Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

[Merayakan Hari Falun Dafa Sedunia] Lukisan Tiongkok: Kata-Kata Karunia

4 Juni 2021 |   Oleh praktisi di Tiongkok

(Minghui.org)

Material: Kertas Beras, Ukuran: 49 x 38 cm

Kata-kata pada lukisan adalah: “Harap diingat ‘Falun Dafa baik’ dan anda akan diberkati.”

Falun Dafa, juga dikenal sebagai Falun Gong, adalah latihan meditasi yang didasarkan pada prinsip Sejati-Baik-Sabar. Karena takut akan popularitasnya yang terus meningkat, Partai Komunis Tiongkok (PKT) mulai menganiaya Falun Gong pada Juli 1999, mengakibatkan banyak praktisi ditangkap, disiksa, atau bahkan dibunuh karena keyakinan mereka.

Dalam 22 tahun terakhir, praktisi Falun Gong di Tiongkok dan luar daratan telah bekerja keras untuk meningkatkan kesadaran publik akan penganiayaan dan mencari keadilan untuk hak kebebasan berkeyakinan mereka. Akibatnya, banyak yang bukan praktisi mendukung praktisi yang tidak bersalah dan prinsip Sejati-Baik-Sabar meskipun mengalami penganiayaan yang kejam. Mereka pada gilirannya menerima berkah karena menentang penganiayaan.