Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Pejabat Austria Memberikan Ucapan Selamat atas Hari Falun Dafa Sedunia

23 Mei 2021 |   Oleh praktisi Falun Gong di Austria

(Minghui.org) Tanggal 13 Mei 2021, menandai Hari Falun Dafa Sedunia ke-22. Anggota parlemen Austria dan seorang gubernur menulis kepada Himpunan Pusat Falun Dafa Austria untuk mengucapkan selamat atas Hari Falun Dafa Sedunia dan mengecam penganiayaan selama 22 tahun oleh Partai Komunis Tiongkok (PKT) terhadap aliran spiritual kuno ini.


Dr. Martin Graf, Anggota Parlemen untuk Partai Demokrat Liberal Austria

Dr. Martin Graf, Anggota Parlemen untuk Partai Demokrat Liberal Austria, menulis, “Lebih dari 100 juta praktisi di seluruh dunia dan buku diterjemahkan ke dalam lebih dari empat puluh bahasa, adalah kesalahpahaman untuk mengatakan bahwa Falun Dafa hanyalah sebuah latihan meditasi. Sebaliknya, ini adalah gerakan damai untuk mempromosikan lebih banyak pikiran positif dalam masyarakat, dengan praktisi mengultivasi diri mereka sendiri dan mencari ke dalam untuk masalah mereka sendiri. Prinsip dasar dari Falun Dafa, Sejati-Baik-Sabar, harus dipromosikan dan menjadi inti mendalam dan fondasi dari setiap tatanan sosial di dunia Barat. Lebih dari itu, saya ingin menyampaikan salam terhangat saya kepada semua orang yang telah bekerja tanpa lelah untuk melawan penganiayaan terhadap praktisi Falun Dafa, dan mari kita merayakan Hari Falun Dafa Sedunia pada tanggal 13 Mei bersama-sama.”


Dr. Peter Kaiser, Gubernur Negara Bagian Kainton

Dr. Peter Kaiser, Gubernur Negara Bagian Kainton, menulis, "Prinsip-prinsip Falun Dafa, Sejati-Baik-Sabar, berasal dari latihan qigong Buddha. Penindasan, penganiayaan, dan penyiksaan mereka (Partai Komunis Tiongkok) terhadap praktisi Falun Gong tidak dapat ditoleransi. Tindakan PKT adalah pelanggaran kebebasan fundamental individu dalam masyarakat global kita sebagaimana diatur dalam Pasal 18 Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia.”


Petra Wimmer, Anggota Parlemen Sosial Demokrat

Petra Wimmer, Anggota Parlemen Sosial Demokrat, menulis: “Di era pandemi virus corona baru, kebebasan individu dan hak-hak fundamental semakin dilanggar, yang memperkuat betapa pentingnya nilai-nilai demokrasi yang kuat. Hak atas kesetaraan, hak untuk hidup, hak kebebasan individu, dan hak untuk bebas dari hukuman atau penyiksaan yang merendahkan martabat harus terbukti dengan sendirinya di setiap negara di dunia. Sayangnya, praktisi Falun Dafa di Tiongkok tidak memiliki hak-hak ini. Mereka dianiaya, disiksa, dan dibunuh karena keyakinan dan nilai pribadi mereka.

“Solidaritas adalah aset penting, terutama di dunia yang mengglobal. Saya berjuang untuk solidaritas setiap hari. Pikiran saya bersama keluarga praktisi Falun Dafa yang telah meninggal akibat penyiksaan, pemenjaraan, atau perdagangan organ ilegal. Perhatian komunitas internasional dapat meningkatkan kesadaran akan masalah ini dan dengan demikian meningkatkan tekanan pada pemerintah Tiongkok untuk menghentikan latihan ini.

"Saya berterima kasih kepada Himpunan Pusat Falun Dafa atas pekerjaan pengungkapan kebenaran yang ekstensif dan berharap bahwa di masa depan semua orang di Tiongkok (dan di seluruh dunia) akan dapat melatih keyakinan yang cocok untuk mereka tanpa takut konsekuensinya."


Petra Bayr, anggota Parlemen Austria dan juru bicara SPD untuk pembangunan global

Petra Bayr menulis, "Saya senang memberi selamat kepada praktisi Falun Gong pada kesempatan Hari Falun Dafa Sedunia," anggota Parlemen Austria dan juru bicara SPD untuk pembangunan global. Dia menekankan: "Penghormatan terhadap hak asasi manusia dan perlindungan kebebasan beragama adalah masalah yang sangat mengkhawatirkan saya sebagai juru bicara SPD untuk pembangunan global. Saya senang memberi selamat kepada praktisi Falun Gong atas kesempatan Hari Falun Dafa Sedunia!"


Dr. Ewa Ernst-Dziedzic, Anggota Parlemen dari Partai Hijau Austria

Dr. Ewa Ernst-Dziedzic, Anggota Parlemen dari Partai Hijau Austria, menulis, “Bagaimana menangani negara di mana praktisi Falun Dafa atau minoritas seperti Tibet dan Uighur secara sistematis ditindas, di mana terjadi pencurian organ yang diatur, dan di mana hak asasi manusia universal bahkan tidak diterima sebagai sebuah konsep? Austria harus mengambil posisi yang jelas di sini dan terus mengadvokasi perlindungan kelompok yang teraniaya di arena internasional. Kita harus berulang kali menangani masalah pelanggaran hak asasi manusia dalam kerangka UE dan PBB dan menargetkan aib kemanusiaan ini karena kepemimpinan Tiongkok tidak peduli citra apa yang disampaikannya kepada dunia.

“Oleh karena itu, saya akan terus menggunakan kekuatan parlementer saya untuk memaksa kepemimpinan Tiongkok mengakhiri penganiayaan yang tidak manusiawi terhadap Falun Dafa. Pada tahun 1998, Tiongkok menandatangani Kovenan Internasional tentang Hak Sipil dan Politik, sebuah konvensi internasional yang berjanji untuk secara eksplisit menjamin kebebasan berpikir, hati nurani, dan agama warganya. Kita harus terus mengingatkan mereka yang bertanggung jawab dalam struktur kekuatan Tiongkok tentang ini."