam masyarakat saat ini sangat memperhatikan nilai-nilai tradisional, dan menjaga jarak yang pantas antar pria dan wanita. Kontak pribadi yang berlebihan atau tidak pantas melanggar etika yang diberikan kepada umat manusia oleh dewa dan pasti akan menimbulkan nafsu berahi dan emosi yang tidak pantas antara pria dan wanita, yang pada akhirnya mengarah pada perilaku menyimpang yang difasilitasi oleh setan nafsu berahi.
Mengikuti tradisi dapat menjamin stabilitas keluarga dan masyarakat. Di sisi lain, mengabaikan tradisi atau menganggap enteng akan mengakibatkan rusaknya nilai-nilai keluarga dan ketidakstabilan dalam masyarakat. Sebagai praktisi Dafa, jika kita tidak berperilaku baik dalam hal ini, upaya kita untuk menyelamatkan lebih banyak makhluk akan berdampak negatif, dan kurang kuat dan efisien.
Tradisi penting lainnya adalah bahwa bahkan antara suami dan istri, jarak yang pantas harus dijaga di depan umum. Tradisi menyatakan bahwa di tempat umum, suami dan istri tidak boleh saling menyerahkan barang secara langsung. Misalnya, saat memberikan wadah minuman, suami seharusnya memegang bagian atas pegangan sedangkan istri menerimanya dengan memegang bagian bawahnya agar tangan mereka tidak bersentuhan.
Istri saya dan saya sama-sama praktisi dan kami terkadang bergandengan tangan di depan umum tanpa menyadarinya. Itu akan dianggap normal di mata orang biasa. Tetapi ketika saya mundur selangkah dan merenungkannya dengan serius, saya menyadari bahwa perilaku seperti itu akan menciptakan medan yang dipenuhi dengan emosi manusia dan bahkan nafsu berahi di mata orang-orang yang melihatnya, dan medan seperti itu tidak lurus menurut saya.