(Minghui.org) Putra seorang warga Tianjin menghentikan polisi dari memaksa ibunya menandatangani pernyataan untuk melepaskan keyakinannya pada Falun Gong, sebuah latihan spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak tahun 1999.
Wang Baozhu hendak meninggalkan rumah untuk menjemput cucunya dari sekolah pada sore hari tanggal 9 Juni 2021, ketika beberapa anggota staf komite perumahan menghentikannya di depan pintunya dan meminta untuk berbicara dengannya.
Wang menjelaskan bahwa dia tidak punya waktu, tetapi para staf tidak mengizinkannya pergi. Wang harus menelepon menantu perempuannya dan memintanya untuk menjemput cucunya.
Anggota staf komite perumahan kemudian menelepon polisi, yang muncul beberapa menit kemudian dan membawa Wang ke Kantor Polisi Shengli.
Di kantor polisi, beberapa petugas polisi yang kekar meraih lengan dan tangan Wang dan berusaha memaksanya untuk menempelkan sidik jarinya pada pernyataan yang disiapkan untuk melepaskan Falun Gong.
Setelah mendengar tentang pelecehan Wang dari istrinya, putra Wang bergegas ke kantor polisi. Dia mengatakan kepada polisi bahwa dia lulus dari sekolah hukum, bagaimana polisi memperlakukan ibunya adalah ilegal dan dia akan menuntut mereka jika mereka tidak berhenti. Dia menambahkan bahwa ayahnya meninggal ketika dia masih kecil, dan Wang membesarkannya seorang diri. Wang berlatih Falun Gong untuk menjadi orang baik, dan selama Wang merasa bahagia, dia akan mendukungnya.
Tidak dapat membantah putra Wang, polisi mengalah dan membebaskan Wang sekitar pukul 9 malam.