(Minghui.org) Sebagai pengikut Dafa, kita semua tahu betapa pentingnya mengelola dana yang disumbangkan oleh praktisi Dafa untuk tujuan klarifikasi fakta dengan hati-hati, tetapi saya melihat beberapa masalah di daerah kami:
1) Donor tidak bertanggung jawab atas proyek klarifikasi fakta atau menindaklanjutinya.
2) Rekan praktisi yang mengelola uang berani mengambil berapapun jumlah sumbangannya, bahkan kadang tidak menghitung uangnya. Uang tunai kadang-kadang terkumpul banyak melebihi yang dibutuhkan proyek, yang mana telah melanggar aturan bahwa kita tidak menyimpan uang ekstra untuk proyek Dafa lainnya.
3) Rekan-rekan praktisi yang menjalankan proyek klarifikasi fakta tidak serius menggunakan dana dengan baik. Untuk menghabiskan sumbangan, beberapa akan mencetak materi klarifikasi fakta sebanyak mungkin terlepas dari kebutuhan sebenarnya, sehingga membuang-buang sumber daya.
Saya percaya bahwa mengklarifikasi fakta bukanlah tentang berapa banyak yang dilakukan atau berapa banyak uang yang disumbangkan, tetapi tentang apakah seseorang telah melakukan apa yang dituntut oleh Dafa atau apakah seseorang dapat melepaskan keterikatan, berkultivasi, dan meningkatkan diri dalam melakukan tiga hal.
Guru memperingatkan kita:
“Memboroskan sumber daya pengikut Dafa sama juga dengan menganggu dan merusak Dafa.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa New York Tahun 2010,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat 11)
Saya berharap rekan-rekan praktisi akan memperhatikan ajaran Guru.
Catatan redaksi: Artikel ini hanya mewakili pemahaman penulis saat ini yang dimaksudkan untuk dibagikan di antara para praktisi sehingga kita dapat “Banding belajar banding kultivasi.” (“Berkultivasi Nyata,” Hong Yin I)