(Minghui.org) Seorang wanita lanjut usia yang menjalani hukuman karena keyakinannya pada Falun Gong dibebaskan dengan pembebasan bersyarat medis dan didiagnosis menderita kanker stadium akhir dua hari kemudian. Dia baru-baru ini merasa terpukul lagi setelah pihak berwenang memerintahkannya untuk mengembalikan subsidi berpenghasilan rendah yang dia terima selama masa hukuman empat tahun sebelumnya.
Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah latihan spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak tahun 1999.
Yu Shourong, berusia 72 tahun, dari Kota Fushun, Provinsi Liaoning, ditangkap pada tanggal 25 Juni 2019, setelah dilaporkan karena berbicara dengan orang-orang tentang Falun Gong. Dia muncul di Pengadilan Distrik Wanghua pada tanggal 27 Desember 2019, dan kemudian dijatuhi hukuman tiga tahun dengan denda 10.000 yuan.
Dia mulai merasa tidak enak badan pada akhir tahun 2020 dan dibebaskan dengan pembebasan bersyarat medis pada tanggal 13 Desember 2020. Dia didiagnosis menderita kanker dua hari kemudian dan diberi kemoterapi selama 15 hari, yang menelan biaya hampir 40.000 yuan. Pada akhir kemoterapi, dokter menolak untuk memberikan perawatan lebih lanjut dan mengirimnya pulang.
Anggota staf komite perumahan kemudian menemukan Yu dan memerintahkannya untuk mengembalikan subsidi penghasilan rendah yang dia terima saat menjalani masa hukuman empat tahun sebelumnya antara tahun 2014 dan 2018 karena berlatih Falun Gong. Mereka mengutip perintah dari atas dan mengatakan jika dia tidak bisa menyerahkan uang tepat waktu, direktur komite perumahan akan dipecat.
Pihak berwenang juga tidak akan membiarkan Yu melakukan pembayaran cicilan, menunjukkan bahwa dia bisa mati kapan saja. Karena tidak memiliki tabungan atau memiliki harta benda, komite perumahan akhirnya menemukan keponakannya, yang kemudian menghubungi putranya, yang pernah dipaksa keluar dari sekolah karena penganiayaan dan melakukan pekerjaan sampingan di luar kota. Yu berhasil meminjam 24.878 yuan dan memberikannya kepada komite perumahan.
Yu mengatakan penghasilan bulanannya hanya 800 yuan. Teman-temannya memberinya sebagian besar peralatan dan kebutuhan sehari-hari. Dia khawatir tentang kapan dia dapat membayar kembali hutangnya untuk kemoterapi dan 24.875 yuan yang dipinjam putranya.
Laporan terkait dalam bahasa Inggris:
71-year-old Woman Develops Cancer While Serving Time for Her Faith